Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pasamuhan Agung MDA di Bedulu, Personel Gabungan Polres Gianyar dan Polsek Blahbatuh Gelar Pengamanan

Pasamuhan Agung MDA di Bedulu, Personel Gabungan Polres Gianyar dan Polsek Blahbatuh Gelar Pengamanan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

BLAHBATUH – GIANYAR
Pembukaan Pesamuhan Agung V Majelis Desa Adat (MDA) Bali Tahun 2025 yang digelar di Wantilan Pura Samuantiga, Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Jumat (26/12/2025), berlangsung khidmat, aman, dan tertib. Kegiatan adat berskala besar ini dihadiri sekitar 1.500 Bendesa Adat se-Bali serta sejumlah pejabat pusat dan daerah, termasuk Gubernur Bali Dr. I Wayan Koster.

Pesamuhan Agung V MDA Bali merupakan forum tertinggi lembaga adat Bali yang membahas pengambilan keputusan strategis lima tahunan, mulai dari evaluasi program kerja, perubahan AD/ART, hingga pengukuhan Prajuru Panca Angga MDA Kabupaten/Kota masa bhakti 2026–2030. Rangkaian kegiatan diawali dengan upacara Mejaya-jaya, dilanjutkan pembukaan resmi yang ditandai dengan pemukulan gong oleh Gubernur Bali.

Guna memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan lancar, Polres Gianyar bersinergi dengan Polsek Blahbatuh menerjunkan personel gabungan bersama TNI, instansi terkait, serta unsur pengamanan adat. Pengamanan dilaksanakan secara terbuka dan tertutup, meliputi penjagaan lokasi, pengaturan arus lalu lintas, serta patroli dialogis di sekitar kawasan Wantilan Pura Samuantiga.

Kapolsek Blahbatuh Kompol Anak Agung Gede Arka, S.H., M.H. menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam mendukung kelancaran kegiatan adat dan budaya Bali. “Polri hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh peserta Pesamuhan Agung. Kami mengedepankan pendekatan humanis serta sinergi dengan TNI, pecalang, dan seluruh stakeholder agar kegiatan berjalan tertib dan kondusif,” ujarnya.

Secara umum, seluruh rangkaian Pembukaan Pesamuhan Agung V Majelis Desa Adat Bali Tahun 2025 berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.Kehadiran aparat keamanan diharapkan semakin memperkuat rasa aman masyarakat sekaligus mendukung kelestarian adat, budaya, dan kearifan lokal Bali sebagai warisan luhur yang terus dijaga bersama.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Humanis dan Tegas, Babinsa Aimual Kawal Program Ketahanan Pangan Desa ‎

    ‎Humanis dan Tegas, Babinsa Aimual Kawal Program Ketahanan Pangan Desa ‎

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    ‎Lantung, Sumbawa — Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Aimual Koramil 1607-03/Ropang, Sertu Matri, menghadiri kegiatan rapat koordinasi ketahanan pangan desa yang digelar di Kantor Desa Aimual, Kecamatan Lantung, pada Jumat (26/12/2025). ‎ ‎Rapat koordinasi ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Aimual Bapak A. Latif, dan dihadiri oleh Ketua BPD Bapak Mas’ud […]

  • Melalui Patroli Malam Babinsa Himbau Warga Deteksi Sejak Dini Tindak Kejahatan Malam Hari

    Melalui Patroli Malam Babinsa Himbau Warga Deteksi Sejak Dini Tindak Kejahatan Malam Hari

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 05/ Janapria, Kodim 1620/Lombok Tengah terus melaksanakan kegiatan patroli keliling malam secara rutin di wilayah kecamatan Janapria, Lombok Tengah, Sabtu (4/10/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa tampak berkeliling menyapa warga sekaligus memantau situasi lingkungan di sejumlah titik yang dinilai rawan gangguan […]

  • Babinsa Ende Timur Tunjukkan Kepedulian Lewat Komsos dan Pamwil di Wilayah Binaan

    Babinsa Ende Timur Tunjukkan Kepedulian Lewat Komsos dan Pamwil di Wilayah Binaan

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan, Babinsa Kecamatan Ende Timur, Serda Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Kelurahan Rewarangga Selatan, tepatnya di Jalan Samratulangi, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada Rabu pagi, 1 Oktober 2025, dimulai pukul 09.00 […]

  • Satlantas Polresta Gelar Patroli, Antisipasi Balapan Liar di Simpang Imam Bonjol – Sunset Road Kuta

    Satlantas Polresta Gelar Patroli, Antisipasi Balapan Liar di Simpang Imam Bonjol – Sunset Road Kuta

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Badung, 23 Agustus 2025 – Satuan Lalu Lintas Polresta Denpasar secara rutin melaksanakan patroli malam terutama saat akhir pekan dalam upaya antisipasi balapan liar serta penindakan pelanggaran lalu lintas (Dakgar) di Simpang Imam Bonjol – Sunset Road, Kuta Badung, Sabtu (23/8/2025) malam. Patroli dilakukan dengan sistem hunting guna menekan potensi balapan liar sekaligus menindak berbagai […]

  • Kemanunggalan yang Terlihat, Babinsa Sertu Yanuarius Lau Hadir dan Bekerja Bersama Warga

    Kemanunggalan yang Terlihat, Babinsa Sertu Yanuarius Lau Hadir dan Bekerja Bersama Warga

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat kembali ditunjukkan melalui aksi nyata Babinsa di wilayah binaan. Pada Senin, 12 Januari 2026, Babinsa Desa Ponu Koramil 1618-06/Bian, Sertu Yanuarius Lau, turun langsung membantu warga membangun rumah di RT/RW 04/07, Desa Ponu, Kecamatan Biboki Moenleu, Kabupaten TTU. Kegiatan tersebut dilakukan saat Babinsa melaksanakan monitoring wilayah rutin. Melihat warganya tengah […]

  • Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Karera Bantu Panen Padi di Sumba Timur

    Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Karera Bantu Panen Padi di Sumba Timur

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Hezron Domu Wora, membantu petani melaksanakan panen padi di Desa Nangga, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (24/12/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan TNI AD, khususnya Babinsa, dalam mendampingi masyarakat desa serta mendukung program ketahanan pangan nasional. Kehadiran Babinsa di tengah petani […]

expand_less