Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pelepasan Kasdim Pererat Silaturahmi Keluarga Kodim Kupang

Pelepasan Kasdim Pererat Silaturahmi Keluarga Kodim Kupang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 22 Des 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang melaksanakan Upacara Korp Raport pindah satuan sekaligus pelepasan Pgs. Kepala Staf Kodim 1604/Kupang, Mayor Inf Hendri Dunant, S.I.P., yang akan melanjutkan tugas di satuan baru sebagai Kapoklakjarah Bintaljarah Kodam II/Sriwijaya. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1604/Kupang, Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., bertempat di Aula Makodim 1604/Kupang, Jalan Moh. Hatta, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang. Senin (22/12/2025).

Upacara berlangsung khidmat dan dihadiri oleh seluruh Perwira Staf, para Danramil jajaran Kodim 1604/Kupang, 25 orang anggota, serta Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XV Dim 1604/Kupang. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam rangka pembinaan personel dan organisasi di lingkungan TNI Angkatan Darat.

Dalam amanatnya, Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan menegaskan bahwa mutasi dan pindah satuan merupakan hal yang wajar dalam organisasi TNI AD. Mutasi bertujuan untuk pengembangan karier prajurit, penyegaran organisasi, serta meningkatkan profesionalisme dan kinerja personel melalui pengalaman dan tantangan baru dalam setiap penugasan.

Lebih lanjut, Dandim menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Mayor Inf Hendri Dunant atas dedikasi, loyalitas, serta pengabdian yang tulus selama menjabat sebagai Pgs. Kasdim 1604/Kupang. Ia juga berpesan agar kepercayaan pimpinan TNI AD yang diberikan dapat disyukuri dan dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mengembangkan kemampuan serta melanjutkan pengabdian di satuan baru.

Mengakhiri amanatnya, Dandim 1604/Kupang beserta keluarga besar Kodim 1604/Kupang menyampaikan permohonan maaf apabila selama kebersamaan terdapat kekhilafan, seraya mengutip peribahasa “Tak ada gading yang tak retak”. Acara ditutup dengan pemberian ucapan selamat, sesi foto bersama, dan doa agar Mayor Inf Hendri Dunant beserta keluarga senantiasa diberikan kesehatan, keselamatan, dan kesuksesan dalam menjalankan tugas di tempat yang baru.(Pendim1604)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pastikan Aman dan Lancar, Babinsa Kawal Pendistribusian Beras Bulog di Desa Kedisan

    Pastikan Aman dan Lancar, Babinsa Kawal Pendistribusian Beras Bulog di Desa Kedisan

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Gianyar – Kedisan, Selasa (15/7/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Babinsa Desa Kedisan, Koramil 1616-06/Tegallalang, Serda I Kadek Wardana, melaksanakan pengamanan dan pemantauan pendistribusian bantuan beras Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang berlangsung di Kantor Desa Kedisan, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar. Bantuan pangan tersebut bersumber dari Gudang Bulog Kabupaten dan diangkut […]

  • Danramil Hu’u Tutup Lomba Sampan Mini di Desa Hu’u dengan Meriah

    Danramil Hu’u Tutup Lomba Sampan Mini di Desa Hu’u dengan Meriah

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Danramil 1614-03/Hu’u Kapten Inf Ishaka menghadiri sekaligus menutup secara resmi kegiatan Lomba Sampan Mini yang digelar di Dusun Pelabuhan, Desa Hu’u, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, Kamis (9/10/2025). Acara yang digelar dengan semangat kebersamaan ini menjadi ajang hiburan rakyat sekaligus sarana mempererat silaturahmi antara masyarakat pesisir, pemerintah desa, dan TNI. Dalam sambutannya, Kapten Inf […]

  • Sat Samapta Polres Klungkung Tingkatkan Patroli Malam Jelang Natal Dan Tahun Baru 2026.

    Sat Samapta Polres Klungkung Tingkatkan Patroli Malam Jelang Natal Dan Tahun Baru 2026.

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Dalam rangka menjaga dan menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif menjelang perayaan Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Satuan Samapta Polres Klungkung meningkatkan intensitas kegiatan patroli malam di wilayah hukum Polres Klungkung, (17/12). Patroli malam dilaksanakan dengan menyasar sejumlah lokasi strategis dan objek vital, di […]

  • Polres Tabanan Ikuti Wasops Zebra Agung 2025, Pengawasan Difokuskan pada Anggaran dan Administrasi Operasi

    Polres Tabanan Ikuti Wasops Zebra Agung 2025, Pengawasan Difokuskan pada Anggaran dan Administrasi Operasi

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Balin-PolrescTabanan- Humas Tabanan.Polres Tabanan menghadiri kegiatan pengawasan operasi (Wasops) Zebra Agung 2025 yang digelar pada Sabtu, 22 November 2025, bertempat di ruang Irbid Itwasda Polda Bali. Kegiatan dimulai pukul 09.30 Wita dan diikuti oleh Tim Was Ops Itwasda Polda Bali, para Kasatgas Ops Zebra 2025, Kasiwas, serta operator satgas yang terlibat dalam pelaksanaan operasi. […]

  • Wujudkan Rasa Aman, Polsek Abiansemal Patroli Subuh Di Jalur Minim Aktivitas

    Wujudkan Rasa Aman, Polsek Abiansemal Patroli Subuh Di Jalur Minim Aktivitas

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan patroli subuh secara rutin, menyasar jalur-jalur sepi dan minim aktivitas masyarakat. Patroli ini dilaksanakan pada Minggu (27/07/2025) dini hari oleh personel piket fungsi yang tergabung dalam regu patroli. Kegiatan patroli difokuskan pada ruas jalan yang rawan dijadikan tempat berkumpulnya orang […]

  • Pengamanan Hari Raya Galungan, Personil Polsek Abiansemal Tetap Lakukan Gatur Lalin Sore Walaupun Cuaca Tidak Bersahabat

    Pengamanan Hari Raya Galungan, Personil Polsek Abiansemal Tetap Lakukan Gatur Lalin Sore Walaupun Cuaca Tidak Bersahabat

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

     ABIANSEMAL – Peringatan Hari Raya Galungan yang identik dengan meningkatnya mobilitas masyarakat mendorong Polsek Abiansemal untuk memberikan pelayanan maksimal, khususnya dalam menjaga kelancaran arus lalu lintas. Meski cuaca tidak bersahabat dan hujan mengguyur sejumlah titik di wilayah Abiansemal, personel Polsek Abiansemal tetap melaksanakan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) sore hari, Rabu (19/11/2025). Pengaturan difokuskan pada […]

expand_less