Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kemanunggalan TNI-Rakyat Terlihat Saat Babinsa Bantu Persiapan Lahan Kebun

Kemanunggalan TNI-Rakyat Terlihat Saat Babinsa Bantu Persiapan Lahan Kebun

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Ilham Lahiya, melaksanakan pendampingan dan membantu warga dalam menyiapkan lahan kebun di Desa Wendewa Barat, Kecamatan Mamboro, Kabupaten Sumba Tengah, Sabtu (13/12/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya.

Bersama warga, Babinsa turut membantu membersihkan lahan, menyiapkan tanah, dan memastikan area kebun siap untuk ditanami berbagai jenis tanaman pertanian.

Sertu Ilham Lahiya menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bertujuan untuk memberikan motivasi serta semangat gotong royong, sekaligus mendorong masyarakat agar lebih produktif dalam memanfaatkan lahan yang tersedia.

“Kami selalu siap mendampingi dan membantu warga, terutama dalam kegiatan yang dapat meningkatkan hasil pertanian dan perekonomian masyarakat,” ujarnya.

Selain membantu secara langsung, Babinsa juga memberikan imbauan kepada warga agar tetap menjaga kebersihan lingkungan dan mengolah lahan secara baik dan berkelanjutan. Hal ini penting agar hasil pertanian dapat maksimal dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat.

Warga Desa Wendewa Barat menyambut baik keterlibatan Babinsa dan mengapresiasi kepedulian TNI yang selalu hadir membantu masyarakat. Mereka berharap pendampingan seperti ini dapat terus dilakukan guna mendukung sektor pertanian dan mempererat hubungan antara TNI dan rakyat.

Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin harmonis antara Babinsa dan masyarakat, sekaligus mendukung program ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Sumba Tengah.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Apel di Makodim, Dandim 1616/Gianyar Soroti Pengamanan Perayaan Natal–Tahun Baru dan Kepedulian Lingkungan

    Apel di Makodim, Dandim 1616/Gianyar Soroti Pengamanan Perayaan Natal–Tahun Baru dan Kepedulian Lingkungan

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Gianyar – Selasa (23/12/2025) Komandan Kodim (Dandim) 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., memimpin langsung apel pagi yang dilanjutkan dengan kegiatan Jam Komandan bersama seluruh prajurit dan PNS Kodim 1616/Gianyar. Kegiatan tersebut berlangsung di Makodim 1616/Gianyar Jalan Ngurah Rai No. 8 Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar, sebagai sarana komunikasi langsung pimpinan dengan anggota dalam rangka […]

  • TNI Hadir di Tengah Rakyat: Babinsa Ende Mantau Situasi dan Himbau Warga Tetap Waspada

    TNI Hadir di Tengah Rakyat: Babinsa Ende Mantau Situasi dan Himbau Warga Tetap Waspada

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Wagimin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Monitoring, dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Teparae, Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, pada Selasa (14/10/2025) pukul 09.15 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung kondisi […]

  • Jumat Pagi Bersih Lingkungan Babinsa dan Masyarakat Gotong Royong

    Jumat Pagi Bersih Lingkungan Babinsa dan Masyarakat Gotong Royong

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Pada pukul 07.00 Wita, Babinsa Desa Kesiman Kertalangu, Sertu I Made Sardika, bersama masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong dan bersih-bersih dalam rangka Jumat Pagi Bersih Lingkungan (Jumpa Berlian). Kegiatan ini bersama Perbekel I Made Suena, ST., dan dan masyarakat beserta staf Desa. Yang bertempat di Area Jln. Gandapura III Dusun Kertalangu, Desa […]

  • Polsek Tembuku Tingkatkan Patroli Wilayah, Ciptakan Rasa Aman dan Tekan Kriminalitas

    Polsek Tembuku Tingkatkan Patroli Wilayah, Ciptakan Rasa Aman dan Tekan Kriminalitas

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bangli – Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Tembuku terus meningkatkan pelaksanaan patroli rutin di wilayah hukumnya. Pada Selasa, 6 Januari 2026, mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai, personel Polsek Tembuku yang dipimpin oleh Ka SPKT Aiptu I Ketut Muliawan bersama piket fungsi melaksanakan kegiatan patroli wilayah dengan sasaran Desa Tembuku hingga […]

  • Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Aktif Awasi Penyaluran Beras Bantuan Pemerintah di TTU

    Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Aktif Awasi Penyaluran Beras Bantuan Pemerintah di TTU

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 29 Juli 2025, Berbaur tanpa sekat, Melalui kebersamaan dan kehadiran di tengah Masyarakat, terus membangun keakraban dengan Warga dan aparat Desa demi terciptanya sinergi yang solid dalam mendukung setiap program di Desa binaan, Bertempat di aula Kantor Desa Banain C, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Krispianus […]

  • Koramil 1630-01/Komodo Dukung Pengamanan Posko Angkutan Laut Nataru 2025/2026 di Labuan Bajo

    Koramil 1630-01/Komodo Dukung Pengamanan Posko Angkutan Laut Nataru 2025/2026 di Labuan Bajo

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Labuan Bajo – Koramil 1630-01/Komodo mengikuti Upacara Gelar Pasukan Apel Penyelenggaraan Posko Angkutan Laut Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, yang dilaksanakan pada Kamis, 18 Desember 2025, bertempat di Waterfront City Labuan Bajo, Kelurahan Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Upacara tersebut dipimpin oleh Kepala KSOP Kelas III Labuan Bajo selaku Pembina Upacara, serta […]

expand_less