Unit Lantas Polsek Klungkung Amankan Sholat Jumat di Masjid Kampung Jawa.
- account_circle arash news
- calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
- visibility 10
- comment 0 komentar

Polres Klungkung – Personel Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Klungkung melaksanakan kegiatan pengamanan dalam rangka pelaksanaan Sholat Jumat di Masjid Kampung Jawa, Klungkung, (2/1).
Kegiatan pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat guna menciptakan situasi yang aman dan tertib selama berlangsungnya ibadah.
Dalam pelaksanaannya, personel Unit Lantas melakukan pengaturan arus lalu lintas serta penataan parkir kendaraan jamaah di sekitar area masjid. Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya kemacetan, kecelakaan lalu lintas, serta memberikan kenyamanan bagi jamaah yang melaksanakan ibadah.
Kapolsek Klungkung Kompol I Wayan Sujana, S.H., M.M. menyampaikan bahwa pengamanan dan pengaturan lalu lintas saat kegiatan ibadah rutin merupakan bagian dari tugas Polri dalam menjaga ketertiban dan keselamatan masyarakat.
“Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Sholat Jumat berjalan dengan aman, lancar, dan khusyuk, serta arus lalu lintas di sekitar lokasi tetap tertib dan terkendali,” ujar Kapolsek.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar