Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » 72 Personel Polres Tabanan Naik Pangkat, Kapolres Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Presisi

72 Personel Polres Tabanan Naik Pangkat, Kapolres Tekankan Profesionalisme dan Pengabdian Presisi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melaksanakan Upacara Laporan Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2026 yang berlangsung khidmat di Lapangan Apel Tathya Dharaka Polres Tabanan, Senin (5/1/2026) pagi. Upacara yang dimulai pukul 09.00 Wita tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., serta dihadiri Waka Polres, para Kapolsek jajaran, PJU, personel Polres Tabanan, dan Bhayangkari Cabang Tabanan.

Pada periode ini, sebanyak 72 personel Polres Tabanan memperoleh kenaikan pangkat dengan berbagai jenjang kepangkatan. Dari jumlah tersebut, 71 personel mengikuti prosesi upacara kenaikan pangkat di Polres Tabanan, sementara satu personel dari pangkat AKP ke Kompol atas nama Putu Budiawan, Kapolsek Kerambitan, melaksanakan upacara kenaikan pangkat di Polda Bali.

Dalam amanatnya, Kapolres Tabanan menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukan sekadar penghargaan, namun juga amanah dan tanggung jawab yang lebih besar. Kapolres Tabanan mengingatkan seluruh personel agar menjadikan momentum ini sebagai pemacu semangat untuk meningkatkan profesionalisme, kreativitas, inovasi, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan kebijakan Polri yang Presisi.

Mengakhiri amanatnya, Kapolres Tabanan mengucapkan selamat kepada seluruh personel yang naik pangkat serta menyampaikan apresiasi kepada Bhayangkari atas dukungan yang diberikan kepada anggota Polri. Diharapkan, dengan pangkat baru yang disandang, seluruh personel semakin mantap dalam dedikasi, loyalitas, dan pengabdian kepada bangsa, negara, dan masyarakat.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Wujudkan Kepedulian Lewat Pembagian Nasi Kotak Jumat Berkah

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Wujudkan Kepedulian Lewat Pembagian Nasi Kotak Jumat Berkah

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Belu, – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat dan menumbuhkan semangat kepedulian sosial, Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan Jumat Berkah dengan membagikan nasi kotak kepada jamaah di Masjid An Nur, Atambua. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata kepedulian prajurit terhadap sesama, sekaligus mempererat tali silaturahmi di wilayah perbatasan. Jumat […]

  • Kapolsek Padangbai gelar Jumat Curhat bersama buruh bangunan, ajak aktif jaga keamanan lingkungan

    Kapolsek Padangbai gelar Jumat Curhat bersama buruh bangunan, ajak aktif jaga keamanan lingkungan

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, – 25 Juli 2025, Dalam upaya mempererat kemitraan dengan berbagai lapisan masyarakat, Kapolsek Padangbai Kompol I Nyoman Merta Kariana,S.H.,M. H, melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama para buruh bangunan yang sedang bekerja di wilayah Desa Padangbai. Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu proyek pembangunan perumahan, dan diikuti oleh […]

  • Serda Edison Laksanakan Pendampingan Pembangunan KDKMP Desa Batu Putih

    Serda Edison Laksanakan Pendampingan Pembangunan KDKMP Desa Batu Putih

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung percepatan pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Desa Batu Putih Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Edison, melaksanakan pendampingan pembangunan KDKMP di Desa Batu Putih, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Ahad (14/12/2025) pukul 09.00 Wita. Pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk peran aktif TNI AD melalui Babinsa dalam membantu dan mengawal program […]

  • Operasi Turangga 2025 Digelar, Kodim 1618/TTU Tunjukkan Dukungan Nyata

    Operasi Turangga 2025 Digelar, Kodim 1618/TTU Tunjukkan Dukungan Nyata

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin, 14 Juli 2025., Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., menghadiri secara langsung Apel Gelar Pasukan Operasi Turangga Tahun 2025., Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Mapolres TTU, Kelurahan Kefa Tengah, Kec. Kota Kefamenanu ini menjadi momentum penting bagi seluruh unsur TNI-Polri dan pemerintah daerah dalam menunjukkan keseriusan penegakan disiplin berlalu lintas […]

  • Masyarakat Antusias, Babinsa Koramil 1602-04 Laksanakan Pamwil dan Komsos

    Masyarakat Antusias, Babinsa Koramil 1602-04 Laksanakan Pamwil dan Komsos

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 09.03 Wita hingga selesai dan berlangsung lancar, tertib, serta aman. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah dan menciptakan Kamtibmas yang kondusif di wilayah binaan. Selain itu, Babinsa juga memberikan […]

  • Sat Polairud Polres Tabanan Sambangi Petani di Pesisir Bedugul, Jaga Kamtibmas Sekaligus Dukung Ketahanan Pangan

    Sat Polairud Polres Tabanan Sambangi Petani di Pesisir Bedugul, Jaga Kamtibmas Sekaligus Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Guna menciptakan suasana aman dan kondusif di wilayah pesisir wisata, Personel Sat Polairud Polres Tabanan melaksanakan kegiatan patroli dialogis dan sambang kepada para petani di sekitar Obyek Wisata Puncak Indah Bedugul, Sabtu, 26 Juli 2025. Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda Nyoman Subagiarta bersama Bripka I Gede Bayu […]

expand_less