Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Apel Kesiapan Digelar, Polres Buleleng Fokus Pengamanan Titik Keramaian

Apel Kesiapan Digelar, Polres Buleleng Fokus Pengamanan Titik Keramaian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

BULELENG – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman, tertib, dan kondusif pada perayaan Malam Tahun Baru 2026, Polres Buleleng melaksanakan Apel Kesiapan Pengamanan, Rabu (31/12/25) sore.

Kegiatan apel berlangsung di Lapangan Mapolres Buleleng, Jalan Pramuka, Kelurahan Kampung Kajanan, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, pukul 18.00 hingga 18.15 Wita. Apel dipimpin oleh Kabag Ops Polres Buleleng, Kompol Made Agus Dwi Wirawan, S.H., M.H., dan diikuti sekitar 150 personel gabungan.

Apel kesiapan tersebut turut dihadiri Kasdim 1609/Buleleng Mayor Inf Gede Nariada, para Pejabat Utama (PJU) Polres Buleleng, serta perwakilan dari Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng dan Satpol PP Kabupaten Buleleng.

Dalam arahannya, Kabag Ops Polres Buleleng menyampaikan bahwa pengamanan Malam Tahun Baru telah dimulai sejak sore hari. Personel Sabhara terlebih dahulu melaksanakan sterilisasi di 15 gereja yang menggelar ibadah pada malam hari. Usai apel, dilakukan penebalan pengamanan di sejumlah titik keramaian, antara lain Eks Pelabuhan Buleleng, Taman Kota, dan kawasan Lovina.

Selain itu, pada pukul 19.00 Wita, Polres Buleleng akan melaksanakan patroli skala besar di seputaran kota. Para perwira pengendali diminta untuk melakukan pendampingan terhadap anggota di lapangan. Pengamanan dilaksanakan secara humanis, penuh tanggung jawab, serta tetap mengutamakan keselamatan personel.

Kegiatan apel dilanjutkan dengan pembagian lokasi pos jaga bagi seluruh personel yang terlibat. Seluruh rangkaian kegiatan apel berakhir pada pukul 18.15 Wita dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.

Melalui kegiatan ini, Polres Buleleng bersama unsur terkait menegaskan komitmennya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam menyambut Pergantian Tahun Baru 2026

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pisang Siap Dipasarkan, Pos Haslot Dukung Masyarakat Laksanakan Panen Pisang di Kebun Perbatasan

    Pisang Siap Dipasarkan, Pos Haslot Dukung Masyarakat Laksanakan Panen Pisang di Kebun Perbatasan

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Malaka – Pos Haslot bantu warga perbatasan mengangkut hasil panen pisang di kebun masyarakat Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka. Selasa (05/08/2025). Kegiatan panen pisang ini dipimpin langsung oleh Danpos Haslot Sertu Rahmana Bintang dan anggotanya bersama masyarakat perbatasan yang berlangsung dengan penuh semangat dan rasa kekeluargaan serta kebersamaan. Dimulai dari mengangkut dari […]

  • Disbintalad Fokus Perbaikan Fasilitas Tiga Panti Asuhan

    Disbintalad Fokus Perbaikan Fasilitas Tiga Panti Asuhan

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Pgs. Kasdim 1604/Kupang Mayor Inf Hendry Dunant S.I.P bersama Danramil 1604-07/Alak Kapten Caj (K) Margaretha Tanasale mendampingi Tim Disbintalad serta Tim Bintalrem 161/Wira Sakti Kupang dalam kegiatan peninjauan tiga titik lokasi panti asuhan di wilayah Kodim 1604/Kupang. Ketiga panti yang dikunjungi meliputi Panti Asuhan Syolom, Panti Asuhan LKSA St. Louis De Monfort Sikumana, […]

  • Polres Gianyar Gelar Program “Minggu Kasih” dan Bakti Sosial di Desa Sidan

    Polres Gianyar Gelar Program “Minggu Kasih” dan Bakti Sosial di Desa Sidan

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Gianyar – Polres Gianyar melaksanakan kegiatan Minggu Kasih yang dirangkai dengan bakti sosial pada Minggu (27/7/2025) bertempat di Kisidan, Desa Sidan, Kecamatan Gianyar. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan dihadiri langsung oleh Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.H., S.I.K., bersama jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Gianyar. Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Gianyar I […]

  • Tanggap Darurat Polda Bali Laksanakan Ops Aman Nusa Agung II-2025

    Tanggap Darurat Polda Bali Laksanakan Ops Aman Nusa Agung II-2025

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Kabid Humas Kombes Pol Ariasandhy S.I.K., sekaligus Kasatgas Humas menyampaikan dalam rangka tanggap darurat bencana, Polda Bali melaksanakan Operasi Aman Nusa Agung II-2025, sabtu 13/9/2025. Ops tersebut melibatkan 1.646 Personil Polda Bali dan Polres/ta jajaran dimulai sejak tanggal 10 s/d 16 september, dalam rangka penanggulangan tanggap darurat bencana alam di Provinsi Bali. Berawal dari hujan […]

  • Babinsa Koramil Maurole Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Mausambi

    Babinsa Koramil Maurole Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Mausambi

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Yudha Santoso, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Pengumpulan Data (Pul Data) di Desa Mausambi, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Rabu pagi 27 Agustus 2025. Kegiatan yang dimulai pukul 09.10 Wita tersebut bertujuan untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta membantu mengatasi berbagai kesulitan masyarakat di wilayah […]

  • Guna Cegah Gangguan Kamtibmas Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol demi Terjaganya Harkamtibmas Agar Situasi Aman Kondusip

    Guna Cegah Gangguan Kamtibmas Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol demi Terjaganya Harkamtibmas Agar Situasi Aman Kondusip

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Polres Karangasem – Polsek Bebandem Pawas Kanit Reskrim Polsek Bebandem IPDA RICKY JOHANNES HUTAPEA S. T.rk. Bersama Piket Fungsi Spkt melaksanakan tugas patroli dini hari guna pemantauan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) dan situasi Kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) di Wilayah Hukum Polsek Bebandem. Kapolsek Bebandem Polres Karangasem Akp I Gede Murdana,Sh […]

expand_less