Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Koramil 1628-03/Seteluk Dukung Sosialisasi TBC untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

Koramil 1628-03/Seteluk Dukung Sosialisasi TBC untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Seran Koptu Agus Sugeng Prayitno menghadiri kegiatan Sosialisasi Tuberkulosis (TBC) dengan tema Pelatihan dan Penyuluhan Pencegahan dan Penanganan Penyakit TBC (Tuberkulosis Paru) yang diselenggarakan di Aula Kantor Desa Seran, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (30/12/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA tersebut bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang bahaya penyakit TBC, mulai dari pengertian, gejala, hingga cara pencegahan dan penanganannya secara tepat.

Sosialisasi ini dihadiri oleh berbagai unsur, antara lain Kepala Desa Seran yang diwakili Sekretaris Desa Abdul Manan, narasumber dari tenaga kesehatan Ibu Ns. Tri Wahyuningsih, S.Kep, Babinsa Desa Seran Koptu Agus Sugeng Prayitno, Pjs.

Bhabinkamtibmas Desa Seran Aiptu Nasrullah, Bidan Desa Ibu Risalatun Anisa, Amd.Keb, AGR Desa Seran, kader Posyandu, serta para Kepala Dusun, RT, dan RW se-Desa Seran.

Adapun susunan acara meliputi pembukaan, doa, sambutan, penyampaian materi terkait pengertian, gejala, serta cara penanganan penyakit TBC, dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab, kemudian ditutup secara resmi.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Desa Seran menyampaikan bahwa kehadiran TNI melalui Babinsa merupakan bentuk dukungan terhadap program kesehatan masyarakat, khususnya dalam upaya pencegahan dan pengendalian penyakit menular seperti TBC.

Diharapkan melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga pola hidup sehat dan segera memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan apabila mengalami gejala TBC.

Kegiatan sosialisasi berakhir pada pukul 11.10 WITA dan berjalan dengan aman, lancar, serta tertib.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Serda Muhaimin Ajak Siswa SDN Moteng Biasakan Pola Makan Bergizi Seimbang

    Babinsa Serda Muhaimin Ajak Siswa SDN Moteng Biasakan Pola Makan Bergizi Seimbang

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan dan gizi anak sekolah, Babinsa Desa Moteng Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Muhaimin, melaksanakan kegiatan pendampingan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Moteng, Desa Moteng, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Rabu (29/10/2025) pukul 09.10 WITA. Program ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi […]

  • Babinsa Koramil 1618-03/Insut Laksanakan Monitoring Wilayah, Bantu Warga Bangun Rumah Di Desa Fafinesu

    Babinsa Koramil 1618-03/Insut Laksanakan Monitoring Wilayah, Bantu Warga Bangun Rumah Di Desa Fafinesu

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 07 Oktober 2025, Dalam upaya menjaga kedekatan dengan Masyarakat serta memastikan kondisi wilayah binaan tetap aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1618-03/Insut, Sertu Natalino J. Barros melaksanakan kegiatan monitoring wilayah di Desa Fafinesu, Kecamatan Insana Fafinesu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur. Saat melakukan pemantauan di wilayah binaannya, Sertu Natalino J Barros […]

  • TNI Hadir di Dunia Pendidikan: Babinsa Ikut Bahas Kemajuan Anak Didik

    TNI Hadir di Dunia Pendidikan: Babinsa Ikut Bahas Kemajuan Anak Didik

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Samuel Lede Kalli menghadiri rapat orang tua murid di SDN Dedekadu, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Rabu (27/8/2025). Kehadiran Babinsa dalam rapat tersebut merupakan bagian dari tugas pendampingan di wilayah binaan, khususnya dalam bidang pendidikan. Babinsa ikut serta memberikan dukungan sekaligus mendorong peran orang […]

  • Peduli Sesama, Dandim 1626/Bangli Bagikan Paket Sembako di LKSA Widya Asih

    Peduli Sesama, Dandim 1626/Bangli Bagikan Paket Sembako di LKSA Widya Asih

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2025, Kodim 1626/Bangli melaksanakan kegiatan Bakti Teritorial Prima berupa penyerahan paket sembako kepada anak-anak di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Widya Asih, Kelurahan Bebalang, Kecamatan/Kabupaten Bangli, Jumat (12/9/2025). Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama memimpin langsung kegiatan sosial tersebut […]

  • Wujudkan Generasi Sehat dan Cerdas, Babinsa Payangan Dukung Program Pemberian Makanan Bergizi di Sekolah

    Wujudkan Generasi Sehat dan Cerdas, Babinsa Payangan Dukung Program Pemberian Makanan Bergizi di Sekolah

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Senin (6/10/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Desa Melinggih Koramil 1616-07/Payangan Koptu I Made Aspirawan bersama Babinsa Desa Melinggih Kelod Sertu I Nyoman Yudiarta melaksanakan pendampingan kegiatan Operasional Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang diselenggarakan oleh Yayasan Abadhi Mandiri Pangan. Kegiatan tersebut berlangsung pada Minggu […]

  • Polres Tabanan Ikuti Kick Off Nasional Gerakan Pangan Murah, 2.424 Ton Beras Disalurkan Serentak di Indonesia

    Polres Tabanan Ikuti Kick Off Nasional Gerakan Pangan Murah, 2.424 Ton Beras Disalurkan Serentak di Indonesia

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan.Polres Tabanan bersama Forkopimda Kabupaten Tabanan mengikuti Zoom Kick Off Launching Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar secara nasional pada Kamis (14/8/2025) di Gedung I Ketut Maria, Tabanan. Kegiatan ini dihadiri oleh Sekda Kabupaten Tabanan mewakili Bupati, Kapolres Tabanan, Dandim 1619 Tabanan, Kajari Tabanan, perwakilan Ketua DPRD, Kepala […]

expand_less