Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Satpolairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Yeh Gangga, Jamin Keamanan Wisata Natal

Satpolairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir di Pantai Yeh Gangga, Jamin Keamanan Wisata Natal

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Personel Satuan Polairud Polres Tabanan melaksanakan patroli pesisir dan sambang pantai di kawasan Pantai Yeh Gangga, Kamis (25/12/2025) pagi. Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA ini dilakukan sebagai upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya di kawasan wisata pesisir yang ramai dikunjungi masyarakat dan wisatawan pada momen Hari Raya Natal.

Patroli dilaksanakan oleh Aipda Nyoman Subagiarta bersama Bripka I Gede Bayu Bimantara, S.H., dengan menyusuri pesisir pantai secara jalan kaki. Personel melakukan pemantauan terhadap aktivitas masyarakat serta wisatawan lokal maupun mancanegara, termasuk wisatawan asing yang melakukan aktivitas surfing, guna memastikan seluruh kegiatan berjalan aman dan kondusif.

Selain pemantauan, personel Satpolairud juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengunjung pantai. Wisatawan diingatkan agar selalu berhati-hati mengingat kondisi air laut sedang pasang dengan gelombang cukup besar, serta diimbau untuk tidak melakukan aktivitas mandi atau berenang di pantai. Personel juga mengajak pengunjung dan masyarakat sekitar untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan objek wisata.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., melalui AKP I Putu Sartika, S.H., M.H., menegaskan” Dalam kegiatan tersebut, cuaca di kawasan Pantai Yeh Gangga terpantau berawan dengan kondisi air laut pasang. Secara keseluruhan, patroli pesisir dan sambang pantai berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Kegiatan ini akan terus diintensifkan oleh Satpolairud Polres Tabanan sebagai bentuk komitmen dalam menciptakan harkamtibmas yang kondusif di wilayah pesisir.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Masyarakat Antusias Sambut Pembukaan Turnamen Sepak Bola dan Voli di Umbu Ratu Nggay Barat

    Masyarakat Antusias Sambut Pembukaan Turnamen Sepak Bola dan Voli di Umbu Ratu Nggay Barat

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka I Ketut Widiantara Putra, menghadiri acara pembukaan turnamen sepak bola dan bola voli yang digelar di Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat Kabupaten Sumba Tengah, Senin (08/9/2025). Turnamen olahraga yang diikuti oleh perwakilan desa se-Kecamatan Umbu Ratu Nggay Barat tersebut digelar dalam rangka mempererat silaturahmi antar […]

  • Respons Cepat Babinsa dan Pemerintah Desa Atasi Kerusakan Tanggul di Labuhan Kertasari

    Respons Cepat Babinsa dan Pemerintah Desa Atasi Kerusakan Tanggul di Labuhan Kertasari

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, Kamis 13 November 2025 — Anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Babinsa Desa Labuhan Kertasari Serda Mursaha, melaksanakan kegiatan pengecekan tanggul yang putus akibat hantaman ombak di wilayah Dusun Labuan, Desa Labuhan Kertasari, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada pukul 17.00 WITA. Kegiatan pengecekan ini dilakukan sebagai bentuk respons cepat Babinsa terhadap laporan masyarakat mengenai kondisi […]

  • Semangat Nasionalisme Menggema di Pengukuhan Paskibraka Manggarai 2025

    Semangat Nasionalisme Menggema di Pengukuhan Paskibraka Manggarai 2025

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Manggarai, 16 Agustus 2025 – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Komandan Kodim 1612/Manggarai Letkol Inf Budiman Manurung, S.E., M.I.P menghadiri Upacara Pengukuhan Anggota Pasukan Pengibar Duplikat Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Manggarai. Acara tersebut berlangsung khidmat di Aula Ranaka, Kantor Bupati Manggarai, Jalan Motang Rua No.1, Kelurahan Mbaumuku, Kecamatan Langke Rembong, […]

  • Kapolsek Blahbatuh Pimpin Olahraga Bersama, Menjaga Kekompakan Dan Kebugaran Personel

    Kapolsek Blahbatuh Pimpin Olahraga Bersama, Menjaga Kekompakan Dan Kebugaran Personel

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Blahbatuh – Dalam rangka menjaga kebugaran fisik dan mempererat kebersamaan, jajaran Polsek Blahbatuh melaksanakan olahraga bersama yang dipimpin langsung Kapolsek Blahbatuh Kompol Anak Agung Gede Arka, S.H., M.H., pada Jumat (3/10/2025). Kegiatan berlangsung di area parkir Stadion Kapten I Wayan Dipta, Buruan, dengan penuh antusias diikuti oleh para Kanit, Kasi, serta personel Polsek Blahbatuh. Olahraga […]

  • Danposramil Maronge Hadiri Rapat Koordinasi Satgas Elpiji 3 Kg di Kantor Camat Maronge

    Danposramil Maronge Hadiri Rapat Koordinasi Satgas Elpiji 3 Kg di Kantor Camat Maronge

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Danposramil Maronge, Koramil 1607-02/Empang, Serma Susanto menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Tim Satgas Elpiji 3 Kg yang digelar di Aula Kantor Camat Maronge, Kecamatan Maronge, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (30/9/2025) tersebut bertujuan untuk membahas langkah-langkah strategis dalam mengawasi distribusi dan penyaluran tabung gas bersubsidi 3 Kg agar tepat sasaran kepada […]

  • ‎Aksi Peduli Kodim 1607/Sumbawa: Darahmu Menyelamatkan Jiwa

    ‎Aksi Peduli Kodim 1607/Sumbawa: Darahmu Menyelamatkan Jiwa

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI Angkatan Darat, Kodim 1607/Sumbawa menyelenggarakan kegiatan donor darah yang berlangsung di Aula Parikesit Kodim 1607/Sumbawa, Rabu (10/12/2025). Kegiatan ini digelar sebagai bentuk kepedulian sosial sekaligus wujud nyata pengabdian TNI AD kepada masyarakat. ‎ ‎Menggandeng PMI Kabupaten Sumbawa, kegiatan donor darah ini melibatkan partisipasi aktif prajurit TNI, […]

expand_less