Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Danramil 1616-02/Ubud Pimpin Upacara Bendera Mingguan di Makodim Gianyar

Danramil 1616-02/Ubud Pimpin Upacara Bendera Mingguan di Makodim Gianyar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Gianyar – Makodim, Senin (5/1/2026)

Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan serta memupuk jiwa nasionalisme prajurit dan PNS TNI, Kodim 1616/Gianyar melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang rutin digelar setiap hari Senin. Kegiatan upacara dilaksanakan di Lapangan Makodim 1616/Gianyar dan dipimpin oleh Danramil 1616-02/Ubud Mayor Inf I Gede Astawa selaku Inspektur Upacara.

Upacara bendera mingguan ini diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS TNI Kodim 1616/Gianyar sebagai sarana pembinaan mental, penanaman nilai-nilai kebangsaan, serta wujud penghormatan terhadap simbol negara.

Adapun perangkat upacara terdiri dari Komandan Upacara Kapten Inf I Wayan Sudana, Perwira Upacara Kapten Cpl I Nyoman Prajana, Pembawa Acara PNS I Gusti Ayu Putu Riani, Pengucap Sapta Marga Pelda I Wayan Yasa, Pengucap Sumpah Prajurit Serka Wayan Juliawan, Pengucap 8 Wajib TNI Serda Nyoman Sukadana, Pembaca Doa PNS I Nyoman Astini, serta Pengibar Bendera Merah Putih oleh tiga personel Babinsa Koramil 1616-04/Blahbatuh.

Sementara itu, peserta upacara terdiri dari 1 SSR para Danramil dan Perwira Staf jajaran Kodim 1616/Gianyar, 1 SST personel Kodim 1616/Gianyar bersenjata, serta 1 SSR personel PNS TNI Kodim 1616/Gianyar.

Rangkaian upacara diawali dengan kedatangan Inspektur Upacara yang menerima penghormatan pasukan, dilanjutkan laporan Komandan Upacara terkait kesiapan pelaksanaan upacara. Selanjutnya dilaksanakan pengibaran Bendera Merah Putih, penghormatan kepada bendera, mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Inspektur Upacara, pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur Upacara dan diikuti oleh seluruh peserta, pengucapan Sapta Marga, Sumpah Prajurit, serta Andhika Bhayangkari.

Upacara ditutup dengan laporan akhir dari Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara dan penghormatan pasukan. Selama kegiatan berlangsung, upacara berjalan dengan khidmat, tertib, dan lancar, mencerminkan kedisiplinan serta soliditas prajurit dan PNS TNI Kodim 1616/Gianyar.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pembukaan TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung Membangun Desa, Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

    Pembukaan TMMD Ke-126 Kodim 1611/Badung Membangun Desa, Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-126 di wilayah Kodim 1611/Badung, digelar di Lapangan Desa Taman, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, pada hari Rabu, 8 Oktober 2025. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Bupati Badung, I Wayan Adi Arnawa, dan dihadiri oleh sekitar 200 orang. TMMD Ke-126 ini mengusung tema […]

  • Jalin Semangat Kebersamaan, Serma Kadek Agus Atensi Jalan Santai Memeriahkan HUT Ke 36 STT Tribuana Cita

    Jalin Semangat Kebersamaan, Serma Kadek Agus Atensi Jalan Santai Memeriahkan HUT Ke 36 STT Tribuana Cita

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Ratusan warga Gelgel terlihat begitu antusias megikuti kegiatan melaksanakan kegiatan jalan santai serangkaian Hut Ke 36 STT Tribuana Cita Banjar Pancoran Desa Gelgel, Kecamatan/Kabupaten Klungkug, Minggu ( 24/08/25 ). Kegiatan yang dihadiri oleh Perbekel Desa Gelgel beserta perangkat dan berbagai elemen serta STT dan warga tersebut tak luput dari pengawalan Babinsa dan Bhabinkamtibmas Gelgel. […]

  • Babinsa Sertu Salman Pimpin Patroli Siskamling di Desa Kala

    Babinsa Sertu Salman Pimpin Patroli Siskamling di Desa Kala

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Donggo _ Pada hari Minggu, 12 Oktober 2025 Sertu Salman Babinsa Desa Kala, Kecamatan Donggo, bersama satu anggota Koramil 1608-05/Donggo melaksanakan kegiatan patroli Siskamling. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah serta mengantisipasi perkembangan situasi di Kecamatan Donggo. Kegiatan patroli dihadiri oleh berbagai pihak antara lain 2 anggota Koramil, 1 aparat desa, 2 masyarakat, 1 […]

  • Babinsa Hadir dalam Penguatan Persatuan Antar Desa di Keo Tengah

    Babinsa Hadir dalam Penguatan Persatuan Antar Desa di Keo Tengah

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Nagekeo – Pada hari Senin, 08 Desember 2025, Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo Posramil Keo Tengah, Praka Boanerges Pay, bersama Kapospol Keo Tengah menghadiri undangan acara adat penyerahan lokasi sumber air minum dari pemilik lahan Kampung Tonga Tiwe Desa Wajo Timur kepada masyarakat Kampung Puwada Desa Wajo. Kegiatan tersebut bertempat di Kampung Puwada, Desa Wajo, Kecamatan Keo […]

  • Hari ke-10 TMMD, Dansatgas Apresiasi Semangat Gotong Royong Warga Desa Batuan

    Hari ke-10 TMMD, Dansatgas Apresiasi Semangat Gotong Royong Warga Desa Batuan

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (2/8/2025) – Memasuki hari ke-10 pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025, geliat pembangunan di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar semakin terasa nyata. Salah satu proyek prioritas, yakni pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) lengkap dengan saluran air primer yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung, kini menunjukkan […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Berperan Aktif dalam Pengamanan Penyaluran Bantuan Pangan Pemerintah

    Babinsa Kodim 1602/Ende Berperan Aktif dalam Pengamanan Penyaluran Bantuan Pangan Pemerintah

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Iginu Lopez dan Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan pengawasan dan pengamanan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tahun 2025 di wilayah Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dimulai pada pukul 10.30 WITA dan berlangsung hingga selesai. Penyaluran bantuan beras dari Gudang Bulog menuju desa-desa di wilayah Kecamatan Nangapanda ini juga […]

expand_less