Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Fokus Pencegahan, Patroli Harkamtibmas Samapta Polsek Abiansemal Sasar Gerai ATM & Jalur Sepi

Fokus Pencegahan, Patroli Harkamtibmas Samapta Polsek Abiansemal Sasar Gerai ATM & Jalur Sepi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta mencegah potensi tindak kriminalitas, Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan Patroli Harkamtibmas dengan menyasar gerai ATM dan jalur-jalur sepi yang dinilai rawan gangguan keamanan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin (29/12/2025) malam di daerah hukum Polsek Abiansemal.

Patroli difokuskan pada lokasi-lokasi strategis seperti Perbankan/gerai ATM, jalan sepi, serta area yang minim aktivitas masyarakat pada malam hari. Selain melakukan pemantauan situasi, personel Samapta juga melaksanakan dialog dengan masyarakat yang ditemui guna menyampaikan imbauan kamtibmas serta mengajak warga untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.

Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Made Agus Rai Perbawa, S.H., M.M., seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., mengatakan bahwa patroli tersebut merupakan langkah preventif untuk menekan angka kriminalitas, khususnya pada jam rawan malam hari.

“Patroli Harkamtibmas ini kami laksanakan secara rutin dengan menyasar gerai ATM dan jalur sepi sebagai upaya pencegahan terhadap potensi kejahatan. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ujar IPTU Rai Perbawa. (30/12)

Ia juga menambahkan bahwa pihaknya mengimbau masyarakat agar tetap waspada, tidak lengah saat beraktivitas di malam hari, serta segera melaporkan kepada pihak Kepolisian apabila menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitarnya.

Dengan dilaksanakannya patroli Harkamtibmas secara intensif, Polsek Abiansemal berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban, sehingga situasi daerah hukum Polsek Abiansemal tetap aman dan kondusif.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Kerambitan Gelar Bazar Beras Murah di Mapolsek Kerambitan.

    Polsek Kerambitan Gelar Bazar Beras Murah di Mapolsek Kerambitan.

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Rabu 27 Agustus 2025; Polsek Kerambitan melaksanakan Bazar Beras Murah dipimpin oleh Kapolsek Polsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan dalam mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional. Kegiatan dimulai pukul 08.30 s/d 09.00 Wita. Antusias masyarakat sangat luar biasa menyambut kegiatan ini karena tidak membutuhkan waktu lama beras sebanyak 2(dua) ton sudah habis terjual. […]

  • Sinergi TNI-Pol PP dan Tokoh Masyarakat Perkuat Patroli Siskamling Wilayah Woha

    Sinergi TNI-Pol PP dan Tokoh Masyarakat Perkuat Patroli Siskamling Wilayah Woha

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Woha _ Pada Rabu, tanggal 19 November 2025, bertempat di Koramil 1608-04/Woha yang berlokasi di Jalan Buya Hamka, Desa Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, telah berlangsung kegiatan Apel Pengecekan personil dalam rangka pelaksanaan Patroli Siskamling. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Serka Sukrin dengan jumlah personil sebanyak 10 orang. Turut hadir dalam kegiatan ini 5 anggota […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa di Dusun Puuwona Pererat Hubungan TNI-Masyarakat

    Komsos dan Pamwil Babinsa di Dusun Puuwona Pererat Hubungan TNI-Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Dusun Puuwona, Desa Rukuramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan selesai pukul 10.00 WITA, berjalan dengan aman dan lancar. Dipimpin oleh Sertu Frid Kolo, kegiatan ini diikuti oleh empat warga masyarakat. Komsos dan Pamwil dilakukan […]

  • Polres Karangasem Gelar Patroli Gabungan Skala Besar Bersama TNI dan Satpol PP

    Polres Karangasem Gelar Patroli Gabungan Skala Besar Bersama TNI dan Satpol PP

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Polres Karangasem kembali menggelar Patroli Gabungan Skala Besar bersama TNI dan Satpol PP Kabupaten Karangasem pada Sabtu malam (6/9/2025). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan kondisi yang kondusif dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Karangasem. Patroli gabungan yang berlangsung dari pukul 21.30 hingga 23.45 WITA ini dipimpin langsung […]

  • Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu Sambangi Desa Wisata Penglipuran Perkuat Sinergi Jaga Keamanan dan Kenyamanan Pengunjung

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu Sambangi Desa Wisata Penglipuran Perkuat Sinergi Jaga Keamanan dan Kenyamanan Pengunjung

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Bangli – Polsek Bangli Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, khususnya di kawasan destinasi wisata, personel Polsek Bangli Polres Bangli melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus sambang ke obyek wisata. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu, Bripka I Nengah Darwata, dengan menyambangi […]

  • Pemeriksaan Mata Gratis Dorong Terwujudnya Sekolah Aman Sehat

    Pemeriksaan Mata Gratis Dorong Terwujudnya Sekolah Aman Sehat

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Oesena Koramil 1604-04/Amarasi, Serda Yornam T. Kase, turut serta mengikuti Kampanye dan Pemeriksaan Kesehatan Mata Tingkat Kecamatan yang dirangkaikan dengan Edukasi Anti-Bullying dan Anti Bunuh Diri Program Matahati. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mendampingi pemerintah desa, Team YTB, tenaga medis, serta pihak sekolah dalam memberikan pelayanan kesehatan dan edukasi kepada siswa serta masyarakat. […]

expand_less