Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Doreng Dampingi Warga Terima Sertifikat Tanah

Babinsa Doreng Dampingi Warga Terima Sertifikat Tanah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
  • visibility 16
  • comment 0 komentar
NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-05/Bola Kodim 1603/Sikka, Pratu Yumelson Tiba Cheme, melaksanakan pendampingan kegiatan penyerahan sertifikat tanah serta pendaftaran tanah secara otomatis kepada masyarakat Desa Nenbura, Kecamatan Doreng, Kabupaten Sikka, Selasa (06/01/2026).
Kegiatan pendampingan tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam mendukung program pemerintah di bidang pertanahan, khususnya percepatan legalitas aset masyarakat. Kehadiran Babinsa bertujuan untuk membantu kelancaran kegiatan, menjaga ketertiban, serta memberikan rasa aman kepada warga penerima sertifikat.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut berperan aktif mendampingi masyarakat mulai dari proses pendaftaran hingga penyerahan sertifikat tanah, sekaligus melaksanakan komunikasi sosial guna memastikan masyarakat memahami pentingnya kepemilikan sertifikat sebagai bukti hukum yang sah.
Pratu Yumelson Tiba Cheme menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk kepedulian TNI AD terhadap kepentingan masyarakat.
“Kami hadir untuk mendukung program pemerintah agar masyarakat memiliki kepastian hukum atas tanah yang dimiliki. Dengan sertifikat tanah, diharapkan dapat mencegah terjadinya sengketa serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Masyarakat Desa Nenbura menyambut baik dan mengapresiasi kehadiran Babinsa yang senantiasa aktif mendampingi warga dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan dan pembangunan di wilayah binaan.
(Pendim 1603/Sikka)
  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Ingatkan Warga Desa Watu Puda Waspada Potensi Banjir Saat Musim Hujan

    Babinsa Ingatkan Warga Desa Watu Puda Waspada Potensi Banjir Saat Musim Hujan

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu,Kodim 1601/Sumba Timur Pratu Dendy Njami bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan di Desa Watu Puda, Kecamatan Rindi Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, pada Minggu (04/01/2026). Kegiatan monitoring wilayah ini bertujuan untuk memastikan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap aman serta memantau situasi wilayah di tengah meningkatnya curah […]

  • Bersama BKD Babinsa Patroli Wilayah Himbau Warga Aktifkan Siskamling

    Bersama BKD Babinsa Patroli Wilayah Himbau Warga Aktifkan Siskamling

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa jajaran Koramil 01/Praya, Kodim 1620/Loteng terus mengintensifkan patroli malam bersama warga dan BKD di seluruh wilayah binaan secara bertahap bertingkat dan berlanjut. Selasa (24/9/2025). “Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memantau kondisi lingkungan, tetapi juga menggaungkan kembali pentingnya sistem keamanan lingkungan (Siskamling) sebagai budaya […]

  • SEMARAK BERKEBUN, YONIF 742/SWY AJAK ANAK TK KARTIKA VII-11 MATARAM UNTUK PEDULI LINGKUNGAN

    SEMARAK BERKEBUN, YONIF 742/SWY AJAK ANAK TK KARTIKA VII-11 MATARAM UNTUK PEDULI LINGKUNGAN

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mataram, NTB – Batalyon Infanteri 742/SWY, bertemakan petualangan hijau mengajak puluhan anak TK Kartika VII-11 Mataram (usia 4-5 tahun) belajar bertanam dalam kegiatan Outing Class bertempat di Kebun Sehat Yonif 742/SWY (22/11/2025) Kedatangan anak TK Kartika VII-11 Mataram, disambut penuh ceria oleh prajurit Yonif 742/SWY dipimpin langsung oleh Sertu Galih Prasetyo menjelaskan sedikit kepada anak-anak […]

  • ‎Koramil 1607-09/Utan–Rhee Pastikan Liburan Masyarakat Berjalan Aman dan Nyaman

    ‎Koramil 1607-09/Utan–Rhee Pastikan Liburan Masyarakat Berjalan Aman dan Nyaman

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Utan, Sumbawa — Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta pengunjung, Koramil 1607-09/Utan–Rhee melaksanakan pengamanan dan monitoring di kawasan objek wisata Pantai Lapadi, Dusun Labuhan Padi, Desa Pukat, Kecamatan Utan, pada Kamis, 1 Januari 2026. ‎ ‎Kehadiran aparat TNI–Polri di kawasan wisata merupakan wujud kepedulian Koramil dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat, […]

  • TNI dan Warga Bersatu Wujudkan Jalan Penghubung Antardusun

    TNI dan Warga Bersatu Wujudkan Jalan Penghubung Antardusun

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Suasana kebersamaan tampak menyelimuti Desa Giri Madia dan Desa Dasan Geria, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat (Lobar), Sabtu (25/10/2025). Di bawah terik matahari, personel Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1606/Mataram bersama warga setempat bahu membahu melanjutkan pengerjaan sayap jembatan yang menjadi salah satu sasaran fisik utama […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Fasilitasi Mediasi Sengketa Waris di Aula Desa Lampok

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Fasilitasi Mediasi Sengketa Waris di Aula Desa Lampok

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat -NTB, Babinsa Desa Lampok, Koramil 1628-01/Taliwang, Kopka Nugroho Pranoto melaksanakan mediasi terkait permasalahan kepemilikan hak waris tanah di Desa Lampok, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Sabtu (20/9/2025). Kegiatan mediasi tersebut turut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas, Sekretaris Desa Lampok, serta para pihak yang bersangkutan. Pertemuan dilaksanakan di aula kantor Desa Lampok dengan tujuan mencari […]

expand_less