Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Hadiri Penguatan Kapasitas Pecalang, Babinsa Nyanglan Tekankan Pentingnya Pemahaman Tupoksi

Hadiri Penguatan Kapasitas Pecalang, Babinsa Nyanglan Tekankan Pentingnya Pemahaman Tupoksi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Dalam mewujudkan situasi dan kondisi Kamtibmas wilayah yang kondusif, disamping kuatnya sinergitas antar aparat, profesionalisme dalam tugas dan fungsi aparat terkait menjadi salah satu faktor utama.

Dalam tugas di lapangan, aparat keamanan di wilayah harus memahami tugas dan fungsinya secara profesional.

Demikian disampaikan Babinsa Nyanglan Serda Kadek Dwi Awan saat bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan peningkatan kapasitas pecalang yang digelar di Pura Dalem Banjar Nyanglan Kaleran, Desa Nyanglan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Selasa ( 29/07/25 ).

Dalam keterangannya, Babinsa Nyanglan Serda Kadek Dwi Awan menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan hari ini sebagai upaya peningkatan kapasitas pecalang dalam rangka optimalisasi tugas dan fungsinya,”ucapnya.

Menurutnya, dalam optimalisasi tugas dan fungsi, tidak hanya dibutuhkan sunergitas antar aparat saja, namun setiap aparat harus memahami tugas dan fungsinya, “terangnya.

Dengan kuatnya sinergitas dan profesionalnya aparat di wilayah maka optimalisasi Tupoksi bukan hal yang mustahil. Kami Babinsa dan Bhabinkamtibmas tentu selalu siap untuk bersinergi dan berkontribusi penuh untuk mewujudkan Kamtibmas wilayah aman dan kondusif,”imbuhnya.

Sementara itu, Bendesa Adat Nyanglan I Wayan Sarjana mengatakan, untuk peningkatan kapasitas pecalang kali ini kita prioritaskan pada Pergub Bali No 26 tahun 2020 tentang pemberdayaan pecalang dan Bankamda.

Dalam Pergub tersebut tertuang bahwa dalam rangka menjaga kesucian dan keharmonisan alam Bali beserta isinya serta untuk mewujudkan kehidupan Krama Bali yang sejahtera dan bahagia niskala-sakala sesuai dengan visi pembangunan daerah “ Nangun Sat Kerthi Loka Bali “, melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru, diperlukan sistem pengamanan lingkungan masyarakat secara terpadu dan dalam rangka mewujudkan pengamanan lingkungan masyarakat secara terpadu, perlu dibangun pengamanan wilayah ( Wewidangan ) dan Krama Desa Adat, Krama Tamiu, dan Tamiu berbasis Desa Adat,”jelasnya.

Sesuai hal tersebut tentu pecalang sebagai aparat pengamanan desa adat tentunya harus memahami tugas dan tanggungjawabnya. Oleh karena itu, hari ini kita tekankan kembali terkait Tupoksi sebagai upaya peningkatan kapasitas para pecalang, khususnya di Desa Nyanglan ini,”lanjutnya.

Pada kesempatan ini kita juga menghadirka Babinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai aparat keamanan wilayah yang tentunya dalam kegiatan di wilayah, apalagi terkait upacara keagamaan, adat dan budaya akan bersma-sama dengan pecalang. Jadi ini juga menjadi wahana penguatan sinergitas tiga pilar,”imbuhnya. ( pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kelurahan Seririt Dorong Kerjasama Sosial lewat Komsos di Yayasan Jana Kerthi Bali

    Babinsa Kelurahan Seririt Dorong Kerjasama Sosial lewat Komsos di Yayasan Jana Kerthi Bali

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Seririt, 5 Oktober 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan membangun komunikasi yang harmonis antara aparat kewilayahan dengan komponen masyarakat, Babinsa Kelurahan Seririt, Sertu Made Sumitra, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama pihak SPPG Yayasan Jana Kerthi Bali. Kegiatan berlangsung di dapur SPPG Yayasan Jana Kerthi Bali, Jalan Diponegoro, Kelurahan Seririt, Kecamatan Seririt, Kabupaten […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Laksanakan Komsos dan Pengamanan Wilayah Pasca Kejadian Duka di Onekore

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Laksanakan Komsos dan Pengamanan Wilayah Pasca Kejadian Duka di Onekore

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, NTT — Seorang mahasiswi bernama Maria Anjelika Ria (20) ditemukan meninggal dunia di rumahnya yang beralamat di Jalan Hayam Wuruk, Kelurahan Onekore, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, pada Sabtu (10/1/2026) sore. Korban diduga meninggal dunia akibat bunuh diri. Peristiwa tersebut pertama kali diketahui sekitar pukul 16.00 WITA, ketika seorang saksi yang masih berusia 14 […]

  • Kapolsek Mengwi Pimpin Langsung Pengamana Final Turnamen Bola Boli

    Kapolsek Mengwi Pimpin Langsung Pengamana Final Turnamen Bola Boli

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Mengwi – Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., memimpin langsung jalannya pengamanan turnamen bola voli yang telah memasuki babak final pada Selasa malam (12/8/2025) Kegiatan ini berlangsung di Gor Putra Persada lingkungan Banjar Angkeb Canging, Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. dan dihadiri ratusan penonton yang antusias menyaksikan pertandingan penentuan juara Pengamanan […]

  • Pastikan Kelayakan dan Keselamatan Berkendara, Pemohon SIM Baru Jalani Uji Praktek di Polres Karangasem

    Pastikan Kelayakan dan Keselamatan Berkendara, Pemohon SIM Baru Jalani Uji Praktek di Polres Karangasem

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Guna memastikan bahwa setiap pemohon SIM memiliki kemampuan dan kelayakan dalam mengemudi secara aman dan bertanggung jawab di jalan raya. Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM Polres Karangasem melaksanakan kegiatan uji praktek Surat Izin Mengemudi (SIM) bagi para pemohon, Pada hari Kamis, 13 Nopember 2025 Kanit Regident Satlantas Polres Karangasem menjelaskan, pelaksanaan uji praktek ini bertujuan […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Ndona, Wujud Nyata Sinergitas TNI dan Pemerintah Kecamatan

    Komsos dan Pamwil Babinsa Ndona, Wujud Nyata Sinergitas TNI dan Pemerintah Kecamatan

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama unsur Forkopimca serta seluruh aparat pemerintah Kecamatan Ndona, yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende, Selasa (13/01/2026). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Babinsa Koramil 1602-01/Ende yaitu Serma Nasrudin Latip, Serka M.T. Billy, dan Kopda Imanuel L., serta unsur […]

  • Wujud Kepedulian, Babinsa Keliki Dukung Kelancaran Persiapan Upacara Melasti

    Wujud Kepedulian, Babinsa Keliki Dukung Kelancaran Persiapan Upacara Melasti

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang, Sabtu (18/10/2025) Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, Babinsa Desa Keliki Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu Dewa Made Sudiarta bersama Pecalang Desa Adat Keliki melaksanakan kegiatan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas pada kegiatan pemotongan dan pembersihan dahan serta ranting pohon di sepanjang jalan raya Desa Keliki menuju Desa Kedewatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten […]

expand_less