Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Torehan Membanggakan dari Keluarga Bhayangkara: Dua Bersaudara Raih Medali Taekwondo di Kapolri Cup 2025

Torehan Membanggakan dari Keluarga Bhayangkara: Dua Bersaudara Raih Medali Taekwondo di Kapolri Cup 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
  • visibility 220
  • comment 0 komentar

Badung – Prestasi membanggakan berhasil ditorehkan oleh personel Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai dalam ajang Kapolri Cup 2025. Tidak hanya membawa pulang medali, momen ini juga menjadi istimewa karena melibatkan dua sosok kakak beradik yang sama-sama berdinas sebagai Bhayangkara.

Adalah Briptu Gede Ananda Agasthya (personel Bagops) dan sang adik Bripda Made Vendra Sahisma Dewa (personel Sat Intelkam), yang sukses mempersembahkan medali dari cabang olahraga taekwondo dalam pertandingan yang digelar di GOR Jatidiri, Semarang, pada 27 Juli 2025. Briptu Ananda meraih medali perunggu, sementara Bripda Vendra tampil gemilang dengan membawa pulang medali perak.

Kebersamaan keduanya dalam meraih prestasi tidak hanya menjadi kebanggaan keluarga, namun juga menjadi contoh positif bagi seluruh personel Polri. Mereka membuktikan bahwa sinergi dalam keluarga dapat berbuah prestasi yang membanggakan di tingkat nasional.

Sementara itu, dari cabang olahraga judo, Bripda Eril Gibral Rafsanjani yang bertugas di Baglog Polres Bandara, juga menorehkan prestasi dengan meraih medali perunggu dalam kelas -60 kg. Pertandingan ini digelar di Dojo Sepolwan Lemdiklat Polri, Jakarta, pada 24–26 Juli 2025.

Atas capaian tersebut, pimpinan Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya serta ucapan terima kasih atas dedikasi dan perjuangan para anggota yang telah mengharumkan nama satuan dan Polda Bali.

Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, melalui Kasi Humas Ipda I Gede Suka Artana, S.H., menyampaikan:
“Kami sangat bangga dan memberikan apresiasi penuh kepada Bripda Eril, Briptu Ananda, dan Bripda Vendra atas perjuangan mereka di ajang Kapolri Cup 2025. Terlebih lagi, dua di antaranya adalah kakak beradik yang mampu berprestasi bersama. Ini merupakan kebanggaan bagi institusi dan motivasi bagi rekan-rekan lainnya. Terima kasih atas dedikasi dan semangat juangnya.”

Dengan torehan ini, Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai kembali membuktikan bahwa anggotanya tidak hanya profesional dalam menjalankan tugas, namun juga mampu menunjukkan prestasi dalam bidang olahraga yang membanggakan di kancah nasional. (hms25)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Kediri Melaksanakan Pengamanan Giat Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H

    Polsek Kediri Melaksanakan Pengamanan Giat Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Dalam rangka menciptakan Harkamtibmas yang aman dan kondusif pada perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H personil Polsek Kediri selalu hadir ditengah-tengah kegiatan masyarakat yang melibatkan orang banyak. Hari Minggu, 21 September 2025 mulai pukul 18.00 s/d 21.30 wita personil Polsek Kediri yang dipimpin Perwira Pengawas IPTU I Nyoman Mulada bersinergi dengan Banser melaksanakan pengamanan […]

  • Satgas TMMD Ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Selesaikan 3 dari 6 Unit RTLH dalam Waktu 4 Hari

    Satgas TMMD Ke-125 Kodim 1607/Sumbawa Selesaikan 3 dari 6 Unit RTLH dalam Waktu 4 Hari

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 150
    • 0Komentar

    NTB — Sumbawa, 27 Juli 2025 — Komitmen kuat dan kerja keras Satgas TMMD Ke-125 Kodim 1607/Sumbawa kembali membuahkan hasil. Dalam waktu hanya empat hari, tim gabungan TNI-Polri dan warga berhasil menyelesaikan 3 dari total 6 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang menjadi sasaran fisik utama di Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa. Keberhasilan […]

  • Forkopimcam Reo Sepakat Jaga Situasi Tetap Aman dan Kondusif Terkait BBM

    Forkopimcam Reo Sepakat Jaga Situasi Tetap Aman dan Kondusif Terkait BBM

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Reo, 4 September 2025 – Dalam upaya menjaga stabilitas dan keamanan wilayah di tengah isu kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM), Koramil 1612-02/Reo melalui Bati Tuud, Peltu Lasiman, menghadiri rapat koordinasi lintas sektoral yang digelar di Kantor Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Kamis (4/9). Rapat yang dipimpin langsung oleh Camat Reo, Teobaldus Junaidin, S.H., ini melibatkan berbagai […]

  • Polsek Kawasan Pelabuhan Benoa Laksanakan Kegiatan Cooling System untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Wilayah Pelabuhan.

    Polsek Kawasan Pelabuhan Benoa Laksanakan Kegiatan Cooling System untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Wilayah Pelabuhan.

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Denpasar, 11 Oktober 2025 – Polsek Kawasan Pelabuhan Benoa melaksanakan kegiatan Cooling System untuk menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Pelabuhan Benoa. Kegiatan ini digelar pada Sabtu, 11 Oktober 2025, sekitar pukul 16.15 WITA di Dermaga Barat Utara, dengan fokus utama pada para awak kapal (ABK) kapal ikan yang […]

  • Amankan Nataru 2025, Polres Badung Dirikan Pos Pengamanan Tibubeneng dan Pos Pelayanan Terminal Mengwi

    Amankan Nataru 2025, Polres Badung Dirikan Pos Pengamanan Tibubeneng dan Pos Pelayanan Terminal Mengwi

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung menyiapkan langkah strategis dalam rangka pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 melalui Operasi Lilin Agung 2025. Sebanyak 120 personel Polres maupun Polsek jajaran diterjunkan dan dibagi ke dalam lima satuan tugas (Satgas), yakni Satgas Preventif, Preemtif, Kamseltibcar Lantas, Gakkum, serta Banops guna menjamin keamanan dan kelancaran aktivitas masyarakat. Selasa (23/12/25) […]

  • Cuaca Hujan Tak Surutkan Semangat Polsek Abiansemal Atur Lalin Sore Di Titik Rawan

    Cuaca Hujan Tak Surutkan Semangat Polsek Abiansemal Atur Lalin Sore Di Titik Rawan

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Meskipun diguyur hujan, personel Polsek Abiansemal tetap semangat melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) pada sore hari di sejumlah titik rawan kepadatan kendaraan, Kamis (18/9/2025). Pengaturan lalu lintas sore ini difokuskan pada simpang dan ruas jalan utama yang ramai dilalui masyarakat saat jam pulang kerja maupun aktivitas masyarakat lainnya. Kehadiran personel di […]

expand_less