Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Mendekatkan Pelayanan, Satlantas Layani Pembuatan dan Perpanjangan SIM Secara Mobile

Mendekatkan Pelayanan, Satlantas Layani Pembuatan dan Perpanjangan SIM Secara Mobile

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Mangupura – Satlantas Polres Badung terus menghadirkan pelayanan publik yang mudah dijangkau masyarakat melalui layanan SIM Keliling. Dalam kegiatan yang berlangsung di dalam unit mobil pelayanan mobile tersebut, warga dapat mengurus perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan proses cepat dan praktis tanpa harus datang ke kantor Satlantas. Petugas tampak melayani warga dengan sigap mulai dari perekaman data hingga verifikasi berkas. Rabu (3/12/25)

Kasat Lantas Polres Badung, AKP Ni Luh Tiviasih, S.H., M.H., seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr. Opsla., menyampaikan bahwa pelayanan mobile ini merupakan bentuk komitmen Polres Badung dalam mendekatkan layanan kepolisian kepada masyarakat. “Kami ingin memastikan bahwa urusan administrasi, khususnya perpanjangan SIM, bisa dilakukan dengan mudah dan efisien. Layanan SIM Keliling hadir untuk memotong jarak sekaligus menghemat waktu warga,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa kehadiran mobil SIM Keliling juga bertujuan memberikan alternatif bagi warga yang memiliki aktivitas padat. “Tidak semua masyarakat sempat datang ke kantor Satlantas, sehingga pelayanan mobile ini menjadi solusi. Petugas kami siap memberikan pelayanan terbaik dengan prosedur yang cepat, aman, dan nyaman,” jelasnya.

Kasat Lantas berharap program ini dapat terus meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam memiliki SIM yang sah. “Semoga layanan ini membantu masyarakat sekaligus mendorong tertib berlalu lintas. Kami mengajak seluruh warga untuk memanfaatkan fasilitas ini dan selalu mematuhi aturan di jalan,” tutupnya. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Air Bersih Lebih Dekat, Satgas TMMD dan Warga Selesaikan Pembersihan Reservoir di Desa Batuan

    Air Bersih Lebih Dekat, Satgas TMMD dan Warga Selesaikan Pembersihan Reservoir di Desa Batuan

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (20/8/2025). Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, kini telah memasuki tahap akhir. Setelah pembangunan Tower Reservoir berkapasitas 20 m³ tuntas dikerjakan, Satgas TMMD bersama masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan sisa bahan pembangunan sebagai bagian dari penyelesaian akhir pekerjaan. Kegiatan pembersihan ini bukan […]

  • Hadiri Musdes, Babinsa Jungutbatu Tegaskan Sinergi Dan Komitmen Dukung Pembangunan Desa

    Hadiri Musdes, Babinsa Jungutbatu Tegaskan Sinergi Dan Komitmen Dukung Pembangunan Desa

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bertempat di Ruang Rapat Desa Jungutbatu, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Sabtu ( 08/11/25 ) Pemerintah Desa Jungutbatu menggelar kegiatan Musyawarah Desa ( Musdes ). Disamping dihadiri perangkat desa beserta berbagai elemen penting di wilayah, kegiatan Musyawarah Desa ( Musdes ) ini mendapat pendampingan langsung dari Babinsa Jungutbatu Pelda Suni Lais. Dalam Musyawarah Desa […]

  • Tingkatkan Pembinaan Teritorial, Babinsa dan Kelian Adat Sambangan Bangun Komunikasi Harmonis

    Tingkatkan Pembinaan Teritorial, Babinsa dan Kelian Adat Sambangan Bangun Komunikasi Harmonis

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sukasada, Selasa (28 Oktober 2025) – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta meningkatkan sinergitas antara aparat teritorial TNI dengan perangkat desa adat, Babinsa Desa Sambangan Koramil 1609-05/Sukasada Kodim 1609/Buleleng, Sertu Nyoman Warsa, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Kelian Desa Adat Sambangan, Ida Bagus Kerta, bertempat di Kantor Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Banjar Dinas […]

  • Gen Z Antusias Ikuti Talk Show Bersama Serka Dominggus di SMPN 1 Kuta Selatan

    Gen Z Antusias Ikuti Talk Show Bersama Serka Dominggus di SMPN 1 Kuta Selatan

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Batih Tuud Koramil 1611-08/Kuta Selatan, Serka Dominggus Mai Sila, menjadi narasumber dalam acara Talk Show bertajuk “Gen Z Today: Antara Inovasi, Tekanan Sosial, dan Tantangan di Masa Depan” di Aula SMPN 1 Kuta Selatan, Jl. Wanagiri, Kelurahan Jimbaran. Acara ini bertujuan untuk mengedukasi dan memberikan wawasan kepada siswa-siswi mengenai tantangan yang dihadapi […]

  • Warga Apresiasi Kehadiran Babinsa dalam Kegiatan Keamanan dan Komsos di Desa Ndondo

    Warga Apresiasi Kehadiran Babinsa dalam Kegiatan Keamanan dan Komsos di Desa Ndondo

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, NTT — Upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah terus dilakukan oleh Babinsa Koramil 1602-04/Maurole. Pada Jumat, 14 November 2025, pukul 08.34 WITA, Babinsa Sertu Denis Fernandes melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Ndondo, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Ende. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa […]

  • Pengaturan Lalin Ditingkatkan, Arus Menuju Bandara Ngurah Rai Tetap Lancar

    Pengaturan Lalin Ditingkatkan, Arus Menuju Bandara Ngurah Rai Tetap Lancar

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Badung – Personel Satuan Lalu Lintas Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di salah satu ruas jalan menuju kawasan bandara pada Rabu (19/11/2025) pagi. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran pergerakan kendaraan di tengah meningkatnya aktivitas masyarakat. Petugas terlihat aktif mengarahkan kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintas, […]

expand_less