Tilem Kanem, Polres Badung Teguhkan Harmoni Budaya dan Tugas Negara
- account_circle arash news
- calendar_month Jumat, 19 Des 2025
- visibility 7
- comment 0 komentar

Mangupura – Polres Badung menggelar persembahyangan Tilem Kanem sebagai bentuk penguatan nilai spiritual dan pelestarian budaya lokal Bali, yang dilaksanakan dengan khidmat di lingkungan Polres Badung. Jumat (19/12/25). Kegiatan keagamaan ini menjadi momentum bagi personel untuk melakukan introspeksi diri serta memohon keselamatan dan kelancaran dalam pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Persembahyangan dipimpin oleh Jro Mangku Ipda I Gede Made Artawan, serta diikuti oleh Wakapolres Badung Kompol I Gede Suarmawa, S.H., bersama seluruh personel Polres Badung yang beragama Hindu. Suasana hening dan penuh kekhusyukan mewarnai jalannya persembahyangan, mencerminkan kedalaman makna spiritual dalam tradisi Tilem Kanem.
Melalui persembahyangan ini, diharapkan seluruh personel dapat meningkatkan sraddha dan bhakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa, sekaligus memperkuat keseimbangan antara kewajiban spiritual dan profesionalisme dalam menjalankan tugas kepolisian. Nilai-nilai kearifan lokal yang terkandung dalam Tilem Kanem menjadi pengingat pentingnya harmoni antara manusia, alam, dan Tuhan.
Kegiatan persembahyangan Tilem Kanem di Polres Badung berlangsung dengan tertib dan lancar. Selain mempererat kebersamaan, kegiatan ini juga menjadi wujud nyata komitmen Polres Badung dalam menjaga harmoni budaya, memperkuat moral personel, serta mendukung pelaksanaan tugas negara yang berlandaskan nilai-nilai luhur dan kebajikan. (hms)
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar