Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Karijawa Dorong Kepedulian Lingkungan dan Kamtibmas Lewat Komsos

Babinsa Karijawa Dorong Kepedulian Lingkungan dan Kamtibmas Lewat Komsos

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu Kelurahan Karijawa, Serka Hermansyah, memimpin langsung kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan, Jumat (2/1/2026) pagi di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Karijawa.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam mempererat hubungan silaturahmi serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan masyarakat di wilayah binaan.

Dalam pelaksanaannya, Serka Hermansyah tidak hanya berinteraksi dan berdialog dengan warga, tetapi juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan melalui kegiatan gotong royong.

Aksi pembersihan difokuskan pada area sekitar lapangan sepak bola yang merupakan fasilitas umum dan sering digunakan oleh masyarakat untuk berbagai aktivitas olahraga dan kegiatan sosial.

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah warga dinilai mampu memberikan motivasi tersendiri sehingga warga dengan penuh semangat dan kebersamaan mengikuti kegiatan gotong royong tersebut.

Dalam kesempatan itu, Serka Hermansyah juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

Ia menegaskan bahwa terciptanya lingkungan yang aman, bersih, dan nyaman merupakan tanggung jawab bersama antara aparat dan masyarakat.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar serta mendapat respon positif dari warga dan pihak kelurahan Karijawa.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara Bendera Merah Putih di Kodim 1618/TTU Jadi Momentum Patriotisme dan Persatuan

    Upacara Bendera Merah Putih di Kodim 1618/TTU Jadi Momentum Patriotisme dan Persatuan

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 20 Oktober 2025 – Dalam suasana penuh khidmat dan kebanggaan, Kodim 1618/TTU melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih yang digelar di Lapangan Upacara Makodim 1618/TTU, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kefamenanu Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara.( TTU ) Upacara yang berlangsung pada Senin pagi ini diikuti oleh seluruh anggota TNI, staf Kodim, Kegiatan ini merupakan […]

  • Gerakan Bersih Sungai Dajan Pangkung, Bentuk Kepedulian Bersama Jaga Lingkungan Desa Galungan

    Gerakan Bersih Sungai Dajan Pangkung, Bentuk Kepedulian Bersama Jaga Lingkungan Desa Galungan

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sawan, 24 Oktober 2025 – Pada hari Jumat tanggal 24 Oktober 2025, pukul 07.30 Wita, bertempat di Sungai Dajan Pangkung, Desa Galungan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, telah dilaksanakan kegiatan bersih-bersih sungai dalam rangka Gerakan Buleleng Bersih Sampah di Kawasan Sungai. Kegiatan ini diikuti oleh Babinsa Desa Galungan Serda Kadek Tri Widiharta, Bhabinkamtibmas Bripka I Nengah […]

  • Sinergi TNI-Polri Jaga Ketertiban Pasar Malam Dompu

    Sinergi TNI-Polri Jaga Ketertiban Pasar Malam Dompu

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Dompu, NTB— Danramil 1614-01/Dompu Lettu Inf H. Ilham turun langsung memimpin pengamanan kegiatan hiburan pasar malam di Lapangan So Kawi, Desa Bakajaya, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu. Didampingi enam anggota Koramil, Danramil hadir di tengah masyarakat untuk memastikan seluruh kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar, kamis 21 Agustus 2025. Pasar malam yang digelar dengan berbagai wahana […]

  • Babinsa Welai Selatan dan Warga Gotong Royong Lakukan Pengecoran Jalan Desa

    Babinsa Welai Selatan dan Warga Gotong Royong Lakukan Pengecoran Jalan Desa

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Welai Selatan, 11 November 2025 — Babinsa Desa Welai Selatan, Kecamatan Alor Tengah Utara, Kopda Samdia Jenkari, bersama masyarakat setempat melaksanakan kegiatan pengecoran jalan desa di wilayah Dusun 1 dan Dusun 2. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembangunan infrastruktur desa dengan alokasi dana desa yang dilaksanakan di tiga titik lokasi. Pelaksanaan pengecoran jalan dimulai […]

  • Satreskrim Polres Karangasem Melayani Rekomendasi Surat Kehilangan BPKB

    Satreskrim Polres Karangasem Melayani Rekomendasi Surat Kehilangan BPKB

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Satreskrim Polres Karangasem melalui Urmin Reskrim memberikan pelayanan Surat Rekomendasi Kehilangan STNK, BPKB serta mengeluarkan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) Sertifikat Tanah.   Bukti Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) merupakan dokumen penting bagi pemilik mobil dan sepeda motor. Maka dari itu, harus disimpan dengan benar agar tidak hilang. Sebab, jika BPKB hilang, pemilik harus membuat baru dan […]

  • Serka Welem M dan Sertu Anderson Telussa Laksanakan Pengamanan K-SIGN

    Serka Welem M dan Sertu Anderson Telussa Laksanakan Pengamanan K-SIGN

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Sabtu, 27 September 2025 pukul 10.30 WITA, Personel Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan pengamanan di lokasi Pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN). Kegiatan ini berlangsung di wilayah Desa Matasio dan Desa Serubeba Kecamatan Rote Timur, serta Desa Daima Kecamatan Landuleko Kabupaten Rote Ndao. Adapun personel yang melaksanakan tugas pengamanan yakni […]

expand_less