Kawal Distribusi MBG, Babinsa Semarapura Pegang Teguh Komitmen Sukseskan Program Pemerintah
- account_circle arash news
- calendar_month Rabu, 10 Des 2025
- visibility 11
- comment 0 komentar

Klungkung,- Pengawasan dan pendampingan distribusi program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) di wilayah kelurahan Semarapurapura Kangin, Kecamatan/Kabupaten Klungkung terus diberikan aparat Babinsa.
Seperti halnya yang terlihat pagi ini, Selasa ( 09/12/25 ) Babinsa Semarapura Kangin Serka Nyoman Suartana tampak hadir untuk mengawasi distribusi program MBG di hari kedua.
Tidak hanya hadir untuk memberikan pengawasan dan pendampingan saja, terlihat di lokasi Serka Nyoman turun langsung membantu para petugas untuk membagi MBG kepada anak-anak.
Hari ini masuk hari kedua dari program MBG di Kelurahan Semarapura Kangin. Untuk memastikan keamanan dan kelancaran jalannya distribusi kami hadir untuk melaksanakan pendampingan sekaligus membantu para petugas,”ucap Serka Nyoman.
Total MBG yang didistribusikan sejumlah 963 porsi untuk 3 sekolah yaitu SDN 1 Semarapura Kangin, SDN 2 Semarapura Kangin dan TK Gema Santi Semarapura Kangin.
Hari ini prosesi distribusi berjalan dengan lancar dan anak-anak terlihat senang dan antusias menerima program MBG ini,”tegasnya. ( pendim 1610/Klungkung ).
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar