Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Koramil 1607-09/Utan Siaga Jaga Hutan, Dukung Satgas Temukan Aktivitas Penggarapan Lahan

‎Koramil 1607-09/Utan Siaga Jaga Hutan, Dukung Satgas Temukan Aktivitas Penggarapan Lahan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Sumbawa, NTB — Koramil 1607-09/Utan melalui para Babinsa kembali menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga kelestarian lingkungan dan keamanan wilayah, dengan turut mendukung penuh kegiatan peninjauan oleh Tim Satgas Perlindungan Hutan Kabupaten Sumbawa di kawasan hutan lindung sekitar Bendungan Beringin Sila, Kecamatan Utan. Selasa (9/12/2025).

‎Dalam kegiatan tersebut, Danramil Utan menurunkan dua personel Babinsa, Sertu Sulaiman (Babinsa Desa Motong) dan Serda Ihwanuddin (Babinsa Desa Tengah), untuk mengawal jalannya peninjauan sekaligus memastikan situasi tetap kondusif.

‎Kehadiran Babinsa menjadi wujud peran Koramil dalam mendukung upaya pemerintah daerah mencegah kerusakan hutan serta mengurai potensi gangguan keamanan akibat aktivitas pembalakan liar.

‎Hasil peninjauan pemantauan udara menggunakan drone, menemukan adanya aktivitas penggarapan lahan oleh sekitar 34 orang dengan total luasan mencapai 68 hektare di luar kawasan hutan. Temuan ini menjadi perhatian serius dan akan ditindaklanjuti oleh Satgas melalui pemanggilan para warga penggarap.

‎Koramil 1607-09/Utan melalui para Babinsa menegaskan komitmen untuk terus mendukung langkah-langkah pemerintah dan instansi terkait dalam menjaga kelestarian hutan, mencegah pembukaan lahan baru secara ilegal, serta memastikan keamanan wilayah tetap terjaga.

‎Dukungan teritorial ini diharapkan dapat memperkuat upaya perlindungan kawasan Bendungan Beringin Sila dari ancaman kerusakan lingkungan yang dapat berdampak pada masyarakat sekitar.

‎Koramil 1607-09/Utan akan terus bersinergi menjaga kelestarian hutan sebagai aset vital bagi keselamatan lingkungan dan kehidupan masyarakat.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • SATPOLAIRUD POLRES BANGLI GELAR PATROLI RUTIN DI PERAIRAN DANAU BATUR

    SATPOLAIRUD POLRES BANGLI GELAR PATROLI RUTIN DI PERAIRAN DANAU BATUR

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pastikan Keamanan Tetap Kondusif dan Ekosistem Terjaga Bangli, Selasa (18 November 2025) — Personel Satpolairud Polres Bangli kembali melaksanakan kegiatan patroli perairan sebagai upaya menjaga keamanan, keselamatan, serta kelestarian lingkungan di kawasan Danau Batur. Kegiatan berlangsung pada pukul 12.00 WITA hingga 15.00 WITA, menggunakan Kapal Patroli KP XI-1003/C3. Patroli dilaksanakan dengan menyusuri sejumlah titik strategis […]

  • Serka Bustanuddin Hadir di Tengah Warga, Rumah Rusak Akibat Angin Kencang Ditangani Cepat

    Serka Bustanuddin Hadir di Tengah Warga, Rumah Rusak Akibat Angin Kencang Ditangani Cepat

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Serka Bustanuddin, Babinsa Kelurahan Kuang dari Koramil 1628-01/Taliwang, menunjukkan kepedulian dan ketanggapannya saat rumah milik Ibu Ernawati di Lingkungan Tiang Enam, RT 04/RW 07, Kelurahan Kuang, rusak akibat angin kencang yang terjadi pada Kamis sore (4/12/2025) Pukul 15.00 WITA. Serka Bustanuddin langsung melakukan pengecekan ke lokasi bersama Lurah, Bhabinkamtibmas, Aparat Pemerintah […]

  • Pamwil dan Karya Bhakti Babinsa Koramil Maurole: Gotong Royong Bangun Rumah Warga di Ende

    Pamwil dan Karya Bhakti Babinsa Koramil Maurole: Gotong Royong Bangun Rumah Warga di Ende

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Detukeli, Dalam rangka menjaga keamanan wilayah serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Da Silva, melaksanakan kegiatan Pamwil, Komunikasi Sosial (Komsos), serta Karya Bhakti di Desa Detumbewa, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis, 4 Oktober 2025, dimulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, berlokasi di Dusun 1 […]

  • Polsek Selat Laksanakan Blue Light Patrol untuk Tingkatkan Keamanan Wilayah

    Polsek Selat Laksanakan Blue Light Patrol untuk Tingkatkan Keamanan Wilayah

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Selat, [18/11/2025] – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Selat melaksanakan kegiatan rutin Blue Light Patrol pada malam hari. Patroli ini dilaksanakan dengan menyalakan lampu rotator biru sebagai tanda kehadiran polisi di tengah masyarakat, sekaligus memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya tindak kriminalitas. Kegiatan patroli ini dilakukan di sejumlah titik rawan, […]

  • Kodim 1622/Alor Lanjutkan Monitoring Dapur Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Alor

    Kodim 1622/Alor Lanjutkan Monitoring Dapur Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Alor

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Alor, 07 Oktober 2025 — Kodim 1622/Alor kembali melaksanakan kegiatan monitoring dan pengecekan kelayakan dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) di beberapa wilayah Kabupaten Alor. Kegiatan ini bertujuan memastikan seluruh dapur MBG beroperasi dengan standar kebersihan, kualitas bahan, serta penyajian makanan yang layak untuk dikonsumsi oleh anak-anak sekolah. Pelaksanaan monitoring dimulai pada pukul 08.00 Wita dan […]

  • Koptu Agus Darmawan Laksanakan Patroli dan Komsos Demi Keamanan Desa Goa

    Koptu Agus Darmawan Laksanakan Patroli dan Komsos Demi Keamanan Desa Goa

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Desa Goa Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan kegiatan komunikasi sosial (Komsos), pada Rabu, (24/12/ 2025). Kegiatan patroli dilakukan untuk memantau situasi dan kondisi lingkungan desa serta memastikan keamanan wilayah tetap kondusif. Setelah patroli, […]

expand_less