Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kebersamaan Babinsa dan Warga Warnai Ronda Malam di Tambora

Kebersamaan Babinsa dan Warga Warnai Ronda Malam di Tambora

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Pekat, NTB – Babinsa Desa Tambora, Koramil 1614-05/Pekat, Serda Maman melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga binaan pada Jumat malam, 26 Desember 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Dusun Garuda sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan kontrol sekaligus pendampingan terhadap warga yang sedang melaksanakan ronda malam. Suasana kebersamaan terlihat saat Babinsa ikut kongkow-kongkow bersama warga di pos kamling setempat.

Pada kesempatan itu, Serda Maman menyampaikan imbauan kepada warga agar terus meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing. Ia mengajak warga untuk lebih aktif melaksanakan patroli keliling secara bergantian di setiap pos kamling.

Babinsa menekankan bahwa keamanan lingkungan akan terjaga dengan baik apabila warga saling peduli dan mau bekerja sama. Peran ronda malam dinilai sangat penting sebagai langkah pencegahan terhadap potensi gangguan kamtibmas.

Warga Dusun Garuda menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan ronda malam tersebut. Kehadiran aparat teritorial di tengah masyarakat memberikan rasa aman serta meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong.

kegiatan ronda malam Koramil 1614-05/Pekat di Desa Tambora berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif. Diharapkan kegiatan ini dapat terus dilakukan secara rutin guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengamanan Ibadah Malam Natal di Pos Pembinaan Umat Ordokarmel Batunya Berjalan Kondusif

    Pengamanan Ibadah Malam Natal di Pos Pembinaan Umat Ordokarmel Batunya Berjalan Kondusif

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan kegiatan pengamanan ibadah malam Natal umat Nasrani yang berlangsung pada Rabu, 24 Desember 2025, mulai pukul 18.00 WITA hingga selesai, bertempat di Pos Pembinaan Umat Ordokarmel Banjar Batunya, Desa Batunya, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan. Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Batunya sebagai bentuk pelayanan Polri dalam menjamin rasa […]

  • Babinsa Kalabahi Timur Hadiri Pelatihan Kesiapsiagaan Bencana

    Babinsa Kalabahi Timur Hadiri Pelatihan Kesiapsiagaan Bencana

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    ALOR – Babinsa Kelurahan Kalabahi Timur, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, Sertu Habel Djahamou, turut serta dalam kegiatan Pelatihan Kesiapsiagaan Masyarakat dalam Menghadapi Bencana yang diselenggarakan pada Kamis, 7 Agustus 2025 pukul 08.00 WITA. Kegiatan ini dilaksanakan di wilayah Kelurahan Kalabahi Timur dan dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat dan pemerintahan. Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk […]

  • Hari Juang Ke-80 Diisi Aksi Sosial TNI AD

    Hari Juang Ke-80 Diisi Aksi Sosial TNI AD

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD Ke-80 Tahun 2025, Koramil 1604-01/Kupang melaksanakan kegiatan Karya Bakti di Gereja GMIT Lahairoi, Desa Bismarak, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini dipimpin oleh Peltu Tomi K bersama para Babinsa sebagai wujud kepedulian TNI AD terhadap kebersihan dan kenyamanan fasilitas ibadah masyarakat. Karya Bakti yang dilaksanakan […]

  • Komsos Babinsa dengan Petani, Wujud Kehadiran TNI di Tengah Rakyat

    Komsos Babinsa dengan Petani, Wujud Kehadiran TNI di Tengah Rakyat

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Kamis 02 Oktober 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Serka Silvester Berek, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) di Desa Kolobolon, Kecamatan Lobalain. Kegiatan tersebut berlangsung di lokasi perkebunan milik Bapak Arnol Malelak. Dalam kesempatan itu, pemilik lahan menyampaikan keluhan terkait permasalahan pipa yang digunakan di area perkebunannya. Menanggapi hal tersebut, Babinsa […]

  • Masyarakat Antusias, Babinsa Maurole Aktif Laksanakan Pamwil dan Komsos

    Masyarakat Antusias, Babinsa Maurole Aktif Laksanakan Pamwil dan Komsos

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Woloau, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.49 Wita hingga selesai, berjalan lancar, tertib, dan aman. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah dan memastikan terciptanya kondisi Kamtibmas yang kondusif di desa. Selain itu, Babinsa juga […]

  • Kodim 1627/RN Gelar Beragam Lomba Sambut HUT Kemerdekaan ke-80

    Kodim 1627/RN Gelar Beragam Lomba Sambut HUT Kemerdekaan ke-80

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Kelurahan Namodale, Sertu Risdianto Lonameo, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus mensosialisasikan kegiatan lomba kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 8 Agustus 2025 di Lapangan Nehemia Dilak, Kecamatan Lobalain. Babinsa menyampaikan informasi mengenai jenis-jenis lomba yang akan digelar oleh Kodim 1627/Rote Ndao, […]

expand_less