Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » TNI AD Melalui Babinsa Hadir Amankan Aktivitas Kapal KM Binaiya di Pelabuhan IPPI

TNI AD Melalui Babinsa Hadir Amankan Aktivitas Kapal KM Binaiya di Pelabuhan IPPI

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil) di area Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, Kamis (1/1/2026).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka pengamanan dan pemantauan kedatangan Kapal Penumpang KM Binaiya yang bersandar di Pelabuhan IPPI Ende pada pukul 14.00 WITA. Kapal KM Binaiya selanjutnya diberangkatkan kembali pada pukul 17.00 WITA dengan tujuan Pelabuhan Waingapu.

Babinsa Koramil 1602-01/Ende Sertu Jakaria Ahmad turut hadir dan bersinergi bersama personel TNI AL Ende, anggota KP3 Laut Polres Ende, KSOP Ende, Karantina, KKP Kabupaten Ende, Pelindo Ende, serta Kepala Cabang beserta staf PT Pelni Ende.

Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan meliputi pemantauan arus kedatangan penumpang, pengamanan proses bongkar muatan kapal, serta koordinasi lintas instansi guna memastikan kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.

Sertu Jakaria Ahmad menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di wilayah pelabuhan merupakan bagian dari tugas pokok TNI AD melalui satuan kewilayahan dalam menjaga stabilitas keamanan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Kegiatan Komsos dan Pamwil ini merupakan wujud nyata peran Babinsa sebagai ujung tombak satuan teritorial dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujarnya.

Dengan adanya sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait, seluruh rangkaian kegiatan kedatangan dan keberangkatan KM Binaiya di Pelabuhan IPPI Ende dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Warga Binaan, Babinsa Kodim 1602/Ende Dampingi Masyarakat dalam Suasana Duka

    Peduli Warga Binaan, Babinsa Kodim 1602/Ende Dampingi Masyarakat dalam Suasana Duka

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Sebagai bentuk kepedulian dan pendekatan kepada masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Kosmas Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dengan menghadiri acara kedukaan salah satu warga binaan di Desa Rukuramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Sabtu pagi (20/9). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut merupakan bagian dari anjangsana dan silaturahmi yang […]

  • Dandim 1623/Karangasem hadiri upacara pitra yadnya di sambut ketua panitia.

    Dandim 1623/Karangasem hadiri upacara pitra yadnya di sambut ketua panitia.

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Mempererat tali silaturahmi dengan Masyarakat, Dandim 1623/Karangasem Letkol Inf Gurubasa Samosir menghadiri undangan upacara pitra yadnya (Ngeroras Semeton Pasek) di Balai Banjar Wates Tengah, Desa Duda Timur, Kec.Selat, Kab.Karangasem pada Kamis (24/07/25) Kehadiran Dandim 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir merupakan sebagai bentuk dukungan dan penghormatan terhadap adat dan budaya di bali dan khususya […]

  • Antisipasi Cuaca Ekstrem, Polres Badung bersama Forkopimda Siapkan Tanggap Darurat Bencana

    Antisipasi Cuaca Ekstrem, Polres Badung bersama Forkopimda Siapkan Tanggap Darurat Bencana

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung menggelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Tahun 2025 di areal parkir Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Rabu (5/11/25). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, S.H., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla dan dihadiri Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta, S.H bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Badung, serta […]

  • Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode

    Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polsek Kediri Polres Tabanan melaksanakan ‘Patroli Barcode’ di seputaran wilayah Kediri, Minggu (10/8/2025 ) pukul 22.00 s/d Senin 01.00 wita dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Perwira Pengawas (Pawas) AKP Joko Sucipto Askarman melaksanakan Patroli Barcode bersama dan piket fungsi dengan menyisir daerah rawan Curat, Curas dan Curanmor serta obyek vital lainnya […]

  • Sinergi TNI dan Masyarakat, Kodim 1601/Sumba Timur Pastikan Keamanan Peresmian Gereja Katolik MBSM

    Sinergi TNI dan Masyarakat, Kodim 1601/Sumba Timur Pastikan Keamanan Peresmian Gereja Katolik MBSM

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT – Sumba ini. Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan kegiatan keagamaan, Kodim 1601/Sumba Timur menurunkan personel untuk melaksanakan pengamanan peresmian Gereja Katolik Maria Bunda Segala Bangsa (MBSM) yang berlokasi di Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur Selasa (7/10/2025). Kegiatan peresmian ini dipimpin langsung oleh Uskup Vatikan untuk Indonesia Mgr. Piero Pioppo, dan […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Turut Peringati Hari Pahlawan di Lapangan Depan Kantor Bupati

    Kodim 1601/Sumba Timur Turut Peringati Hari Pahlawan di Lapangan Depan Kantor Bupati

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, Komando Distrik Militer (Kodim) 1601/Sumba Timur mengikuti upacara yang dilaksanakan di Lapangan depan Kantor Bupati Sumba Timur, Jl. Jend. Soeharto No. 42, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,Senin (10/11/2025). Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E. diwakili oleh Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf […]

expand_less