Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Keamanan Wisata Lombok Terjaga, Babinsa Turun Langsung

Keamanan Wisata Lombok Terjaga, Babinsa Turun Langsung

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB – Kehadiran kapal pesiar internasional OVATION OF THE SEAS di Pelabuhan Gili Mas, Lembar, Jum’at siang (2/1/2026), menjadi momentum penting dalam memperkuat citra Pulau Lombok sebagai destinasi wisata dunia yang aman, ramah, dan berkelas. Dalam memastikan keamanan serta kenyamanan ribuan wisatawan mancanegara, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Labuan Tereng, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung, Serka I Nengah Wijaya Antara tampil aktif dengan pendekatan pelayanan yang humanis dan profesional.

Babinsa bersama unsur terkait melaksanakan monitoring kedatangan kapal pesiar berbendera Bahamas yang dinakhodai Capt. Norberg Johan Filip Henrik. Kapal mewah milik Royal Caribbean Group tersebut membawa total ±6.215 orang, terdiri dari ±4.685 penumpang dan ±1.530 kru, yang sebelumnya bertolak dari Pelabuhan Benoa, Bali.

Setibanya di Pelabuhan Gili Mas, seluruh proses sandar kapal berlangsung tertib dan aman. Pemeriksaan keimigrasian, kesehatan pelabuhan, KSOP, serta bea cukai berjalan lancar sebagai bagian dari prosedur standar internasional. Kehadiran Babinsa di lapangan tidak hanya berfokus pada aspek pengamanan, namun juga memberikan rasa aman melalui sikap ramah, komunikatif, dan responsif terhadap kebutuhan wisatawan.

Suasana penyambutan semakin semarak saat wisatawan disambut dengan Gendang Beleq, memperlihatkan kekayaan budaya lokal Lombok. “Sebanyak ±700 wisatawan mengikuti paket wisata resmi menggunakan ±20 unit bus menuju berbagai destinasi unggulan seperti Taman Narmada, Senggigi, Museum NTB, Sukarara, Banyumulek hingga Kawasan Mandalika,” terang I Nengah Wijaya Antara, Babinsa Labuan Tereng.

Sementara wisatawan lainnya memilih wisata privat menggunakan kendaraan koperasi Pelabuhan Gili Mas.

Serka I Nengah Wijaya Antara juga menegaskan bahwa kehadiran Babinsa merupakan wujud nyata TNI AD dalam mendukung sektor pariwisata nasional. “Keamanan dan kenyamanan wisatawan adalah prioritas. Kami ingin tamu asing merasa aman dan membawa kesan positif tentang Lombok,” ujarnya.

Hingga seluruh rangkaian kegiatan berjalan, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kapal pesiar dijadwalkan bertolak menuju Singapura pada pukul 23.00 WITA. Sinergi lintas instansi ini menjadi bukti kesiapan Lombok sebagai destinasi wisata internasional yang humanis dan berdaya saing global. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Amankan Kawasan Pantai, Satpolairud Polres Badung Gencar Lakukan Patroli

    Amankan Kawasan Pantai, Satpolairud Polres Badung Gencar Lakukan Patroli

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Mangupura – Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Badung gencarkan patroli untuk mengamankan objek-objek wisata yang ada di daerah hukum Polres Badung. Salah satu yang menjadi atensi yakni sekitar Pantai Petitenget, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, yang mengalami peningkatan jumlah wisatawan, Rabu (6/8/25). Dua personel Satpolairud, Aipda I Gusti Ngurah Gede Blambangan bersama […]

  • Sinergitas Forkopimda, Kodim 1601 Hadiri Rakor Pemantauan Orang Asing

    Sinergitas Forkopimda, Kodim 1601 Hadiri Rakor Pemantauan Orang Asing

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E. yang diwakili oleh Pjs. Pasi Intel Kodim 1601/Sumba Timur Kapten Inf Hendrik Karamulla menghadiri rapat koordinasi dalam rangka pemantauan orang asing, organisasi asing, dan tenaga kerja asing (TKA). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Asistensi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota […]

  • Dukung kelancaran peringatan HUT kemerdekaan RI ke-80, Babinsa 1623-01/Karangasem amankan kegiatan jalan santai.

    Dukung kelancaran peringatan HUT kemerdekaan RI ke-80, Babinsa 1623-01/Karangasem amankan kegiatan jalan santai.

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Tegalinggah Koramil 1623-01/Karangasem Serka I Komang Kasna melaksanakan pengamanan kegiatan jalan santai dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025, di Lapangan Desa Tegalinggah Kec/Kab.Karangasem, pada Sabtu (16/08/25). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 1623-01/Karangasem, Perbekel Desa Tegalinggah, Kapuskesmas Karangasem 2, Ketua BPD dan anggota, Ketua LPM dan anggota, Kelian […]

  • Babinsa Desa Poto Tano Lakukan Komsos, Ajak Masyarakat Ciptakan Lingkungan Kondusif

    Babinsa Desa Poto Tano Lakukan Komsos, Ajak Masyarakat Ciptakan Lingkungan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mempererat kedekatan dengan warga desa binaannya, Babinsa Desa Poto Tano, Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Wiliadi, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat pada Rabu (26/09/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat sekaligus memberikan imbauan agar warga terus menjaga kebersihan lingkungan dan […]

  • Rembuk Stunting di Lamunga, Babinsa Tegaskan Komitmen TNI Dukung Generasi Sehat

    Rembuk Stunting di Lamunga, Babinsa Tegaskan Komitmen TNI Dukung Generasi Sehat

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk menekan angka stunting di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat, Babinsa Desa Lamunga, Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Ardiansyah menghadiri kegiatan Rembuk Stunting bertempat di Aula Kantor Desa Lamunga, Kecamatan Taliwang, pada Senin (21/10/2025). Kegiatan ini mengusung tema “Pencegahan dan Percepatan Penurunan Stunting Menuju Generasi Emas Indonesia” dan dihadiri […]

  • Sertu Ismail Laksanakan Patroli Wilayah Disertai Komsos Bersama Warga Beru

    Sertu Ismail Laksanakan Patroli Wilayah Disertai Komsos Bersama Warga Beru

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Babinsa Desa Beru Koramil setempat, Sertu Ismail, melaksanakan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) pada Rabu, 31 Desember 2025. Kegiatan patroli wilayah tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan sekaligus memastikan kondisi lingkungan desa tetap aman dan kondusif. Setelah patroli, Sertu Ismail […]

expand_less