Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Innova Reborn Milik BRI Hampir Masuk Laut di Pantai Ndao, Babinsa Turut Amankan Lokasi

Innova Reborn Milik BRI Hampir Masuk Laut di Pantai Ndao, Babinsa Turut Amankan Lokasi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Ende Utara – Sebuah mobil Toyota Innova Reborn milik BRI Cabang Ende mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal di Jalan Trans Ende–Bajawa, tepatnya di wilayah Pantai Ndao, Kelurahan Kotaratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Selasa (16/12/2025).

Kecelakaan terjadi akibat kondisi jalan licin setelah hujan serta kondisi ban kendaraan yang sudah gundul. Mobil dengan nomor polisi EB 1047 AA yang dikemudikan oleh Emon tersebut tergelincir saat hendak menyalip sebuah kendaraan pick up dari arah Nangapanda menuju Kota Ende, hingga menabrak pembatas jalan dan hampir masuk ke laut.

Beruntung, pengemudi dan sejumlah karyawan BRI yang berada di dalam kendaraan tersebut selamat dan tidak mengalami luka berat. Namun, kendaraan mengalami kerusakan pada bagian sisi kiri akibat benturan dengan pembatas jalan.

Mengetahui kejadian tersebut, Babinsa Kecamatan Ende Utara, Serka Abdullah M. Ambry dan Sertu Ersan, bersama Satuan Lalu Lintas Polres Ende, segera melakukan koordinasi untuk mengevakuasi kendaraan yang mengalami kecelakaan. Proses evakuasi turut dibantu oleh masyarakat setempat dengan mendatangkan kendaraan Fuso untuk menarik mobil dari lokasi kejadian.

Sementara itu, brankas berisi uang yang dibawa kendaraan tersebut langsung dipindahkan ke mobil BRI lainnya dan diamankan menuju BRI Cabang Ende dengan pengawalan dari anggota Polres Ende, guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Sekitar pukul 12.13 WITA, kendaraan berhasil dievakuasi dan ditarik ke badan jalan, selanjutnya dibawa ke kantor BRI Cabang Ende. Arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian kembali normal setelah proses evakuasi selesai.

Melalui kejadian ini, aparat TNI dan Polri mengimbau kepada para pengguna jalan agar selalu memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan layak, terutama ban, serta meningkatkan kewaspadaan saat berkendara di kondisi cuaca hujan demi keselamatan bersama.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Husni Jayadi Beri Edukasi Harga Gabah saat Dampingi Panen Padi

    Babinsa Husni Jayadi Beri Edukasi Harga Gabah saat Dampingi Panen Padi

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Kumbang, Koramil 1615-05/Masbagik, Serka Husni Jayadi melaksanakan pendampingan ketahanan pangan dalam kegiatan panen padi yang berlangsung di Dusun Bangket Daya, Desa Kumbang, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, pada Sabtu (02/08/2025). Kegiatan panen ini dilaksanakan bersama anggota Kelompok Tani “Pancor Manis 1” dengan pemilik lahan atas nama Saadah, warga Dusun Bangket […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Banjar Anyar Menghadiri Rapat Persiapan Pengamanan Malam tahun baru 2026

    Bhabinkamtibmas Desa Banjar Anyar Menghadiri Rapat Persiapan Pengamanan Malam tahun baru 2026

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Polsek Kediri Dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang perayaan pergantian malam tahun Baru 2026 sehingga perangkat keamanan dengan melibatkan seluruh lapisan masyarakat ikut serta menjaga keamanan wilayah masing-masing. Bhabinkamtibmas Banjar Anyar Aiptu I Kadek Sukarja, S.H, pada hari Selasa, tanggal 30 Desember 2025 pukul 08.30 wita […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Pastikan Situasi Desa Kebirangga Tetap Kondusif

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Pastikan Situasi Desa Kebirangga Tetap Kondusif

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan Monitoring Wilayah, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama warga di Dusun 1, Desa Kebirangga, Kecamatan Maukaro, Kamis (8 Januari 2026). Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.00 WITA hingga selesai tersebut dilaksanakan oleh Serda Aleksius P.W selaku Babinsa setempat. Dalam kegiatan ini, Babinsa memantau situasi […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Pengamanan Pelabuhan Poto Tano Berjalan Lancar

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Pengamanan Pelabuhan Poto Tano Berjalan Lancar

    • calendar_month 7 jam yang lalu
    • account_circle Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu, 16 Januari 2026, mulai pukul 08.45 WITA. Personel yang terlibat dalam kegiatan ini adalah Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Lalu Nasrul […]

  • Rapat Koordinasi Forkopimcam Poto Tano Bahas Pengamanan Malam Tahun Baru

    Rapat Koordinasi Forkopimcam Poto Tano Bahas Pengamanan Malam Tahun Baru

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Poto Tano menggelar Rapat Koordinasi Pengamanan Malam Pergantian Tahun 2025–2026, bertempat di Aula Kantor Camat Poto Tano, Selasa (30/12/2025) pukul 14.00 WITA. Rapat koordinasi tersebut dipimpin langsung oleh Camat Poto Tano, Muhlis, S.Pd., dan dihadiri oleh Danramil 1628-04/Poto Tano yang diwakili Bati Komsos Serma Agus Rahman, […]

  • Babinsa Serda Mursal Suryadi Bersama Warga Bangun Rumah Warga Binaan di Tuamese

    Babinsa Serda Mursal Suryadi Bersama Warga Bangun Rumah Warga Binaan di Tuamese

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 21 Juli 2025, Di bawah terik matahari, semangat kebersamaan terpancar dari wajah-wajah yang bekerja bersama, tak segan turun langsung membantu warga, menunjukkan bahwa TNI selalu hadir di tengah Masyarakat, mendorong kepedulian sosial dan solidaritas Semangat gotong royong kembali dihidupkan oleh Babinsa Koramil 1618-06/Bian, Serda Mursal Suryadi, bersama Masyarakat binaan Dalam kegiatan kemanusiaan yang […]

expand_less