Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pendampingan Pertanian Babinsa Talibura, Perontokan Padi Warga Nangahale Berjalan Lancar

Pendampingan Pertanian Babinsa Talibura, Perontokan Padi Warga Nangahale Berjalan Lancar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka, Pratu Aris Tadu, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian dengan turut serta membantu masyarakat dalam perontokan padi di Desa Nangahale, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka, Sabtu (3/01/2026).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya TNI AD melalui peran Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani diharapkan mampu memberikan motivasi serta semangat kerja dalam mengolah hasil pertanian.

Dalam kegiatan perontokan padi tersebut, masyarakat bersama Babinsa masih menggunakan alat bantu manual untuk merontokkan padi. Meski dilakukan secara sederhana dan membutuhkan tenaga ekstra, proses perontokan tetap berjalan dengan lancar berkat kerja sama dan gotong royong antara Babinsa dan warga setempat.

Pratu Aris Tadu menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan pertanian merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kesejahteraan petani di wilayah binaan.

“Kami hadir untuk membantu dan mendampingi masyarakat, khususnya petani, agar proses panen hingga pascapanen dapat berjalan dengan baik. Walaupun masih menggunakan alat manual, semangat kebersamaan menjadi kunci utama,” ujarnya.

Sementara itu, masyarakat Desa Nangahale mengapresiasi kehadiran Babinsa yang selalu aktif membantu setiap kegiatan di desa, terutama di sektor pertanian. Diharapkan dengan adanya pendampingan ini, hasil pertanian masyarakat dapat meningkat dan berdampak positif terhadap perekonomian warga.

Kodim 1603/Sikka terus berkomitmen mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan melalui pendampingan Babinsa kepada para petani, mulai dari proses pengolahan lahan, penanaman, hingga panen dan pascapanen, guna mewujudkan kemandirian pangan di wilayah Kabupaten Sikka.
(Pendim 1603/Sikka)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Desa Banjar Anyar 2 Pengamanan Sholat Jumat

    Bhabinkamtibmas Desa Banjar Anyar 2 Pengamanan Sholat Jumat

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Polsek Kediri. Pada hari Jumat, tanggal 07 Nopember 2025, pikul 12.00 s/d pukul 13.20 wita, Bhabinkamtibmas Desa Banjar Anyar 2, Polsek Kediri, Polres Tabanan, Aiptu I Nengah Nendera bersama Babinsa Serka Fathol Baari dan keamanan Mesjid, melaksanakan pengamanan giat solat Jumat di Masjid Al Muhajirin BTN Bukit Sanggulan Indah, […]

  • Babinsa Desa Kerobokan Turut Hadiri dan Dukung Pelaksanaan SLPHT Tahun 2025 di Wilayah Binaan

    Babinsa Desa Kerobokan Turut Hadiri dan Dukung Pelaksanaan SLPHT Tahun 2025 di Wilayah Binaan

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sawan, Selasa 14 Oktober 2025 — Bertempat di lantai II Kantor Perbekel Desa Kerobokan, Babinsa Desa Kerobokan Sertu I Gede Sura Kertayasa menghadiri undangan pembukaan hari 1 Pelatihan Sekolah Lapang Pengendalian Hama Terpadu (SLPHT) untuk tanaman padi di wilayah Subak Desa Kerobokan Tahun 2025. Kegiatan SLPHT ini merupakan salah satu program peningkatan kapasitas petani dalam […]

  • Babinsa Hidirasa Pimpin Patroli Siskamling Monitor Situasi Wilayah Kec. Sape dan Lambu

    Babinsa Hidirasa Pimpin Patroli Siskamling Monitor Situasi Wilayah Kec. Sape dan Lambu

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sape _ Pada Senin, 24 November 2025, Sertu Abdul Hafit bersama satu anggota Babinsa Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling di Desa Hidirasa, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Kegiatan tersebut bertujuan memantau situasi wilayah dan mengantisipasi perkembangan keamanan di wilayah Kecamatan Sape dan Lambu. Dalam pelaksanaannya, kegiatan patroli ini melibatkan personel Koramil sebanyak dua orang, tiga […]

  • Sambang Penuh Makna di Pantai Ujung: Sat Polairud Perkuat Sinergi dengan Nelayan

    Sambang Penuh Makna di Pantai Ujung: Sat Polairud Perkuat Sinergi dengan Nelayan

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud Sabtu, 11 Oktober 2025, angin laut berhembus tenang di pesisir Pantai Ujung, Desa Tumbu, Karangasem. Namun, di balik ketenangan itu, ada langkah nyata dari jajaran Kepolisian yang tak pernah lengah menjaga keselamatan masyarakat pesisir. Pukul 10.00 WITA, Ps. Kanit Patroli Satuan Kepolisian Perairan dan Udara (Sat Polairud) […]

  • Aksi Simpatik Keluarga Besar Kodim 1618/TTU, Bendera untuk Semua, Sembako untuk Rakyat

    Aksi Simpatik Keluarga Besar Kodim 1618/TTU, Bendera untuk Semua, Sembako untuk Rakyat

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., didampingi oleh Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 1618 Ny. Sherly Didit P., melaksanakan kegiatan pemberian sembako dan membagikan Bendera Merah Putih kepada masyarakat umum pengguna jalan, baik pengendara roda dua maupun roda empat yang melintas di depan Makodim 1618/TTU, Jl. Ahmad Yani, Kel. Kefa Selatan, […]

  • Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat Bersama Instansi di Pelabuhan, Bahas Kamtibmas dan Pelayanan Publik

    Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat Bersama Instansi di Pelabuhan, Bahas Kamtibmas dan Pelayanan Publik

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan adangbai, Jumat (24/10/2025) – Dalam rangka memperkuat sinergitas antarinstansi sekaligus menampung aspirasi masyarakat, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai AKP I Wayan Gede Wirya,S.A.P.,M.A.P. menggelar kegiatan “Jumat Curhat” bersama sejumlah instansi yang berkegiatan di wilayah Pelabuhan Padangbai. Kegiatan yang berlangsung di Pelabuhan Padangbai tersebut dihadiri oleh perwakilan dari KSOP Padangbai, […]

expand_less