Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Jaga Kondusivitas Wilayah, Kaling Karanglako Gelar Tatap Muka dan Perketat Pendataan Penduduk Pendatang

Jaga Kondusivitas Wilayah, Kaling Karanglako Gelar Tatap Muka dan Perketat Pendataan Penduduk Pendatang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Kepala Lingkungan Karanglako, Fathurrakhman, menggelar kegiatan tatap muka bersama tokoh masyarakat dan warga. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (24/12/2025) bertempat di Masjid Baiturahman, Lingkungan Karanglako, Kelurahan Karangasem.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh kunci, di antaranya Tokoh Adat Jainal Arifin, Tokoh Pemuda Sholihin, Tokoh Masyarakat Suhaimi, serta para pemilik kost dan perwakilan warga setempat.

Dalam sambutannya, Fathurrakhman menegaskan bahwa menciptakan situasi yang kondusif adalah tugas utama yang memerlukan sinergi seluruh lapisan masyarakat. Salah satu poin krusial yang dibahas adalah optimalisasi pendataan Penduduk Pendatang (Duktang).

“Hingga saat ini, tercatat sebanyak 26 orang penduduk pendatang telah terdata sepanjang tahun 2025. Namun, kami menerima informasi bahwa masih ada warga pendatang yang belum terdata secara maksimal,” ujar Fathurrakhman.

Ia menghimbau kepada para pemilik kost dan tokoh pemuda agar proaktif memberikan informasi terkait keberadaan penghuni baru. Langkah ini dinilai sangat penting untuk memastikan identitas setiap warga jelas dan terdokumentasi, guna mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah hukum Karangasem.

Inisiatif Kepala Lingkungan ini mendapat sambutan positif dan dukungan penuh dari para tokoh yang hadir. Jainal Arifin selaku Tokoh Adat beserta perwakilan pemuda menyatakan kesiapannya untuk membantu melakukan himbauan kepada warga lainnya.

Para pemilik kost juga berkomitmen untuk lebih tertib dalam melaporkan setiap penghuni baru kepada pihak Lingkungan. Dengan adanya kerjasama yang solid ini, diharapkan Lingkungan Karanglako tetap menjadi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif bagi seluruh masyarakat.

Kegiatan tatap muka ini berjalan dengan lancar dan diakhiri dengan kesepakatan bersama untuk meningkatkan kewaspadaan lingkungan menjelang pergantian tahun.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Pamtas Laksanakan Kegiatan Wasbang di SDK Tubu

    Satgas Pamtas Laksanakan Kegiatan Wasbang di SDK Tubu

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Desa Tubu, 13 September 2025 – Dalam upaya meningkatkan wawasan kebangsaan di kalangan generasi muda, personel Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat melaksanakan kegiatan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di Sekolah Dasar Kristen (SDK) Tubu. Kegiatan ini dipimpin oleh Danpos Nilulat, Serka M. Sigit Harseno, bersama empat anggota pos lainnya, dan diadakan untuk seluruh murid dari kelas 1 […]

  • Anggota Polsek Kuta Utara Lakukan Aksi Nyata Bersihkan Got Saluran Air Di Jalan Raya  Canggu

    Anggota Polsek Kuta Utara Lakukan Aksi Nyata Bersihkan Got Saluran Air Di Jalan Raya Canggu

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Anggota Polsek Kuta Utara dalam hal ini Kanit Lantas Iptu I Nyoman Suryawan dan Bhabinkamtibmas Desa Tibubeneng Aiptu I Wayan Sadia, menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan melakukan aksi pembersihan got saluran air di Jalan Raya Canggu tepatnya di perbatasan Kelurahan Kerobokan dan Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Badung Bali. Rabu (12/11/2025) pagi. […]

  • Kehadiran Babinsa di Tengah Masyarakat Tingkatkan Rasa Aman Warga Desa Nggesa

    Kehadiran Babinsa di Tengah Masyarakat Tingkatkan Rasa Aman Warga Desa Nggesa

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kecamatan Detukeli, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Dusun 1 Nggesa Detu, Desa Nggesa, Kecamatan Detukeli. Kegiatan ini digelar mulai pukul 09.00 Wita (18/11/2025) hingga selesai. Kegiatan yang berlangsung tertib dan aman ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah sekaligus menciptakan rasa nyaman […]

  • Sipropam Polres Karangasem Panen 200 Kg Jagung dari Lahan Masyarakat Binaan

    Sipropam Polres Karangasem Panen 200 Kg Jagung dari Lahan Masyarakat Binaan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polres Karangasem di bawah pimpinan Kasi Propam AKP I Nyoman Surantika, S.H. melaksanakan kegiatan panen jagung di lahan masyarakat binaan pada Senin, 11 Agustus 2025 di Desa Ababi, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem. Kegiatan panen yang dilaksanakan di lahan seluas 6 are ini berhasil menghasilkan 200 kilogram jagung berkualitas. […]

  • Polsek Selemadeg Gelar Kurvei Kebersihan Sambut Galungan

    Polsek Selemadeg Gelar Kurvei Kebersihan Sambut Galungan

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg, pada Sabtu (15/11/2025) pagi, melaksanakan kurvei kebersihan intensif di Mako dan seputaran Pura Tirta Amerta Jati. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol I Wayan Suastika, S.H., sebagai bagian dari persiapan dan penyambutan Hari Raya Galungan. Seijin Kapolres Tabanan, AKBP I Putu Bayu Pati., S.I.K., M.H. Kapolsek Selemadeg, Kompol I […]

  • Jelang Hujan, Babinsa–Desa Gelogor Bersihkan Drainase Utama

    Jelang Hujan, Babinsa–Desa Gelogor Bersihkan Drainase Utama

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Menghadapi datangnya musim penghujan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Gelogor, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung, Serka Ramdan, bersama Kepala Desa (Kades) Gelogor, Akhmad Arman Iswara, S.H., staf desa, serta pelasi desa, melaksanakan pembersihan dan penggalian saluran air di depan Kantor Desa Gelogor, Kecamatan Kediri, Lombok Barat, Senin (1/12/2025). Aksi kolaboratif ini dilakukan […]

expand_less