Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergi Lintas Instansi, Apel Posko Terpadu Nataru Digelar di Pelabuhan Poto Tano

Sinergi Lintas Instansi, Apel Posko Terpadu Nataru Digelar di Pelabuhan Poto Tano

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka kesiapan pelayanan dan pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, apel gabungan Posko Terpadu digelar di Pelabuhan Poto Tano, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (23/12/2025) pagi.

Apel gabungan yang dimulai pukul 08.30 WITA tersebut dipimpin oleh Kepala KP3 Laut Tano, Aiptu Zulkarnaen, dan berlangsung aman serta tertib. Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi serta meningkatkan koordinasi antarinstansi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pengguna jasa penyeberangan selama momentum Nataru.

Sejumlah personel gabungan dilibatkan dalam pengamanan, terdiri dari 13 personel Polsek KPL Tano, 1 personel TNI dari Koramil 1628-04/Poto Tano (piket pelabuhan), 2 personel TNI AL, 2 personel Brimob KSB, 3 personel Satlantas Polres KSB, 1 personel Satreskrim Polres KSB, 2 personel Sat Samapta Polres KSB, serta unsur pendukung lainnya dari ASDP, Dishub, BPTD XII Satpel Poto Tano, KKP Pelabuhan Poto Tano, dan Jasa Raharja.

Usai apel, pada pukul 09.30 WITA, personel Posko Terpadu melaksanakan patroli gabungan di sekitar area pelabuhan penyeberangan Poto Tano untuk memastikan situasi tetap kondusif. Hingga pukul 10.50 WITA, kondisi pelabuhan dilaporkan aman dan terkendali, dengan aktivitas penyeberangan berjalan lancar.

Kegiatan apel gabungan ini diharapkan mampu meningkatkan sinergitas dan kesiapsiagaan seluruh unsur pengamanan guna menjamin keamanan, keselamatan, serta kenyamanan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah Pelabuhan Poto Tano.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1607/Sumbawa Bersama Yonif TP 835/SWB dan Masyarakat Gelar Karya Bhakti Sambut HUT Ke-80 RI

    Kodim 1607/Sumbawa Bersama Yonif TP 835/SWB dan Masyarakat Gelar Karya Bhakti Sambut HUT Ke-80 RI

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, *Kodim 1607/Sumbawa* bekerja sama dengan *Yonif TP 835/SWB* dan masyarakat setempat melaksanakan *karya bhakti rutin* di area *Taman Bugis Depan Makodim 1607/Sumbawa*, Jumat (25/7/2025). Kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergitas TNI dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih, indah, dan nyaman, sekaligus […]

  • Gelar Patroli Malam, Anggota Koramil Pujut Pantau Kawasan KEK Mandalika

    Gelar Patroli Malam, Anggota Koramil Pujut Pantau Kawasan KEK Mandalika

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Lombok Tengah  – Anggota TNI Koramil 1620-02/Pujut Gelar Patroli malam di bersama aparat terkait untuk memantau sejumlah titik  sebagai wujud dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat maupun wisatawan di kawasan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Lombok Tengah, Sabtu (3/1/2026). Kegiatan patroli dan pengamanan dilakukan di sejumlah titik rawan sepanjang kawasan, khususnya di kawasan KEK Mandalika […]

  • Pangkogabwilhan II Berikan Pesan Inspiratif kepada Prajurit Wira Yudha: Terus Berlatih, Siap Hadapi Tantangan

    Pangkogabwilhan II Berikan Pesan Inspiratif kepada Prajurit Wira Yudha: Terus Berlatih, Siap Hadapi Tantangan

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mataram – Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan II (Pangkogabwilhan II), Marsekal Madya TNI Muhammad Khairil Lubis, S.H., melakukan kunjungan kerja ke Markas Yonif 742/Satya Wira Yudha (SWY) di Kota Mataram, Senin (25/8/2025). Rombongan Pangkogabwilhan II disambut Danrem 162/Wira Bhakti Brigjen TNI M. Sjasul Arief, Komandan Yonif 742/SWY Letkol Inf Yugi Prastawa, serta Pejabat Utama Korem […]

  • Anggota Satgaster Pos Lasiolat Gotong Royong Bangun Fondasi Rumah Wargav

    Anggota Satgaster Pos Lasiolat Gotong Royong Bangun Fondasi Rumah Wargav

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Anggota Satgaster Pos Lasiolat Serda Hironimus Kono melaksanakan kegiatan kerja bakti gotong royong bersama warga masyarakat membantu membuat fondasi rumah masyarakat milik Bapak Yohanes Manek warga Dusun Motaain, Desa Maneikun, Kecamatan Lasiolat, Kabupaten Belu, Selasa (7/10/2025). Pada pelaksanaan kegiatan itu nampak keakraban yang terjalin antara personil Satgaster Pos Lasiolat bersama pemilik rumah […]

  • Patroli Dialogis Unit Wisata Sat Pamobvit Polresta Denpasar Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif di Kawasan Wisata Kuta

    Patroli Dialogis Unit Wisata Sat Pamobvit Polresta Denpasar Wujudkan Situasi Aman dan Kondusif di Kawasan Wisata Kuta

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 59
    • 0Komentar

    Badung – Personel Unit Wisata Satuan Pengamanan Obyek Vital (Sat Pamobvit) Polresta Denpasar melaksanakan kegiatan patroli dialogis di kawasan wisata Pantai Kuta dan Monumen Ground Zero Legian, Kuta Badung, pada Minggu (12/10/2025). Dalam kegiatan tersebut, personel Sat Pamobvit Polresta Denpasar bergabung dengan personel Subdit Wisata Polda Bali melaksanakan patroli jalan kaki menyusuri area wisata, melakukan […]

  • Pangdam IX/Udayana Tinjau Progres Pembangunan Rusun dan Lokasi MBG di Mengwi

    Pangdam IX/Udayana Tinjau Progres Pembangunan Rusun dan Lokasi MBG di Mengwi

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Badung – Panglima Kodam IX/Udayana, Mayjen TNI Piek Budyakto, melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, dengan agenda utama meninjau pembangunan Rumah Susun (Rusun) dan lokasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dikelola oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Pada Kamis, 24 Juli 2025. Kegiatan yang berlangsung di kawasan Dapur Sehat dan Ketahanan […]

expand_less