Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Peran Aktif Babinsa Wolowaru Dukung Kelancaran Penyaluran Bantuan Pangan di Ende

Peran Aktif Babinsa Wolowaru Dukung Kelancaran Penyaluran Bantuan Pangan di Ende

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Ende – Babinsa Koramil Wolowaru, Kodim 1602/Ende, melaksanakan pendampingan pendropingan bantuan beras dan minyak goreng program HANPANG bagi masyarakat Kelurahan Bokasape, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, pada Sabtu (13/12/2025).

Kegiatan pendropingan bantuan tersebut berlangsung di Kantor Kelurahan Bokasape mulai pukul 18.00 WITA hingga 19.20 WITA, dan berjalan dengan tertib, lancar, serta aman.

Babinsa Wolowaru Serda Antonius Wae hadir langsung di tengah masyarakat untuk melakukan pendampingan sekaligus membantu kelancaran proses distribusi bantuan. Pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di wilayah binaan.

Adapun data penerima manfaat bantuan HANPANG di Kelurahan Bokasape sebanyak 183 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan rincian bantuan berupa 366 karung beras dan 61 dus minyak goreng.

Dalam pelaksanaannya, Babinsa juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya serta tetap menjaga ketertiban selama kegiatan berlangsung. Selain itu, Babinsa mengingatkan warga untuk selalu fokus dalam beraktivitas dan segera melaporkan kepada aparat terkait apabila terdapat hal-hal menonjol di lingkungan sekitar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Korcab Dinas Sosial Kecamatan Wolowaru, Ibu Siti Aisyah, serta transporter dari Bulog Kabupaten Ende yang mendukung proses distribusi bantuan.

Kegiatan pendropingan bantuan selesai pada pukul 19.20 WITA dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Pendampingan yang dilakukan Babinsa ini merupakan wujud nyata peran satuan kewilayahan sebagai ujung tombak TNI AD dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat serta memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jumat Curhat Polresta Denpasar: Guru SD Dapat Sosialisasi Perlindungan Hukum dalam Mendisiplinkan Siswa

    Jumat Curhat Polresta Denpasar: Guru SD Dapat Sosialisasi Perlindungan Hukum dalam Mendisiplinkan Siswa

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Denpasar – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Denpasar melalui Satuan Binmas menggelar kegiatan Jumat Curhat dengan tajuk sosialisasi perlindungan terhadap guru dalam mendisiplinkan siswa, Selasa (9/9/2025). Acara ini berlangsung di Kantor UPT Disdikpora Kelurahan Sesetan, Kecamatan Denpasar Selatan, dan dihadiri oleh Kasat Binmas Polresta Denpasar AKP Gede Endrawan, S.H., M.H., Ketua K3S Kecamatan Denpasar Selatan, serta […]

  • Jelang Pergantian Tahun, Kodim 1616/Gianyar Intensifkan Pengamanan Terpadu

    Jelang Pergantian Tahun, Kodim 1616/Gianyar Intensifkan Pengamanan Terpadu

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Gianyar – Selasa (30/12/2025) Dalam rangka menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif bagi masyarakat menjelang perayaan Tahun Baru 2026, Kodim 1616/Gianyar terus menunjukkan komitmen dan peran aktifnya melalui pelaksanaan pengamanan terpadu di seluruh wilayah Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Lilin Agung 2025 yang digelar secara serentak dan terkoordinasi guna menjamin rasa […]

  • Personel Sat Polairud Polres Karangasem Laksanakan Patroli Harkamtibmas di Pesisir Pantai Yehkali

    Personel Sat Polairud Polres Karangasem Laksanakan Patroli Harkamtibmas di Pesisir Pantai Yehkali

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud Kamis, 7 Agustus 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah pesisir, Personel Sat Polairud Polres Karangasem melaksanakan patroli serta sambang dialogis di kawasan pesisir Pantai Yehkali, Desa Seraya Tengah, Kecamatan Karangasem, pada Kamis (7/8) pukul 10.00 WITA. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh […]

  • Kapolsek Seltim Pimpin Olah Raga Dan Sabtu Bersih, Untuk Menjaga Kebugaran Serta Selalu Siap Menjalankan Tugas

    Kapolsek Seltim Pimpin Olah Raga Dan Sabtu Bersih, Untuk Menjaga Kebugaran Serta Selalu Siap Menjalankan Tugas

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Seltim, Usai pelaksanaan apel pagi Kapolsek Seltim langsung memimpin anggota untuk melaksanakan olah raga bersama, dilanjutkan dengan bersih- bersih di Seputran Mako Seltim, Sabtu (13/9/25), pagi. Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K.,M.H. Kapolsek Seltim AKP I Dewa Made Pramantara, S.H., Menyampaikan,“Olah raga dan Bersih-bersih Mako” dilakukan untuk menjaga […]

  • Kapolres Tabanan Hadiri Pembukaan Festival Art & Bali Di Nuanu Creative City

    Kapolres Tabanan Hadiri Pembukaan Festival Art & Bali Di Nuanu Creative City

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan Humas Tabanan Tabanan. Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. menghadiri kegiatan pembukaan Festival Art & Bali yang digelar di Kawasan Nuanu Creative City, Jalan Pantai Nyanyi, Banjar Nyanyi, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan pada Jumat (12/9/2025) pukul 11.00 Wita. Acara pembukaan berlangsung meriah dengan kehadiran perwakilan […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Berikan Edukasi Warga Desa Mbomba untuk Tetap Waspada

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Berikan Edukasi Warga Desa Mbomba untuk Tetap Waspada

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ersan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Mbomba, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada Rabu (29/10/2025) mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau situasi dan perkembangan wilayah untuk mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Selain itu, Babinsa aktif […]

expand_less