Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Danramil 1614-06 Manggelewa Dukung Tata Kelola Hutan Dompu Lewat Penanaman Pohon

Danramil 1614-06 Manggelewa Dukung Tata Kelola Hutan Dompu Lewat Penanaman Pohon

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

Manggelewa, NTB – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Tahun 2025, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui Balai Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Ampang Riwo melaksanakan kegiatan penanaman pohon di So Jambata Kola, Desa Nanga Tumpu, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, Selasa (16/12/2025).

Kegiatan tersebut mendapat dukungan penuh dari TNI AD melalui Koramil 1614-06 Manggelewa. Danramil 1614-06 Manggelewa, Kapten Kaveleri M. Kasim, hadir langsung memimpin keterlibatan personel TNI dalam kegiatan penanaman pohon sebagai bentuk komitmen TNI dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mendukung program pemerintah daerah.

Kapten Kav. M. Kasim menegaskan bahwa TNI, khususnya Koramil Manggelewa, siap bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga kawasan hutan. Menurutnya, pelestarian hutan merupakan bagian dari upaya mitigasi bencana alam, seperti banjir dan tanah longsor, yang berdampak langsung pada keselamatan masyarakat.

Selain Danramil Manggelewa, kegiatan ini juga dihadiri Kepala Balai KPH Ampang Riwo Faruk, S.Hut., M.Inov., Camat Manggelewa Syaiful Arif, S.Pd., M.Pd., Kabag SDM Polres Dompu AKP Adhar, S.Sos., perwakilan Polsek Manggelewa, Dharma Wanita Persatuan BKPH Ampang Riwo, serta Ketua Kelompok Tani Hutan Jambata Kola.

Sementara itu, Kepala Balai KPH Ampang Riwo dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas peran aktif Danramil Manggelewa beserta jajaran TNI yang konsisten mendukung program rehabilitasi dan perlindungan kawasan hutan. Sinergi lintas sektor dinilai menjadi kunci utama dalam mewujudkan tata kelola hutan yang berkelanjutan di Kabupaten Dompu.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan sambutan, dilanjutkan penanaman pohon secara bersama-sama, dan diakhiri dengan foto bersama. Seluruh kegiatan berlangsung aman dan lancar. Melalui momentum HUT ke-67 NTB ini, Danramil Manggelewa berharap kegiatan penanaman pohon dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama menjaga hutan demi keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan generasi mendatang.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadiri Musdes, Babinsa Satra Tegaskan Siap Dukung Dan Berkontribusi Sukseskan Pembangunan Desa

    Hadiri Musdes, Babinsa Satra Tegaskan Siap Dukung Dan Berkontribusi Sukseskan Pembangunan Desa

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai wujud komitmen dukungan TNI dalam mensukseskan program pemerintah di tingkat desa, Babinsa Satra Koramil 1610-01/Klungkung Serka Gusti Ngurah Armawan bersama Bhabinkamtibmas, menghadiri Rapat Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2026, Rabu ( 24/09/25 ). Kegiatan Rapat Musyawarah Desa (Musdes) tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Desa Satra, Kecamatan […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Beraban Hadiri kegiatan Musrenbangdes T.A. 2026 Desa Beraban

    Bhabinkamtibmas Desa Beraban Hadiri kegiatan Musrenbangdes T.A. 2026 Desa Beraban

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Bhabinkamtibmas Desa Beraban, Polsek Selemadeg Timur, Polres Tabanan, menghadiri kegiatan Musrenbangdes (Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa) T.A. 2026 di Balai Serba Guna Desa Beraban, Kecamatan Selemadeg Timur, Kabupaten Tabanan, pada hari Jumat, 26 September 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk menyusun dan menetapkan rencana kerja pemerintah desa (RKPDes) tahun 2026. Hadir dalam kegiatan ini Camat Selemadeg Timur […]

  • TNI Sekongkang Terus Dekatkan Diri ke Warga Lewat Patroli Wilayah

    TNI Sekongkang Terus Dekatkan Diri ke Warga Lewat Patroli Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, 15 Agustus 2025 — Anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu Isrorul Amri, melaksanakan kegiatan patroli di seputaran wilayah binaan pada Jumat (15/8). Patroli ini dilaksanakan untuk memastikan kondisi keamanan tetap terjaga serta memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Isrorul Amri juga mengingatkan masyarakat agar selalu menjaga ketertiban, memperkuat kebersamaan dalam menjaga keamanan […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Dukung UMKM Tempe di Raihat

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Dukung UMKM Tempe di Raihat

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad Pos Turiscain melaksanakan kegiatan pendampingan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) pembuatan tempe kepada masyarakat di Desa Maumutin, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kemandirian ekonomi masyarakat perbatasan. Pendampingan dilakukan dengan memberikan edukasi langsung mengenai proses pembuatan tempe, mulai […]

  • Patroli Malam Babinsa dan Aparat Desa Berhasil Ciptakan Kondisi Kondusif

    Patroli Malam Babinsa dan Aparat Desa Berhasil Ciptakan Kondisi Kondusif

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bima _ Pada Sabtu malam, 25 Oktober 2025 Sertu Sahfundi Babinsa Desa Kowo bersama seorang anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan patroli siskamling. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah serta mengantisipasi perkembangan situasi di Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Kegiatan ini dihadiri pula oleh anggota Koramil sebanyak 2 orang, aparat desa sebanyak 3 […]

  • Pos Fatuha Turut Serta Dalam Pembukaan Turnamen Peringati HUT Gereja SalbSuci ke 50 Tahun

    Pos Fatuha Turut Serta Dalam Pembukaan Turnamen Peringati HUT Gereja SalbSuci ke 50 Tahun

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Malaka – Pos Fatuha hadiri Pembukaan Turnamen Sepakbola dan Volly Pesta Emas 50 Tahun Gereja Salib Suci di lapangan Desa Alas, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka. Jumat (05/09/2025). Pos Fatuha hadir sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan olahraga di wilayah perbatasan sekaligus dalam menjaga tali silaturahmi dengan masyarakat setempat. Masyarakat Dusun sekitarnya turut hadir untuk menyaksikan […]

expand_less