Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wujud Sinergi TNI dan Pemda, Dandim 1624/Flotim Hadiri Penutupan Pameran UMKM

Wujud Sinergi TNI dan Pemda, Dandim 1624/Flotim Hadiri Penutupan Pameran UMKM

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Flores Timur – Komandan Kodim 1624/Flores Timur, Letkol Inf Erly Merlian, S.I.P., menghadiri acara penutupan Pameran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Nusa Tenggara Timur ke-67, yang berlangsung di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Kelurahan Amagarapati, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Sabtu malam (20/12/2025).

Kehadiran Dandim 1624/Flotim dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap program pemerintah daerah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan UMKM lokal, khususnya di wilayah Kabupaten Flores Timur.

Acara penutupan pameran UMKM yang berlangsung sejak pukul 20.40 WITA tersebut ditutup secara resmi oleh Bupati Flores Timur Ir. Antonius Doni Dihen dan dihadiri sekitar 1.000 orang dari unsur Forkopimda, perangkat daerah, pelaku UMKM, serta masyarakat Kota Larantuka dan sekitarnya.

Dalam kegiatan tersebut, Dandim 1624/Flotim menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pameran UMKM yang dinilai mampu menjadi sarana promosi produk lokal sekaligus wadah bagi pelaku usaha untuk meningkatkan daya saing dan kreativitas. Menurutnya, UMKM memiliki peran strategis dalam mendukung ketahanan ekonomi masyarakat dan perlu mendapat dukungan dari seluruh elemen, termasuk TNI.

Selain sebagai ajang promosi, pameran UMKM ini juga menjadi momentum untuk mempererat sinergi antara pemerintah daerah, TNI-Polri, dan masyarakat dalam menciptakan iklim usaha yang kondusif serta mendorong kemandirian ekonomi daerah.

Selama pelaksanaan kegiatan pameran UMKM yang berlangsung sejak tanggal 16 hingga 20 Desember 2025, pengamanan dilaksanakan secara terpadu oleh personel Kodim 1624/Flotim, Polres Flores Timur, Satpol PP, dan Dishub Kabupaten Flores Timur, sehingga seluruh rangkaian acara berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.

Rangkaian acara penutupan turut dimeriahkan dengan pengumuman dan penyerahan hadiah berbagai perlombaan, seperti lomba zumba, fashion show, lomba band antar sekolah, serta lomba menghias stan pameran UMKM, yang dilanjutkan dengan hiburan musik.
(Pendim 1624)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penyaluran BLTS Kesra Tahun 2025 di Kantor Pos Tegallalang Berjalan Lancar, 251 Warga Desa Pupuan Terima Bantuan

    Penyaluran BLTS Kesra Tahun 2025 di Kantor Pos Tegallalang Berjalan Lancar, 251 Warga Desa Pupuan Terima Bantuan

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Tegallalang – Pelaksanaan penyaluran Dana Bantuan Langsung Tunai Sementara Kesejahteraan Rakyat (BLTS Kesra) tahun 2025 dari Kementerian Sosial RI berlangsung tertib dan lancar di Kantor Pos Kecamatan Tegallalang, Rabu (26/11/2025). Bhabinkamtibmas Desa Pupuan Aiptu I Ketut Suartana hadir langsung melakukan pemantauan dan monitoring proses penyaluran bantuan guna memastikan kegiatan berjalan aman dan tepat sasaran. Pada […]

  • Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Ndona Pastikan Keamanan HUT Gereja Immaculata

    Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Ndona Pastikan Keamanan HUT Gereja Immaculata

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil jajaran Kodim 1602/Ende melaksanakan pengamanan dan pemantauan situasi keamanan pada kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Gereja Immaculata Ndona yang berlangsung di Kelurahan Onelako, Kecamatan Ndona, Minggu (7/12/2025). Kegiatan pengamanan dimulai pada pukul 08.30 Wita dan berlangsung hingga selesainya rangkaian misa serta acara perayaan umat. Kehadiran Babinsa di lokasi bertujuan memastikan situasi […]

  • Harmoni TNI dan Pemerintah Daerah, Dandim 1628 Hadiri Ulang Tahun Bupati Sumbawa Barat

    Harmoni TNI dan Pemerintah Daerah, Dandim 1628 Hadiri Ulang Tahun Bupati Sumbawa Barat

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan menghadiri kegiatan pemberian ucapan selamat ulang tahun ke-51 kepada Bupati Sumbawa Barat H. Amar Nurmansyah, S.T., M.Si., pada Selasa, 30 Desember 2025 pukul 20.35 WITA. Kegiatan berlangsung di kediaman pribadi Bupati Sumbawa Barat yang beralamat di RT 002/RW 005 Lingkungan Muhajirin I, […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Karera Bantu Petani Cabut Rumput Padi

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Karera Bantu Petani Cabut Rumput Padi

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka mendukung kelancaran program ketahanan pangan, Babinsa Koramil 06/Karera, Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Junus Ratu, turun langsung ke sawah membantu warga mencabut rumput padi di area persawahan Desa Kakaha, Kecamatan Ngadungala, Kabupaten Sumba Timur, Selasa (06/01/2026). Kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan pendampingan Babinsa terhadap petani binaan guna meningkatkan hasil […]

  • Upacara Persemayaman Peltu (Pur) I Wayan Suta, Kasdim Klungkung: “Kami Kehilangan Sosok Pejuang Sejati”

    Upacara Persemayaman Peltu (Pur) I Wayan Suta, Kasdim Klungkung: “Kami Kehilangan Sosok Pejuang Sejati”

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Klungkung,- Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut Sudiarta memimpin berlangsungnya upacara persemayaman Jenasah Peltu ( Pur ) I Wayan Sutha, Senin ( 14/07/25 ). Upacara yang digelar di Ruang Jenasah RSUD Klungkung, Kelurahan Semarapura Kauh, Kecamatan/Kabupaten Klungkung tersebut turut dihadiri oleh personel Kodim 1610/Klungkung beserta keluarga almarhum. Usai kegiatan Kasdim Mayor Cba Ketut Sudiarta menyampaikan, almarhum […]

  • Babinsa dan Warga Genggelang Bangun Akses Demi Ekonomi Desa

    Babinsa dan Warga Genggelang Bangun Akses Demi Ekonomi Desa

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Lombok Utara, NTB – Suasana penuh semangat menyelimuti Dusun Gangga, Desa Genggelang, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara. Suara cangkul yang beradu dengan tanah, tawa masyarakat, dan langkah mantap para relawan terasa seperti denyut nadi baru bagi desa itu. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-10/Gangga, Serda Budianto, bersama Kepala Desa (Kades) Genggelang Al-Maududi, […]

expand_less