Kapolsek Mengwi Pimpin Pengamanan Mengwi Run and Culture 2025
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 21 Des 2025
- visibility 10
- comment 0 komentar

Mengwi – Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H., M.H., memimpin langsung pengamanan kegiatan Mengwi Run and Culture 2025 yang berlangsung di kawasan obyek wisata Taman Ayun, Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Minggu (21/12/2025) pukul 05.00 Wita
Kegiatan yang memadukan olahraga lari dan pelestarian budaya ini diikuti ratusan peserta dari berbagai daerah.
Untuk kelancaran pelaksanaan kegiatan personel Polsek Mengwi telah disiagakan di sejumlah titik strategis, mulai dari lokasi start dan finish hingga sepanjang rute yang dilalui peserta guna memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar.
Kapolsek Mengwi menyampaikan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh peserta maupun masyarakat yang beraktivitas di sekitar lokasi kegiatan. Selain pengamanan, personel juga melaksanakan pengaturan arus lalu lintas untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan selama kegiatan berlangsung.
“Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik agar kegiatan Mengwi Run and Culture 2025 dapat berjalan dengan lancar tanpa mengganggu aktivitas masyarakat lainnya,” ujar Kapolsek Mengwi di sela-sela kegiatan.
Selama pelaksanaan acara, situasi kamtibmas terpantau kondusif. Kegiatan berlangsung dengan tertib hingga selesai, Polsek Mengwi juga mengapresiasi peran serta masyarakat dan seluruh pihak yang telah bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban selama kegiatan berlangsung.
Dengan adanya pengamanan yang optimal, diharapkan kegiatan serupa ke depannya dapat terus terselenggara dengan aman serta menjadi sarana positif dalam meningkatkan sportivitas sekaligus menjadi momentum untuk mempromosikan olahraga dan budaya lokal di wilayah Mengwi.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar