Apel Kesiapan Digelar, Polres Buleleng Fokus Pengamanan Titik Keramaian
- account_circle arash news
- calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
- visibility 8
- comment 0 komentar

BULELENG – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman, tertib, dan kondusif pada perayaan Malam Tahun Baru 2026, Polres Buleleng melaksanakan Apel Kesiapan Pengamanan, Rabu (31/12/25) sore.
Kegiatan apel berlangsung di Lapangan Mapolres Buleleng, Jalan Pramuka, Kelurahan Kampung Kajanan, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, pukul 18.00 hingga 18.15 Wita. Apel dipimpin oleh Kabag Ops Polres Buleleng, Kompol Made Agus Dwi Wirawan, S.H., M.H., dan diikuti sekitar 150 personel gabungan.
Apel kesiapan tersebut turut dihadiri Kasdim 1609/Buleleng Mayor Inf Gede Nariada, para Pejabat Utama (PJU) Polres Buleleng, serta perwakilan dari Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng dan Satpol PP Kabupaten Buleleng.
Dalam arahannya, Kabag Ops Polres Buleleng menyampaikan bahwa pengamanan Malam Tahun Baru telah dimulai sejak sore hari. Personel Sabhara terlebih dahulu melaksanakan sterilisasi di 15 gereja yang menggelar ibadah pada malam hari. Usai apel, dilakukan penebalan pengamanan di sejumlah titik keramaian, antara lain Eks Pelabuhan Buleleng, Taman Kota, dan kawasan Lovina.
Selain itu, pada pukul 19.00 Wita, Polres Buleleng akan melaksanakan patroli skala besar di seputaran kota. Para perwira pengendali diminta untuk melakukan pendampingan terhadap anggota di lapangan. Pengamanan dilaksanakan secara humanis, penuh tanggung jawab, serta tetap mengutamakan keselamatan personel.
Kegiatan apel dilanjutkan dengan pembagian lokasi pos jaga bagi seluruh personel yang terlibat. Seluruh rangkaian kegiatan apel berakhir pada pukul 18.15 Wita dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.
Melalui kegiatan ini, Polres Buleleng bersama unsur terkait menegaskan komitmennya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam menyambut Pergantian Tahun Baru 2026
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar