Kodim 1621/TTS Teguhkan Nilai Pengabdian Lewat Upacara Pelepasan Purna Tugas
- account_circle arash news
- calendar_month Senin, 29 Des 2025
- visibility 13
- comment 0 komentar

SoE – Kodim 1621/TTS melaksanakan Upacara Bendera rutin hari Senin yang dirangkaikan dengan kegiatan pelepasan purna tugas anggota Kodim 1621/TTS, bertempat di Lapangan Upacara Makodim 1621/TTS, Senin (29/12/2025).
Kegiatan di mulai sejak pukul 07.15 Wita yang berlangsung khidmat tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1621/TTS, Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos, selaku Inspektur Upacara, serta dihadiri oleh seluruh Perwira Staf, Danramil jajaran, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 1621/TTS dengan jumlah peserta sekitar ±50 orang.
Upacara diawali dengan pengibaran Sang Merah Putih, mengheningkan cipta, pembacaan Pancasila, pengucapan Sapta Marga, hingga rangkaian pelepasan purna tugas dan penyerahan piagam penghargaan kepada 15 personel Kodim 1621/TTS yang telah menyelesaikan masa pengabdiannya sebagai prajurit TNI.
Dalam amanatnya, Dandim 1621/TTS menyampaikan bahwa pelepasan purna tugas bukan sekadar seremonial, namun merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan tertinggi satuan kepada prajurit yang telah mendedikasikan tenaga, pikiran, dan loyalitasnya bagi bangsa dan negara.
Purna tugas bukanlah akhir dari pengabdian seorang prajurit, melainkan awal dari pengabdian di lingkungan masyarakat. Hubungan kekeluargaan antara personel aktif dan purna tugas harus tetap terjalin dengan baik,” tegas Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos.
Lebih lanjut, Dandim juga menekankan bahwa tradisi pelepasan purna tugas merupakan sarana untuk memperkuat kebersamaan, kekompakan, serta menjaga nilai-nilai kehormatan dan kebanggaan satuan.
Atas nama pribadi dan keluarga besar Kodim 1621/TTS, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh personel yang purna tugas atas dedikasi dan pengabdiannya.
Semoga pengalaman selama berdinas menjadi bekal berharga dalam melanjutkan pengabdian di tengah masyarakat,” tambahnya.
Upacara selesai pada pukul 08.05 WITA dalam keadaan tertib, aman, dan lancar.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian salam dan ucapan penghormatan dari seluruh personel Kodim 1621/TTS kepada anggota yang memasuki masa purna tugas sebagai wujud rasa hormat, kekeluargaan, dan kebersamaan. (Pen1621)
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar