Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Perbasi Ende Gelar Turnamen Basket 2025, Kodim 1602/Ende Siap Dukung Pembinaan Olahraga Daerah

Perbasi Ende Gelar Turnamen Basket 2025, Kodim 1602/Ende Siap Dukung Pembinaan Olahraga Daerah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Ende – Pembukaan Pertandingan Basket Ball Piala Perbasi Ende Cup Antar SMP, SMA dan Umum Tahun 2025 resmi digelar pada Rabu, 10 Desember 2025 pukul 19.00 Wita di Lapangan Basket KONI Ende, Jalan Hatta, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende.

Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah pejabat daerah dan unsur Forkopimda, di antaranya Bupati Ende yang diwakili Anggota DPRD Kabupaten Ende dari Partai Nasdem, Yani Kota, Pasi Pers Kodim 1602/Ende Kapten Inf Suryanto Rae yang mewakili Dandim 1602/Ende, perwakilan Kapolres Ende Iptu Yakob, perwakilan Kajari Ende, serta Ketua Perbasi Ende Pasek Aries Henda Sidartha. Hadir pula Babinsa Koramil 1602-01/Ende, para wasit dan juri, pelatih, serta tim-tim peserta kejuaraan.

Pembukaan diawali dengan sapaan MC, menyanyikan lagu Indonesia Raya, doa, laporan Ketua Panitia, dan sambutan resmi Anggota DPRD Kabupaten Ende, kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama seluruh tamu undangan dan peserta turnamen.

Untuk kategori pelajar, tim yang berlaga terdiri dari SMA Negeri 1 A, SMA Negeri 1 B, SMA Ndao A, SMA Ndao B, serta SMA Syuradikara. Sementara pada kategori umum turut bertanding tim Syuradikara, Ndao, Suanggi Jawa, dan My Love.

Kegiatan pembukaan berlangsung dengan tertib dan lancar hingga pukul 19.30 Wita, kemudian dilanjutkan dengan pertandingan perdana.

Melalui penyelenggaraan Perbasi Cup 2025, panitia berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana pembinaan dan pengembangan olahraga bola basket di Kabupaten Ende serta wadah menjaring bibit atlet berprestasi, khususnya di kalangan pelajar dan pemuda

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Koramil Moyo Hilir Hadiri Senam & Pemeriksaan Kesehatan Gratis

    ‎Koramil Moyo Hilir Hadiri Senam & Pemeriksaan Kesehatan Gratis

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, anggota Koramil 1607-12/Moyo Hilir bersama unsur Forkopimcam Moyo Utara mengikuti kegiatan Senam Massal dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis yang digelar di Lapangan Kantor Camat Moyo Utara, Desa Sebewe, pada Jumat (15/8/2025) pagi. ‎ ‎Kegiatan yang dimulai pukul 06.30 WITA ini dihadiri oleh […]

  • Menyambut HUT Ke-80 RI, Pemkot Bima Ajak Generasi Muda Isi Kemerdekaan dengan Hal Positif

    Menyambut HUT Ke-80 RI, Pemkot Bima Ajak Generasi Muda Isi Kemerdekaan dengan Hal Positif

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kodim 1608/Bima menyelenggarakan Doa Kebangsaan Lintas agama dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia pada Jumat, 15 Agustus 2025. Acara berlangsung di Markas Kodim 1608/Bima dengan berbagai kegiatan dari tiga agama yang ada di Bima. Umat Islam menggelar zikir bersama di Aula Makodim, umat Kristen melaksanakan kebaktian di tempat yang sama, sementara […]

  • Bupati dan TNI Bersatu di Lapangan Upacara TTS: Teladani Semangat Para Pahlawan Bangsa

    Bupati dan TNI Bersatu di Lapangan Upacara TTS: Teladani Semangat Para Pahlawan Bangsa

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    SoE, Dalam suasana khidmat penuh semangat kebangsaan, Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-80 Tahun 2025 di Lapangan Upacara Pemda TTS, Jalan Piet A. Tallo, Kelurahan Karang Siri, Kota SoE, Senin (10/11/2025). Upacara yang mengangkat tema “Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan” itu dihadiri sekitar 1.000 peserta dari unsur Forkopimda, TNI-Polri, ASN, […]

  • Jaga Situasi Tetap Kondusif, Polsek Abiansemal Sapa Petugas Keamanan BRI Dalam Patroli Dialogis

    Jaga Situasi Tetap Kondusif, Polsek Abiansemal Sapa Petugas Keamanan BRI Dalam Patroli Dialogis

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi objek vital Perbankan BRI yang berada di wilayah hukum Polsek Abiansemal, Kamis malam (23/10/2025). Kegiatan patroli ini merupakan langkah preventif Polsek Abiansemal untuk memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif, khususnya di kawasan perbankan yang memiliki potensi kerawanan terhadap […]

  • Pengamanan Terpadu Nataru 2025, TNI–Polri Pastikan TTU Aman dan Kondusif

    Pengamanan Terpadu Nataru 2025, TNI–Polri Pastikan TTU Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Personel Kodim 1618/TTU turut ambil bagian dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Turangga Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Apel Mapolres TTU, Kelurahan Kefa Tengah, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU, Jumat (19/11/2025). Kegiatan ini menjadi wujud nyata sinergi lintas sektor dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat pada perayaan Natal 2025 dan […]

  • Pjs Danramil Dawan Pastikan  Siap Dukung Dan Sukseskan Festival Goa Lawah tahun 2025

    Pjs Danramil Dawan Pastikan Siap Dukung Dan Sukseskan Festival Goa Lawah tahun 2025

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Klungkung, – Bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung pada Kamis ( 30/10/25 ) digelar rapat koordinasi Forkopincam Dawan dalam rangka membahas persiapan pelaksanaan Festival Goa Lawah tahun 2025 . Kegiatan yang dipimpin Kadis Pariwisata Kabupaten Klungkung tersebut turut dihadiri oleh Camat Dawan, Pjs Danramil dan Kapolsek Dawan, Kanit Binmas Polsek […]

expand_less