Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wujudkan Kamseltibcar Lantas Di Hari Libur, Polsek Abiansemal Gelar Pengaturan Sore

Wujudkan Kamseltibcar Lantas Di Hari Libur, Polsek Abiansemal Gelar Pengaturan Sore

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam rangka mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas) di hari libur, personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik dan jalur utama daerah hukum Polsek Abiansemal, Minggu (21/12/2025) sore.

Kegiatan pengaturan ini difokuskan pada persimpangan jalan, kawasan padat aktivitas masyarakat, serta jalur yang mengalami peningkatan volume kendaraan, khususnya pada sore hari saat mobilitas warga meningkat usai beraktivitas di hari libur. Personel Kepolisian tampak sigap mengatur arus lalu lintas, membantu penyeberangan, serta memberikan imbauan kepada pengguna jalan agar tertib dan mengutamakan keselamatan.

Kanit Lantas Polsek Abiansemal IPTU I Ketut Suwardana, seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menyampaikan bahwa pengaturan lalu lintas di hari libur merupakan bentuk pelayanan Polri untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Di hari libur, aktivitas masyarakat cenderung meningkat, sehingga pengaturan lalu lintas sore hari kami laksanakan secara maksimal untuk mencegah kemacetan dan kecelakaan, serta mewujudkan kamseltibcar lantas yang aman dan lancar,” ujar IPTU I Ketut Suwardana. (22/12)

Ia menambahkan, kehadiran personel Polsek Abiansemal di lapangan diharapkan mampu menciptakan situasi lalu lintas yang kondusif serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas.

Dengan dilaksanakannya kegiatan pengaturan sore ini, Polsek Abiansemal berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, sehingga aktivitas di hari libur dapat berjalan dengan aman, nyaman, dan lancar di wilayah Kecamatan Abiansemal.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dampingi Aktivitas Warga di Desa Aimoli

    Babinsa Dampingi Aktivitas Warga di Desa Aimoli

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Babinsa Desa Aimoli, Serda Husni Karim, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah dan komunikasi sosial (komsos) bersama warga masyarakat pada Selasa, 16 Desember 2025, pukul 08.00 Wita. Kegiatan tersebut berlangsung di RT 03/RW 01 Dusun 02 Desa Aimoli, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor. Kegiatan komsos dilakukan saat warga sedang melaksanakan aktivitas pengelasan besi untuk ban traktor. […]

  • Kodim 1626/Bangli Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pembersihan Ikan Mati di Danau Batur Akibat Semburan Belerang

    Kodim 1626/Bangli Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pembersihan Ikan Mati di Danau Batur Akibat Semburan Belerang

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Bangli – Kodim 1626/Bangli bersama sejumlah instansi pemerintah dan masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan ikan-ikan mati di kawasan Danau Batur, Desa Terunyan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Kegiatan ini dilakukan sebagai respon cepat terhadap fenomena perubahan warna air danau akibat semburan belerang yang mengakibatkan matinya sejumlah besar ikan di perairan tersebut. Turut hadir dan terlibat dalam kegiatan […]

  • Menu Bergizi Berisi Sandwich dan Susu Diberikan untuk Siswa di Kelurahan Tanjung

    Menu Bergizi Berisi Sandwich dan Susu Diberikan untuk Siswa di Kelurahan Tanjung

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada hari Jumat, 26 September 2025, Sertu Syahrudin sebagai Babinsa Kelurahan Tanjung, anggota Koramil 1608-01/Rasanae, mendampingi kegiatan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima. Kegiatan ini menyasar 2.999 paket makanan bergizi yang didistribusikan kepada siswa dari berbagai jenjang pendidikan di wilayah tersebut. Distribusi Makan Bergizi […]

  • Kodim 1622/Alor Intensifkan Patroli Antisipasi Isu Perang Terbuka

    Kodim 1622/Alor Intensifkan Patroli Antisipasi Isu Perang Terbuka

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Alor — Kalabahi —, Kodim 1622/Alor melaksanakan patroli gabungan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kabupaten Alor pada Senin, 15 September 2025. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1622/Alor dan diikuti oleh seluruh jajaran, antara lain Kasdim 1622/Alor Mayor Inf. Ahmad Hartono, Pasi Ter Kapten Inf. Samuel Ulle, Pasi Intel Kapten […]

  • Dikawal Aparat Gabungan, Upacara Keagamaan Di Pura Pasek Jambot Aman Dan Lancar

    Dikawal Aparat Gabungan, Upacara Keagamaan Di Pura Pasek Jambot Aman Dan Lancar

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Takmung jajaran Koramil 1610-02/Banjarangkan terjun langsung mengamankan kegiatan upacara keagamaan melasti rangkaian karya mamungkah, pedudusan agung, caru balik sumpah dan numbung pedagingan Pura Pasek Jambot Dusun Takmung Kawan, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, kabupaten Klungkung, Senin ( 14/07/25 ). Kegiatan upacara melasti tersebut dilaksanakan di Pantai Watu Klotok yang diikuti oleh ratusan warga. Dalam […]

  • Tingkatkan Kesejahteraan Anak dan Ibu, Babinsa Kelusa Kawal Langsung Layanan Posyandu

    Tingkatkan Kesejahteraan Anak dan Ibu, Babinsa Kelusa Kawal Langsung Layanan Posyandu

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Senin (14/7/2025) Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, khususnya anak-anak dan ibu, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan, Serma I Wayan Yasa, melaksanakan pemantauan dan pendampingan kegiatan Posyandu Balita yang berlangsung di Balai Banjar Keliki Kawan, Desa Kelusa, Kecamatan Payangan. Kegiatan Posyandu ini dipimpin oleh Kelian Dinas Banjar Keliki Kawan, I Nyoman Subur, […]

expand_less