Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Bersih Sampah Plastik di Pura Tirta Empul, Wujud Sinergi Pelestarian Lingkungan dan Seni Budaya

Bersih Sampah Plastik di Pura Tirta Empul, Wujud Sinergi Pelestarian Lingkungan dan Seni Budaya

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Gianyar – Kepolisian Resor Gianyar melalui Bhabinkamtibmas Desa Manukaya bersinergi dengan TNI, pemerintah desa, akademisi, dan komunitas seni melaksanakan kegiatan karya bakti pungut sampah plastik di kawasan Pura Tirta Empul, Desa Manukaya, Kecamatan Tampaksiring, Kamis (18/12/2025) pagi.

Kegiatan yang berlangsung pukul 07.30 hingga 09.00 WITA tersebut melibatkan Bhabinkamtibmas Desa Manukaya Aipda I.B. Eka Bumi, Babinsa Desa Manukaya Sertu I Komang Artika, Pj. Perbekel Desa Manukaya I Kadek Sukariada, S.E., staf desa dan kewilayahan, serta peserta dari Universitas PGRI Mahadewa Indonesia dan Sanggar Sura Dipa.

Aksi bersih-bersih ini dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan Diseminasi/Publikasi Karya Seni Pertunjukan Program Inovasi Seni Nusantara, sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan di kawasan suci yang juga menjadi destinasi wisata spiritual.

Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H. dalam keterangannya menyampaikan apresiasi atas kolaborasi lintas sektor tersebut. Menurutnya, kegiatan ini mencerminkan nilai gotong royong dan kepedulian bersama terhadap lingkungan serta pelestarian budaya.

“Kegiatan bersih sampah plastik di kawasan Pura Tirta Empul ini merupakan wujud nyata sinergi antara Polri, TNI, pemerintah desa, akademisi, dan komunitas seni dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mendukung pelestarian seni dan budaya lokal,” ujar AKBP Chandra.

Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa Polri tidak hanya hadir dalam aspek penegakan hukum, tetapi juga aktif mendukung kegiatan sosial, budaya, dan lingkungan yang berdampak positif bagi masyarakat.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi contoh dan menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat untuk menjaga kesucian pura, kebersihan lingkungan, serta memperkuat nilai-nilai kearifan lokal,” tambahnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anggota Polsek Bebandem Polres Karangasem Melaksanakan Apel Olahraga Pagi

    Anggota Polsek Bebandem Polres Karangasem Melaksanakan Apel Olahraga Pagi

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Bebandem Dalam rangka meningkatkan pembinaan jasmani guna memelihara kesehatan, kebugaran fisik dan mencegah penyakit menular bagi anggota Polri maka anggota Polsek Bebandem melaksanakan olahraga pagi Pada hari Jumat (24/10/2025 ) pukul 08.00 wita, bertempat di halaman depan mako Polsek Bebandem, anggota Polsek Bebandem melaksanakan apel olah raga pagi […]

  • TNI dan Petani Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan di Alor Timur Laut

    TNI dan Petani Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan di Alor Timur Laut

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Alor – Alor Timur Laut – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Babinsa Desa Nailang/Waisika, Kecamatan Alor Timur Laut, Kabupaten Alor, Praka Bing Jonas Lau We, melaksanakan kegiatan pemantauan sekaligus membantu warga membersihkan lahan sawah. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 05 September 2025, pukul 09.20 WITA, bertempat di lahan milik Bapak Nahom Faon di Desa […]

  • Tiga Pilar Keamanan Desa Adat Ngis: Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Amankan Upacara Melasti

    Tiga Pilar Keamanan Desa Adat Ngis: Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Amankan Upacara Melasti

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Desa Tembok, Kecamatan Tejakula Kabupaten Buleleng,Jumat Tanggal 8 Agustus 2025 Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Desa Adat Ngis Tembok bersinergi untuk mengamankan upacara Melasti yang dilaksanakan di Desa Adat Ngis Tembok. Upacara Melasti ini merupakan salah satu upacara adat yang penting bagi masyarakat Hindu di Desa Adat Ngis Tembok. Pengamanan ini dilaksanakan untuk memastikan bahwa upacara […]

  • 28 Keluarga di Desa Dete Terbantu dengan BLT, Babinsa Dampingi Proses Penyaluran

    28 Keluarga di Desa Dete Terbantu dengan BLT, Babinsa Dampingi Proses Penyaluran

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Rabu (10/09/2025) – Babinsa Desa Dete Koramil 1607-06/Lape Lopok, Serka Sarifuddin, melaksanakan pendampingan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap III Tahun 2025 yang berlangsung di Kantor Desa Dete, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa. Pembagian BLT tahap III ini mencakup periode bulan Juli hingga September 2025, dengan rincian masing-masing Rp300.000 per […]

  • Sinergi Statistik dan Babinsa Wujudkan Data Statistik Kabupaten Kupang Yang Akurat

    Sinergi Statistik dan Babinsa Wujudkan Data Statistik Kabupaten Kupang Yang Akurat

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    KUPANG-NAIKLIU – Babinsa Sertu Didit Sumanto anggota Koramil 1604-03/Naikliu melaksanakan pendampingan Team Badan Pusat Statistik (BPS) dalam pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) Tahun 2025 di Desa Pitobe, Kecamatan Amfoang Tengah, Kamis (02/10/2025). Sertu Didit yang mendampingi Team BPS Regsosek mengatakan bahwa kegiatan di wilayah binaannya dimulai dari Desa Pitobe wilayah Kecamatan Amfoang Tengah, dan […]

  • Babinsa 1602/04 Bangun Kedekatan dengan Warga Lewat Komsos di Detumbewa

    Babinsa 1602/04 Bangun Kedekatan dengan Warga Lewat Komsos di Detumbewa

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Nuabaru, Desa Detumbewa, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Senin (28/7/2025). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau kondisi wilayah […]

expand_less