Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » DANREM 161/WS DAMPINGI KUNKER PANGDAM IX/UDAYANA DI WILAYAH KODIM 1602/ENDE

DANREM 161/WS DAMPINGI KUNKER PANGDAM IX/UDAYANA DI WILAYAH KODIM 1602/ENDE

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Ende, 14 Juli 2025 – Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Baretto Nunes, S.E., M.M. mendampingi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H. dalam rangkaian kunjungan kerja di wilayah Kodim 1602/Ende, Senin (14/7).

Kegiatan diawali pada pukul 06.53 WITA, ketika Danrem bersama rombongan berangkat dari Hotel Grand Wisata menuju Makodim 1602/Ende. Setibanya pukul 07.00 WITA, Pangdam IX/Udayana menerima penghormatan jajar dari personel Kodim 1602/Ende, dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Dalam pengarahan singkat kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 1602/Ende, Pangdam menekankan pentingnya profesionalisme, loyalitas, serta sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah. Pangdam juga memberikan apresiasi atas dedikasi personel Kodim dalam menjalankan tugas-tugas kewilayahan.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Dandim 1602/Ende Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., M.M.Si, Kasdim 1602/Ende Kapten Cba Yustamarjadi, S.Sos, para perwira staf Kodim, serta Ketua Persit KCK Cabang XIII Ny. Nicke Dwi Harry Wibowo beserta pengurus.

Usai pengarahan, Pangdam didampingi Danrem melanjutkan kunjungan ke Rumah Pengasingan Bung Karno di Kota Ende pada pukul 07.19 WITA. Lokasi bersejarah ini menjadi salah satu ikon perjuangan bangsa, di mana Bung Karno merumuskan dasar negara Pancasila.

Rangkaian kegiatan berlanjut dengan keberangkatan Pangdam dari Bandara H. Hasan Aroeboesman Ende pada pukul 08.37 WITA menggunakan pesawat Wings Air IW 1831.

Sementara itu, Danrem 161/WS melanjutkan monitoring internal di Makodim 1602/Ende hingga pukul 10.52 WITA sebelum kembali ke Hotel Grand Wisata dan selanjutnya bertolak ke bandara untuk kembali melaksanakan tugas di wilayah lain.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar, mencerminkan kesiapsiagaan dan soliditas satuan TNI AD di jajaran Korem 161/WS, khususnya Kodim 1602/Ende.

(Penulis Tim pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Rakyat,Babinsa Bongancina Kawal Ketat Penyaluran Beras Bantuan Pangan 2025 untuk Ketahanan Pangan Desa Bongancina

    Sinergi TNI dan Rakyat,Babinsa Bongancina Kawal Ketat Penyaluran Beras Bantuan Pangan 2025 untuk Ketahanan Pangan Desa Bongancina

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Busungbiu,Buleleng- 18 Juli 2025 – Dalam upaya berkelanjutan memperkuat ketahanan pangan masyarakat, Babinsa Bongancina, Serda Pt Nopika Candra, secara aktif mendampingi penyaluran beras bantuan pangan tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 18 Juli 2025, pukul 09.00 WITA, bertempat di Kantor Desa Bongancina, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng. Sebanyak 17 keluarga penerima manfaat di Desa Bongancina […]

  • Melalui Komsos, Babinsa Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkungan

    Melalui Komsos, Babinsa Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT – SIKKABabinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka, Pratu Weri Yermia Toto, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama kelompok masyarakat (Pokmas) Desa Wairkoja, Kecamatan Kewapante, Selasa (16/12/2025) Melalui komunikasi yang terbuka, Babinsa dapat menyerap aspirasi warga sekaligus menyampaikan pesan-pesan pembinaan teritorial guna menjaga keamanan, ketertiban, dan kondusivitas lingkungan desa. Pratu Weri Yermia Toto menyampaikan bahwa Komsos […]

  • Babinsa Bersama BPD dan LPM Gelar Patroli Malam di Desa Serakapi

    Babinsa Bersama BPD dan LPM Gelar Patroli Malam di Desa Serakapi

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Serka Jumrah, melaksanakan patroli ronda malam di Desa Serakapi pada Kamis (25/9/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak dilaksanakan bersama Ketua BPD dan Ketua LPM Desa Serakapi. Dalam kesempatan itu, Babinsa tidak hanya hadir sebagai pendamping warga, tetapi juga melakukan komunikasi sosial dengan masyarakat melalui […]

  • Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Dekatkan Diri dengan Warga Air Suning

    Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Dekatkan Diri dengan Warga Air Suning

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Kamis, 11 September 2025, Babinsa Desa Air Suning Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ruslin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat desa binaannya dalam rangka menghadiri acara persiapan pernikahan salah satu warga. Momentum kebersamaan tersebut dimanfaatkan Babinsa untuk menjalin kedekatan dengan warga sekaligus menyampaikan himbauan agar masyarakat meningkatkan kewaspadaan, khususnya menghadapi kondisi […]

  • Babinsa Batununggul Sampaikan KKN Unud Hadirkan Inovasi Dan Solusi Bagi peternak Melalui Sosialisasi

    Babinsa Batununggul Sampaikan KKN Unud Hadirkan Inovasi Dan Solusi Bagi peternak Melalui Sosialisasi

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berbagai upaya terus dilakukan mahasiswa KKN PPM Periode XXXI tahun 2025 Universitas Udayana dalam rangka meningkatkan pengembangan usaha peternakan di Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Upaya tersebut diwujudkan para mahasiswa ini dengan menggelar Sosialisasi Peluang dan Tantangan Usaha Ternak Sapi di Desa Batununggul serta Demonstrasi Pengolahan Pakan Ternak Tahan Lama,Selasa ( 05/08/25 […]

  • Pentas Seni dan Kearifan Lokal Meriahkan Sandeka Dilao’ 2025 di Sumbawa Barat

    Pentas Seni dan Kearifan Lokal Meriahkan Sandeka Dilao’ 2025 di Sumbawa Barat

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Masyarakat Desa Labuhan Lalar, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, kembali menggelar salah satu tradisi budaya paling sakral dan meriah di wilayah pesisir, yakni Sandeka Dilao’. Perayaan tahunan yang sarat nilai adat dan kebersamaan ini berlangsung pada Minggu (20/07/2025). Pelaksanaan kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari unsur TNI melalui Koramil 1628-01/Taliwang. Pengamanan […]

expand_less