Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Perkuat Pembinaan Teritorial, Dandim 1612/Manggarai Kunjungi Koramil Borong

Perkuat Pembinaan Teritorial, Dandim 1612/Manggarai Kunjungi Koramil Borong

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

Borong – Komandan Kodim (Dandim) 1612/Manggarai, Letkol Arh Amos Comenius Silaban, S.H., M.M., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVII Dim 1612, Ny. Resda Amos C. Silaban, melaksanakan kunjungan kerja dan tatap muka bersama prajurit serta anggota Persit Koramil 1612-03/Borong, Rabu (17/12/2025).

Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Danramil 1612-03/Borong beserta jajaran melalui prosesi penyambutan adat setempat yang berlangsung khidmat dan penuh keakraban. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat jalinan silaturahmi, menyampaikan arahan pimpinan, serta menyelaraskan pemahaman dalam pelaksanaan tugas pokok kewilayahan.

Dalam arahannya, Dandim menegaskan bahwa Bintara Pembina Desa (Babinsa) memiliki peran strategis sebagai ujung tombak TNI Angkatan Darat di wilayah teritorial. Oleh karena itu, setiap Babinsa diharapkan memiliki kemampuan yang komprehensif dan merata, tanpa memandang jenjang senioritas, khususnya dalam pelaksanaan Komunikasi Sosial, Penggalangan, dan Pembinaan Teritorial.

“Babinsa harus senantiasa hadir dan menyatu dengan masyarakat. Apabila terdapat permasalahan yang belum dapat diselesaikan di tingkat desa, segera dilaporkan kepada Danramil untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut,” ujar Dandim.
Lebih lanjut, Dandim mengingatkan seluruh prajurit agar senantiasa berpegang teguh pada nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, serta Delapan Wajib TNI sebagai pedoman sikap dan perilaku dalam menjalankan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.

Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Dandim menginstruksikan kepada seluruh Danramil agar meningkatkan kesiapsiagaan personel, khususnya dalam mendukung pengamanan tempat ibadah, guna menjamin rasa aman dan kenyamanan umat Nasrani dalam melaksanakan ibadah. Ia juga menekankan pentingnya menjaga soliditas dan sinergi antara TNI, Kepolisian, serta Pemerintah Daerah demi terciptanya stabilitas wilayah.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim turut mengingatkan pentingnya menjaga kondisi kesehatan. Ia berharap seluruh personel dapat segera memeriksakan diri apabila mengalami gangguan kesehatan, sehingga kesiapan dan optimalisasi pelaksanaan tugas tetap terjaga.

Terkait program prioritas pemerintah, Dandim menyampaikan bahwa Program KDKMP (Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih) merupakan salah satu program strategis nasional. Ia mengharapkan dukungan aktif jajaran Koramil melalui koordinasi yang erat dengan pemerintah desa guna memastikan program tersebut dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Kegiatan kunjungan kerja ini berlangsung dalam suasana tertib, aman, dan penuh keakraban. Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat pengabdian, profesionalisme, serta soliditas prajurit Koramil 1612-03/Borong semakin meningkat dalam mendukung pelaksanaan tugas pokok TNI di wilayah.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Bersama Pemerintah Daerah Bangli Gelar Gerakan Pasar Tani Tahun 2025, Perkuat Ekonomi Petani

    TNI Bersama Pemerintah Daerah Bangli Gelar Gerakan Pasar Tani Tahun 2025, Perkuat Ekonomi Petani

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mendukung upaya pemerintah daerah menjaga stabilitas harga pangan dan memperkuat ketahanan pangan lokal, Kodim 1626/Bangli melalui Kasdim Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan menghadiri kegiatan Gerakan Pasar Tani Kabupaten Bangli Tahun 2025 yang digelar di Halaman Kantor PLUT, Jalan Brigjen Ngurah Rai No.32, Kelurahan Kawan, Kecamatan Bangli.Jumat (24/10/2025) Dalam sambutannya, Wakil […]

  • Bhabinkamtibmas Dialogis Dengan Warga Masyarakat Dalam Upaya Menjaga Kamtibmas

    Bhabinkamtibmas Dialogis Dengan Warga Masyarakat Dalam Upaya Menjaga Kamtibmas

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    RENDANG – atas seijin Kapolsek Rendang Kompol I Made Berata,SH,MH Bhabinkamtibmas Nongan Aiptu I Ketut Wiadnya bersama Kepala Desa Nongan I Wy Daging melaksanakan kegiatan dialogis dengan warga dalam rangka menyampaikan himbauan Kamtibmas guna menjaga situasi wilayah tetap kondusif , jumat (5/9/2025). Kegiatan sambang dialogis dengan masyarakat bertujuan untuk menyerap informasi , saran dan keluhan […]

  • Babinsa Aesesa Lakukan Pemantauan Rutin dan Komsos di Wilayah Binaan

    Babinsa Aesesa Lakukan Pemantauan Rutin dan Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Nagakeo – Pada hari ini, Senin 1 Desember 2025 pukul 11.00 WITA, Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Sertu Hendi Wibowo, melaksanakan kegiatan monitoring dan pemantauan wilayah di Desa Rendu Butowe, Kecamatan Aesesa Selatan, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas kewilayahan untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif sekaligus mengetahui perkembangan yang terjadi di lingkungan masyarakat. Dalam […]

  • Kapten Cba Iwan Susanto Ingatkan Pentingnya Disiplin Waktu di Sekolah

    Kapten Cba Iwan Susanto Ingatkan Pentingnya Disiplin Waktu di Sekolah

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Senin, 12 Januari 2026 — Bertempat di Lapangan SMAN 1 Monta Desa Tangga Kecamatan Monta Kabupaten Bima, telah berlangsung kegiatan Upacara Bendera. Kegiatan ini diselenggarakan oleh SMAN 1 Monta dengan pembina upacara Kapten Cba Iwan Susanto, S.H., Wadanramil 1608-07/Monta, yang juga dihadiri oleh kepala sekolah, seluruh guru, serta siswa dan siswi SMAN 1 Monta. Kegiatan […]

  • Wujudkan Nusa Penida Aman Dan Kondusif, Koramil Nusa Penida Kerahkan Personel Patroli Pelabuhan

    Wujudkan Nusa Penida Aman Dan Kondusif, Koramil Nusa Penida Kerahkan Personel Patroli Pelabuhan

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bersinergi bersama Dinas Pariwisata Kabupaten Klungkung dan UPT Pariwisata Kecamatan Nusa Penida, Koramil 1610-04/Nusa Penida terus melaksanakan kegiatan monitoring dan pengamanan di kawasan Pelabuhan Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Pengamanan tersebut dilakukan sebagai upaya dan langkah menjaga kondusifitas wilayah serta memastikan aktivitas wisata berjalan tertib, dan nyaman bagi seluruh pengunjung. […]

  • Koramil Haekesak Rutin Apel Pengecekan Mitra Binaan Dukung Tugas Pokok Babinsa

    Koramil Haekesak Rutin Apel Pengecekan Mitra Binaan Dukung Tugas Pokok Babinsa

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Dalam rangka menyiapkan dan memberdayakan masyarakat di wilayah binaan sebagai komponen pendukung pertahanan Negara, Koramil 1605-08/Haekesak rutin melakukan kegiatan apel pengecekan kepada anggota mitra binaan Koramil. Kegiatan apel ini rutin dilaksanakan dan usai pelaksanaan apel pagi, kegiatan dilanjutkan dengan pembersihan disekitar pangkalan Koramil baik didalam maupun diluar pangkalan Koramil 1605-08/Haekesak, Kecamatan Rinhat, Kabupaten […]

expand_less