Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Personel Pos Pam Penelokan Ops Lilin Agung 2025 Berikan Atensi Humanis

Personel Pos Pam Penelokan Ops Lilin Agung 2025 Berikan Atensi Humanis

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan Operasi Lilin Agung 2025 serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan, Personel Pos Pengamanan (Pos Pam) Penelokan melaksanakan kegiatan himbauan di kawasan obyek wisata Penelokan, Kintamani.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 25 Desember 2025, mulai pukul 11.00 WITA hingga selesai, bertempat di Obyek Wisata Penelokan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Personel Tersprin Ops Lilin Agung 2025 Pos Pam Penelokan bersama Personel Dinas Perhubungan Kabupaten Bangli, dipimpin langsung oleh Kapos Pam Penelokan IPTU I Nengah Bagiadnyana.
Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan himbauan secara humanis kepada para pedagang acung agar saat menawarkan barang dagangannya tetap bersikap ramah, santun, dan tidak memaksa pengunjung. Hal ini bertujuan untuk mencegah timbulnya keluhan atau komplain dari wisatawan, sehingga citra positif obyek wisata Penelokan tetap terjaga.
Petugas juga menekankan pentingnya kerja sama semua pihak dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan, mengingat lokasi Penelokan merupakan areal anjungan dan spot foto favorit wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.
Selama pelaksanaan kegiatan, situasi di lokasi obyek wisata Penelokan terpantau aman, kondusif, dan terkendali, serta aktivitas wisata berjalan dengan tertib dan lancar.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polri bersama instansi terkait dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan wisatawan selama perayaan Natal dan menjelang Tahun Baru, guna menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan berkesan di wilayah Kabupaten Bangli.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara Ngemijiang Nugtugan Karya Ngenteg Linggih Awali Aktivitas Pemkab Tabanan Tahun 2026

    Upacara Ngemijiang Nugtugan Karya Ngenteg Linggih Awali Aktivitas Pemkab Tabanan Tahun 2026

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 0
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Pemerintah Kabupaten Tabanan, mengawali Tahun Baru 2026 menggelar Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih yang berlangsung di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan, Jumat (2/1). Rangkaian upacara sakral ini ditandai dengan melaksanakan upacara Ngemijiang yang juga merupakan lanjutan dari pelaksanaan Karya Tawur Panca Wali Krama yang sebelumnya telah dilaksanakan […]

  • Peran Aktif Polsek Pupuan Jaga Ketertiban Upacara Melasti Hingga Selesai dengan Aman

    Peran Aktif Polsek Pupuan Jaga Ketertiban Upacara Melasti Hingga Selesai dengan Aman

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Pupuan Minggu, 14 September 2025 pukul 08.00 s/d 13.00 Wita Bhabinkamtibmas Desa Belimbing Aiptu I Gd Kt Alit Widiana bersinergi Babinsa Desa Belimbing Sertu I Ketut Dadi dan Pecalang Desa Adat Belimbing melaksanakan pengamanan dan pengawalan Upacara Melasti. Kegiatan ini dilakukan untuk mengiringi warga Pura Kawitan I Gst Kt Kamasan Desa […]

  • Kodim 1606 Mataram Dampingi Tim Itjenad Cek Pompa Hidram Narmada

    Kodim 1606 Mataram Dampingi Tim Itjenad Cek Pompa Hidram Narmada

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Dalam upaya memastikan keberlanjutan fasilitas air bersih bagi masyarakat, Tim Inspeksi Operasional (Irops) ITUM Inspektorat Jenderal Angkatan Darat (Itjenad) melakukan kunjungan ke lokasi Pompa Hidram di wilayah Dusun Presak Selatan, Desa Presak, Kecamatan Narmada, Lombok Barat, Kamis sore (23/10/2025). Kunjungan tersebut menjadi bentuk perhatian dan pengawasan TNI Angkatan Darat terhadap program […]

  • Dandim 1606/Mataram: Kami Siap Dukung Posko Siaga di Tiap Wilayah

    Dandim 1606/Mataram: Kami Siap Dukung Posko Siaga di Tiap Wilayah

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Mataram, NTB – Lapangan Sangkareang, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, menjadi titik kumpul ratusan personel dari Pemerintah Kota (Pemkot), TNI–Polri dan relawan dalam rangka Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi (Basah) Kota Mataram Tahun 2025, Jumat (31/10/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Mataram, Dr. H. Mohan Roliskana, S.Sos., M.H., dan juga melibatkan jajaran Forum Komunikasi […]

  • Sat Lantas Polres Badung Pasang Spanduk Keselamatan Berkendara Jelang Libur Nataru

    Sat Lantas Polres Badung Pasang Spanduk Keselamatan Berkendara Jelang Libur Nataru

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mangupura – Sebagai bagian dari Operasi Lilin Agung 2025, Subsatgas Rekayasa Lalu Lintas Sat Lantas Polres Badung melaksanakan pemasangan spanduk himbauan keselamatan berkendara di Jalan raya Denpasar Gilimanuk dan Singaraja – Mengwi Badung. Minggu (21/12/25). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kedisiplinan pengguna jalan serta mencegah terjadinya laka lantas selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. […]

  • Pastikan pembangunan Jalan Usaha Tani berjalan lancar, Babinsa Kel. Karangasem dampingi Lurah melaksanakan pengecekan.

    Pastikan pembangunan Jalan Usaha Tani berjalan lancar, Babinsa Kel. Karangasem dampingi Lurah melaksanakan pengecekan.

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Koramil 1623-01/Karangasem Serda I Nyoman Sumantra bersama Lurah Karangasem dan PPL pertanian Kelurahan Karangasem melaksanakan pengecekan Jalan Usaha Tani, di Subak Telabah Anyar Lingkungan Segar Katon dan di Subak Telabah Aungan Lingk Ujung Desa Bali Kel.Karangasem Kec/Kab.Karangasem, pada Rabu (22/10/25). Pembangunan Jalan Usaha Tani di Subak Telabah Anyar seluas 1,1 km dan […]

expand_less