Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pemantauan Pelabuhan Ba’a, Babinsa Pastikan Aktivitas Kapal Berjalan Lancar

Pemantauan Pelabuhan Ba’a, Babinsa Pastikan Aktivitas Kapal Berjalan Lancar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

ROTE NDAO – Piket Koramil 1627-01/Baa melaksanakan kegiatan pemantauan arus kedatangan dan keberangkatan kapal penumpang di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (18/12/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas pengamanan wilayah dan pelayanan kepada masyarakat.

Piket Koramil 1627-01/Baa yang dipimpin oleh Koptu Alis Sinlae melaksanakan pemantauan sejak pukul 11.00 WITA. Pada pukul 11.15 WITA, kapal penumpang Expres Bahari 8E tiba dan sandar dengan aman di Pelabuhan Ba’a. Kedatangan kapal tersebut membawa penumpang dari luar daerah yang hendak turun dan melanjutkan aktivitas di wilayah Rote Ndao.

Setelah proses sandar, penurunan penumpang, serta persiapan keberangkatan selesai, kapal penumpang Expres Bahari 8E kembali melanjutkan pelayaran menuju Pelabuhan Tenau, Kupang, pada pukul 12.30 WITA. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung tertib tanpa kendala berarti.

Pemantauan yang dilakukan Babinsa bertujuan untuk memastikan keamanan, ketertiban, serta kelancaran arus penumpang dan aktivitas pelabuhan. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bentuk kehadiran TNI AD di tengah masyarakat guna memberikan rasa aman serta mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban di kawasan pelabuhan.

Hasil pemantauan menunjukkan bahwa arus kedatangan dan keberangkatan kapal penumpang Expres Bahari 8E berjalan dalam keadaan aman, lancar, dan terkendali. Tidak ditemukan kejadian menonjol maupun gangguan keamanan selama kegiatan berlangsung.

Melalui kegiatan rutin seperti ini, Koramil 1627-01/Baa terus berkomitmen mendukung stabilitas keamanan wilayah, khususnya pada objek vital transportasi laut yang menjadi pintu masuk dan keluar masyarakat di Kabupaten Rote Ndao.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gotong Royong TNI dan Warga Wujudkan Akses Air Bersih di 8 Banjar

    Gotong Royong TNI dan Warga Wujudkan Akses Air Bersih di 8 Banjar

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (11/8/2025) – Memasuki hari ke-19 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar, Satgas TMMD terus menunjukkan dedikasi nyata bagi masyarakat. Salah satu sasaran penting yang kini dikerjakan adalah pipanisasi jaringan penyaluran air bersih sepanjang 8 kilometer, yang akan melayani 8 wilayah banjar di Desa Batuan: Banjar Gerih, Penataran, Bucuan, […]

  • Babinsa 1623-07/Bebandem dukung pembangunan Desa sesuai kebutuhan masyarakat.

    Babinsa 1623-07/Bebandem dukung pembangunan Desa sesuai kebutuhan masyarakat.

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Bungaya Koramil 1623-07/Bebandem Sertu I Wayan Sukerata turut menghadiri kegiatan rapat Musdes menyepakati rancangan perubahan APBdes tahun 2025, di Kantor Desa Bungaya Kecamatan Bebandem Kabupaten Karangasem, pada Selasa (14/10/25). Kegiatan rapat Musdes dihadiri oleh Camat Bebandem, Kepala Desa Bungaya, Wakil Ketua BPD beserta anggota, para Kepala Wilayah se-Desa Bungaya serta Ketua […]

  • Polsek Baturiti Amankan Ibadah Natal dan Malam Kudus di GPdI Elim Baturiti

    Polsek Baturiti Amankan Ibadah Natal dan Malam Kudus di GPdI Elim Baturiti

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Perayaan Natal dan Malam Kudus yang berlangsung pada hari Minggu, 21 Desember 2025, mulai pukul 18.00 Wita sampai dengan 21.00 Wita, bertempat di Pos Pembinaan Umat GPdI Elim, Banjar Pekarangan, Desa Baturiti, Kecamatan Baturiti. Kegiatan ibadah tersebut diikuti sekitar 60 jemaat dan dipimpin oleh Pendeta Fulix […]

  • Wujudkan Pembinaan Teritorial, Babinsa Hadiri Musyawarah Keluarga dan Ronda Malam

    Wujudkan Pembinaan Teritorial, Babinsa Hadiri Musyawarah Keluarga dan Ronda Malam

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dompu, NTB— Dalam rangka membina hubungan emosional yang harmonis antara aparat teritorial dan masyarakat, Babinsa Koramil 1614-04/Kilo terus mengedepankan pendekatan persuasif dan humanis melalui kegiatan kewilayahan. Salah satu bentuk konkrit dari upaya ini dilakukan oleh Babinsa Desa Mbuju, Serda Mashudi, pada Selasa, 29 Juli 2025. Serda Mashudi menghadiri acara musyawarah keluarga dalam rangka persiapan pernikahan […]

  • Antisipasi Tindak Kejahatan Di Malam Hari Polsek Selbar Gelar Patroli Barcode

    Antisipasi Tindak Kejahatan Di Malam Hari Polsek Selbar Gelar Patroli Barcode

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Selbar Suraberata, Selasa 19/8/2025 Pukul 21.00 s/d 23.00 wita Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Selemadeg barat Personil Polsek Selemadeg barat Polres Tabanan dipimpin Pawas AIPDA I Putu Hery Nata Saputra S.H optimalkan Kegiatan Patroli “Blue light” guna menekan ruang potensi gangguan Kamtibmas pada malam hari. Seijin Kapolres Tabanan […]

  • Patroli Ronda Malam di Cempi Jaya, Babinsa Koramil 1614-03/Huu Tegaskan Pesan Keamanan

    Patroli Ronda Malam di Cempi Jaya, Babinsa Koramil 1614-03/Huu Tegaskan Pesan Keamanan

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Huu,NTB – Rabu, 24 Desember 2025 Serma Ridwan, Babinsa Desa Cempi Jaya, Koramil 1614-03/Huu, melaksanakan patroli ronda malam bersama warga di Dusun Roi, Desa Cempi Jaya, NTB. Patroli ini rutin dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan lingkungan, terutama pada malam hari. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Serma Ridwan berkeliling kampung sambil berdialog dengan warga. Ia memberikan […]

expand_less