Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Kintamani Amankan Proses Perbaikan Jalan Jebol di Penelokan–Kintamani

Polsek Kintamani Amankan Proses Perbaikan Jalan Jebol di Penelokan–Kintamani

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Polres Bangli, Polsek Kintamani — 10 Desember 2025. Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Kintamani pada Selasa sore kemarin menyebabkan badan Jalan Raya Penelokan–Kintamani mengalami kerusakan parah. Titik jalan jebol berada di sebelah utara Restoran Lunamoon, Desa Batur Tengah, Kintamani, Bangli.

Hari ini, anggota Polsek Kintamani melaksanakan pengamanan di lokasi sekaligus mendampingi proses perbaikan yang dilakukan secara cepat oleh dinas terkait. Personel melakukan pengaturan arus lalu lintas, pemasangan tanda peringatan, serta memastikan kendaraan melintas dengan aman di sekitar area perbaikan.

Kapolsek Kintamani Kompol Made Dwi Puja R., SH., MH. menyampaikan bahwa penanganan cepat dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan maupun kemacetan panjang.

“Kami menurunkan personel untuk mengamankan lokasi dan mengatur lalu lintas. Dinas terkait juga bergerak cepat melakukan perbaikan darurat sehingga jalur tetap bisa dilalui. Sinergi ini penting agar aktivitas masyarakat tidak terlalu terganggu,” ujarnya.

Kapolsek juga mengimbau pengguna jalan agar tetap berhati-hati, mengurangi kecepatan, dan mematuhi arahan petugas mengingat kondisi tanah di sekitar titik jalan jebol masih labil.

Hingga siang hari, proses perbaikan darurat terus berlangsung dan situasi arus lalu lintas terpantau aman serta terkendali berkat pengamanan yang dilakukan personel Polsek Kintamani bersama instansi terkait.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1607/Sumbawa: Menanam Pohon, Menanam Harapan di HUT PMI ke-80

    Dandim 1607/Sumbawa: Menanam Pohon, Menanam Harapan di HUT PMI ke-80

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Kamis (11/9/2025) — Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., turut serta dalam kegiatan Pembukaan Kemah Bhakti Palang Merah Indonesia (PMI) dan Pengobatan Gratis yang digelar di Taman Unter Katimis. Acara ini merupakan rangkaian peringatan HUT PMI ke-80 Tahun 2025 dengan mengusung tema “Bersinergi untuk Kemanusiaan dan Ketangguhan Bangsa.” Kegiatan berlangsung […]

  • Pemantauan Aktif Babinsa Rote Ndao Jaga Keamanan Lalu Lintas Laut di Pantai Baru

    Pemantauan Aktif Babinsa Rote Ndao Jaga Keamanan Lalu Lintas Laut di Pantai Baru

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan aktivitas pelabuhan, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Kopda Grani Fia, melaksanakan kegiatan pemantauan proses bongkar muat penumpang, kendaraan, dan barang dari kapal KMP Kalibodri yang sandar di Pelabuhan ASDP, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Selasa (29/7/2025) pukul 13.20 WITA. Pemantauan ini bertujuan untuk […]

  • Meriah! Babinsa dan Persit Koramil 1612-03/Reok Ramaikan Karnaval HUT RI ke-80

    Meriah! Babinsa dan Persit Koramil 1612-03/Reok Ramaikan Karnaval HUT RI ke-80

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Reok, 15 Agustus 2025 – Suasana Kecamatan Reok hari ini benar-benar pecah meriah. Delapan anggota Babinsa Koramil 03/Reok bersama sepuluh anggota Persit Ranting 04/Reo, dipimpin langsung Bati Tuud Koramil 03/Reok Peltu Lasiman, tampil penuh semangat dalam karnaval peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 tingkat Kecamatan Reok. Dengan rute karnaval yang dimulai dari Terminal […]

  • Air Bersih Mengalir, Babinsa Koramil Mollo Utara Bantu Warga Netpala

    Air Bersih Mengalir, Babinsa Koramil Mollo Utara Bantu Warga Netpala

    • calendar_month 14 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    TTS| Babinsa Koramil 1621-03/Mollo Utara, Serka Buang YB, kembali menunjukkan peran aktif TNI AD dalam membantu masyarakat.Pada Jumat, 16 Januari 2026, bertempat di Desa Netpala, Kecamatan Mollo Utara, Babinsa melaksanakan instalasi kran air bantuan sumur bor dari BPD. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, dengan fokus pemasangan instalasi di gigitseluruh titik kran yang telah ditentukan. Hasilnya, air telah mengalir dengan […]

  • Rajut Kebersamaan Dan Kehangatan, Pos Naekake Adakan Komsos

    Rajut Kebersamaan Dan Kehangatan, Pos Naekake Adakan Komsos

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Naekake– Prajurit Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat melaksanakan kegiatan komunikasi sosial ke tokoh agama dan masyarakat di Desa Naekake, Kec. Mutis, Kab. Timor Tengah Utara. Selasa (30/09) Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah perbatasan, memberikan dukungan moril kepada masyarakat, serta menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kedaulatan bangsa dan meneguhkan nilai-nilai kebangsaan. Dalam kesempatan […]

  • Babinsa Koramil Weluli Dampingi Petani Pantau Pertumbuhan Tanaman Padi

    Babinsa Koramil Weluli Dampingi Petani Pantau Pertumbuhan Tanaman Padi

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan produksi tanaman padi, Babinsa Desa Makir Koramil 1605-03/Weluli Sertu Alberto Fouk mendampingi petani memantau perkembangan pertumbuhan tanaman padi di Dusun Poti, Desa Makir, Kecamatan Lamaknen, Kabupaten Belu, Rabu (3/9/2025). Monitoring pertumbuhan tanaman padi ini dilaksanakan sebagai upaya untuk memantau perkembangan tanaman padi pada musim tanam ke II […]

expand_less