Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Doa Bersama Yonif TP 834/WM, Wujud Syukur dan Kepedulian terhadap Korban Bencana Alam

Doa Bersama Yonif TP 834/WM, Wujud Syukur dan Kepedulian terhadap Korban Bencana Alam

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Nagekeo, Dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026 dan Doa untuk Korban Bencana Alam, Yonif TP 834/WM melaksanakan kegiatan doa bersama sebagai wujud rasa syukur serta kepedulian terhadap sesama.
Kegiatan doa bersama dilaksanakan pada Rabu, 31 Desember 2025, pukul 19.00 WITA, secara serentak oleh seluruh prajurit Yonif TP 834/WM sesuai dengan agama dan keyakinan masing-masing. Pelaksanaan ibadah berlangsung dengan khidmat dan tertib di tempat yang telah ditentukan.

Adapun lokasi pelaksanaan ibadah, bagi personel beragama Islam dilaksanakan di Masjid Aeramo, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo. Sementara itu, personel beragama Kristen, Katolik, dan Hindu melaksanakan ibadah dan doa bersama di Markas Asrama (MA) Yonif TP 834/WM.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Yonif TP 834/WM, dengan rangkaian kegiatan meliputi pelaksanaan ibadah di tempat masing-masing yang dilanjutkan dengan doa bersama.

Doa dipanjatkan sebagai ungkapan syukur atas penyertaan Tuhan Yang Maha Esa sepanjang tahun 2025, sekaligus memohon keselamatan, kedamaian, serta kekuatan bagi bangsa Indonesia, khususnya bagi para korban bencana alam.

Melalui kegiatan doa bersama ini, diharapkan dapat semakin memperkuat keimanan dan ketakwaan prajurit Yonif TP 834/WM, menumbuhkan kepedulian sosial, serta menjadi momentum introspeksi diri dalam menyambut Tahun Baru 2025 dengan semangat pengabdian yang lebih baik kepada bangsa dan negara.

(Penerangan Yonif TP 834/WM).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Ende, Wujudkan Rasa Aman dan Nyaman di Desa Maubasa Timur

    Komsos dan Pamwil Babinsa Ende, Wujudkan Rasa Aman dan Nyaman di Desa Maubasa Timur

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Sertu Muksin, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Maubasa Timur, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, Sabtu (13/9/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Sertu Muksin memantau situasi keamanan wilayah guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah binaan. […]

  • Kodim 1616/Gianyar Siap Bersinergi Dukung Raperda Pelestarian Budaya dan APBD 2026

    Kodim 1616/Gianyar Siap Bersinergi Dukung Raperda Pelestarian Budaya dan APBD 2026

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Gianyar – Senin (15/9/2025) Suasana ruang sidang utama DPRD Kabupaten Gianyar tampak khidmat saat Rapat Paripurna Masa Persidangan I Tahun 2025 resmi dibuka oleh Ketua DPRD Gianyar, I Ketut Sudarsana, S.E., M.Si. Agenda rapat kali ini berfokus pada dua hal penting, yakni penyampaian inisiatif Raperda tentang Pelestarian Seni dan Budaya serta penyampaian pengantar Raperda Kabupaten […]

  • Antusiasme Tinggi! 111 Sak Beras Ludes Terjual dalam Gerakan Pangan Murah Kodim 1608/Bima

    Antusiasme Tinggi! 111 Sak Beras Ludes Terjual dalam Gerakan Pangan Murah Kodim 1608/Bima

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Kota Bima, Kamis, 21 Agustus 2025 – Kodim 1608/Bima menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) yang bertempat di Pasar Amahami, Kelurahan Dara, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong masyarakat membeli kebutuhan pokok serta menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di wilayah Kota Bima. Selain itu, GPM juga diselenggarakan di halaman Koramil 1608-01/Rasanae. […]

  • TNI Hadir Melalui Karya Bakti Lingkungan Kuanino

    TNI Hadir Melalui Karya Bakti Lingkungan Kuanino

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-01/Kupang yang dipimpin oleh Peltu Surahman bersama Babinsa lainnya melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan. Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan sampah serta pemotongan ranting pohon di lingkungan Asrama TNI Kuanino, Kelurahan Kuanino, Kecamatan Kotaraja, Kota Kupang. Senin (05/01/2025). Babinsa yang turut terlibat dalam kegiatan tersebut antara lain Serka Yusus F. Koro, […]

  • Sat Lantas Polres Karangasem Amankan Jalur Car Free Day di Jalan Veteran

    Sat Lantas Polres Karangasem Amankan Jalur Car Free Day di Jalan Veteran

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Satuan Lalu Lintas Polres Karangasem melaksanakan kegiatan rutin pengamanan dan pengaturan lalu lintas di jalur Car Free Day Jalan Veteran barat dan timur, Pada hari Minggu, 11 Januari 2026 pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang ingin berolahraga dan menikmati suasana pagi bebas […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Turun ke Lahan Bantu Petani di Manggarai Barat

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Turun ke Lahan Bantu Petani di Manggarai Barat

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Manggarai Barat – Wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya di sektor pertanian, ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 1612-08/Macang Pacar, Praka Arif Munandar Alam. Pada Sabtu (12/7/2025), ia turun langsung membantu salah satu petani, Bapak Mudin, membersihkan lahan pertanian milik pribadi di Desa Bari, Kecamatan Macang Pacar, Kabupaten Manggarai Barat. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

expand_less