Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Antisipasi Kerawanan Malam Minggu, Samapta Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli

Antisipasi Kerawanan Malam Minggu, Samapta Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam Minggu, Polsek Abiansemal melalui Unit Samapta mengintensifkan kegiatan patroli di wilayah hukumnya. Patroli ini dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, khususnya pada akhir pekan saat aktivitas masyarakat cenderung meningkat. Sabtu (13/12/2025) malam

Patroli menyasar jalur-jalur sepi, kawasan pemukiman, titik-titik rawan kriminalitas, serta lokasi yang kerap menjadi tempat berkumpulnya masyarakat dan anak muda. Personel Samapta melakukan pemantauan situasi, dialogis dengan warga, serta memberikan imbauan kamtibmas agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

Pawas Polsek Abiansemal IPDA I Made Gede Wirawan, seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menyampaikan bahwa patroli malam Minggu merupakan bagian dari upaya Polsek Abiansemal untuk menekan potensi gangguan kamtibmas.

“Pada malam Minggu, biasanya terjadi peningkatan aktivitas masyarakat yang berpotensi menimbulkan kerawanan. Oleh karena itu, kami meningkatkan patroli di titik-titik rawan guna mencegah terjadinya tindak kriminal dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujarnya. (14/12)

IPDA Wirawan juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kami mengimbau warga agar tetap waspada dan segera melapor apabila menemukan aktivitas mencurigakan. Sinergi antara kepolisian dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” tambahnya.

Dengan intensifikasi patroli Samapta ini, Polsek Abiansemal berharap situasi kamtibmas pada malam Minggu tetap terkendali dan masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman. Kegiatan patroli akan terus dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk komitmen Polsek Abiansemal dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Harmoni Pesisir, Babinsa Bersama Warga Meriahkan Lomba Bonangan dan Kanu di Pantai Pelabuhan Tua

    Harmoni Pesisir, Babinsa Bersama Warga Meriahkan Lomba Bonangan dan Kanu di Pantai Pelabuhan Tua

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Buleleng, 21 September 2025 – Suasana meriah mewarnai Pantai Pelabuhan Tua Buleleng, Kelurahan Kampung Bugis, saat masyarakat menggelar lomba perahu Bonangan dan kanu dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, Minggu (21/9). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA tersebut dibuka secara resmi oleh panitia dan disambut hangat oleh Plt. Lurah Kampung Bugis. Hadir […]

  • Polsek Selemadeg barat laksanakan pengamanan Ibadah Misa Minggu Umat Kristen di Gereja Sabdajati Selabih

    Polsek Selemadeg barat laksanakan pengamanan Ibadah Misa Minggu Umat Kristen di Gereja Sabdajati Selabih

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Selbar Suraberata Minggu 7 September 2025 mulai pukul 09.00 s/d 10.45 wita piket fungsi Polsek Selbar dipimpin Pawas AIPTU I Nyoman Nata susila Putra S.H atensi giat ibadah Minggu Umat Kristen Protestan di Gereja Sabdajati Desa Selabih Kecamatan Selemadeg barat. Giat ibadah dipimpin oleh Pendeta Putu Petrus Marantika Waspada, Adapun tema dalam giat […]

  • Minggu Kasih Kapolsek Bebandem Di Banjar Dinas Saren Kauh Desa Budakeling Kecamatan Bebandem

    Minggu Kasih Kapolsek Bebandem Di Banjar Dinas Saren Kauh Desa Budakeling Kecamatan Bebandem

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Pada hari Minggu, 10 Agustus 2025 pukul 08.00 wita telah berlangsung giat Minggu Kasih Kapolsek Bebandem AKP I GEDE MURDANA SH. bertempat Di Banjar Dinas Saren Kauh Desa Budakeling Kecamatan Bebandem. IHadir Dalam Giat – Kapolsek Bebandem AKP I GEDE MURDANA. SH. – Ps. Kanit Provost Polsek Bebandem Aiptu I Nyoman Suwena. – Bhabinkamtibmas Desa […]

  • Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Bantu Warga Bangun Fondasi Rumah di Desa Oenbit

    Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Bantu Warga Bangun Fondasi Rumah di Desa Oenbit

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Rabu 23 Juli 2025, Kehadiran bukan sekadar pemantauan wilayah, Dengan sapaan hangat dan aksi nyata, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Jonisius Alfridus Nahak turut membantu warga membangun fondasi rumah, membaur dalam kebersamaan dan semangat gotong royong Sebagai wujud kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat, di Desa Oenbit, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini […]

  • Minggu Kasih Polsek Selat dilaksanakan di BD. Umasari Desa Peringsari, Kec. Selat.

    Minggu Kasih Polsek Selat dilaksanakan di BD. Umasari Desa Peringsari, Kec. Selat.

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Pada Hari Minggu Tanggal 30 November 2025 pukul 09.00 WITA di BD. Umasari Desa Peringsari, Kecamatan Selat, Kab. Karangasem oleh Kapolsek Selat AKP IDA BAGUS ASTAWA, S.H. yang diwakili Babinkamtibmas Desa Peringsari Polsek Selat melaksanakan kegiatan Minggu Kasih. Pada Kesempatan tersebut, Penerima bingkisan / yang kesehariannya sudah tidak mampu lagi untuk bekerja dan dengan penghasilan […]

  • Siskamling RT 03 RW 06 Matakando Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Bersama Babinsa

    Siskamling RT 03 RW 06 Matakando Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Bersama Babinsa

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Hari Minggu, 7 Desember 2025, anggota Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan kegiatan patroli batas kota dan siskamling di wilayah teritorial yang dipimpin oleh Serma Rizaludin, Babinsa Kelurahan Penaraga. Kegiatan berlangsung di wilayah batas kota dan Kelurahan Matakando, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Patroli tersebut melibatkan empat anggota Koramil 1608-01/Rasanae, Ketua RT 03 RW 06 Kelurahan […]

expand_less