Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Cegah Curanmor hingga Kecelakaan Laut, Polairud Badung Intensifkan Patroli Sore Hari

Cegah Curanmor hingga Kecelakaan Laut, Polairud Badung Intensifkan Patroli Sore Hari

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Mangupura – Satuan Polairud Polres Badung melaksanakan patroli dialogis dan pemantauan situasi di Pantai Petitenget serta Pantai Batu Belig pada Senin (1/12/2025) sore. Dipimpin oleh Aiptu I Made Wiranata, S.H., bersama Aipda I Kadek Adi Mahendra Putra dan Aipda I Gusti Ngurah Yudhi Artawan, kegiatan ini menyasar area parkir, bibir pantai, serta pusat keramaian wisatawan. Patroli tersebut dilakukan guna memastikan keamanan wisatawan maupun kebersihan lingkungan pantai.

Kasat Polairud Polres Badung, AKP I Nyoman Sutanaya, mengatakan bahwa pengawasan ketat di kawasan pantai sangat penting mengingat tingginya aktivitas wisatawan pada sore hari. “Kami fokus mencegah curanmor, pencurian barang berharga, dan potensi kecelakaan laut. Keselamatan pengunjung adalah prioritas kami,” ujar AKP Sutanaya. Ia menegaskan bahwa personel secara aktif memberikan imbauan kepada wisatawan agar tidak berenang di area bendera merah serta meningkatkan kewaspadaan terhadap arus laut.

Selain itu, petugas turut mengingatkan pengunjung agar menjaga perilaku selama berada di pantai, termasuk mengawasi anak-anak, mengikat anjing peliharaan, dan tidak membuang sampah sembarangan. “Pantai adalah ruang publik yang harus kita jaga bersama. Kami selalu mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan dan keamanan agar suasana tetap nyaman,” tambahnya. Edukasi dialogis ini mendapat respon positif dari para wisatawan yang merasa terbantu dengan kehadiran petugas.

Menurut laporan petugas, kegiatan patroli tersebut berjalan aman dan kondusif tanpa kejadian menonjol. Pantai terlihat bersih, area parkir tertata rapi, serta tidak ditemukan insiden kecelakaan laut maupun tindakan kriminal. AKP I Nyoman Sutanaya berharap kegiatan rutin ini semakin meningkatkan kesadaran wisatawan dan masyarakat lokal. “Saya berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat terus terbangun sehingga destinasi wisata kita tetap aman, tertib, dan nyaman untuk semua,” tutupnya. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Dukung Pertanian Jagung di Desa Bari untuk Kesejahteraan Rakyat

    Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Dukung Pertanian Jagung di Desa Bari untuk Kesejahteraan Rakyat

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, 11 Oktober 2025 — Komitmen TNI dalam menjaga kedaulatan pangan diperkuat dari ladang-ladang di Manggarai Barat. Sertu Khaeruddin, Babinsa Koramil 1630-03/Macang Pacar, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian yang intensif bersama masyarakat petani di area persawahan Desa Bari, Kecamatan Macang Pacar, pada Sabtu (11/10/2025). Fokus kegiatan kali ini adalah penanaman jagung, komoditas strategis yang menjadi […]

  • Meriahkan HUT RI ke-80, Kodim 1626/Bangli Adakan Lomba untuk Anak-Anak, Persit, dan Prajurit

    Meriahkan HUT RI ke-80, Kodim 1626/Bangli Adakan Lomba untuk Anak-Anak, Persit, dan Prajurit

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka memperingati HUT Ke-80 Republik Indonesia Tahun 2025, Kodim 1626/Bangli menyelenggarakan berbagai kegiatan lomba yang berlangsung meriah di Lapangan Makodim 1626/Bangli. Kegiatan dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, dan diikuti oleh seluruh prajurit TNI dan PNS Kodim 1626/Bangli, anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX […]

  • Babinsa Bukian Hadir Menyatu dengan Umat, Jaga Keamanan dan Kekhidmatan Upacara Melasti

    Babinsa Bukian Hadir Menyatu dengan Umat, Jaga Keamanan dan Kekhidmatan Upacara Melasti

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Minggu (2/11/2025) Babinsa Bukian Tunjukkan Totalitas, Kawal Kelancaran Upacara Adat Melasti ke Pantai Masceti, Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan wujud kepedulian terhadap kelancaran kegiatan adat, Babinsa Desa Bukian Koramil 1616-07/Payangan Serda I Kadek Sudiksa bersama Bhabinkamtibmas Aiptu I Made Wijana dan Pecalang Banjar Dasong melaksanakan pengamanan dan pendampingan Upacara Dewa Yadnya […]

  • Tegaskan Pengabdian, Danramil Banjarangkan Kerahkan Anggota Pstikn Melasti Rangkaian Karya Ngusabha Jagat Di Pura Agung Kentel Gumi Aman Dan Lancar

    Tegaskan Pengabdian, Danramil Banjarangkan Kerahkan Anggota Pstikn Melasti Rangkaian Karya Ngusabha Jagat Di Pura Agung Kentel Gumi Aman Dan Lancar

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Upacara melasti sebagai rangkaian dari upacara keagamaan karya ngusabha jagat di Pura Agung Kentel Bumi, Desa Tusan. Kecamatan Banjarangkan, Kabuoaten Klungkung digelar di pantai Lepang, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Minggu ( 02/11/25 ). Upacara melasti yang dikuti oleh warga sekecamatan Banjarangkan inipun mendapat perhatian khusus dari Danramil 1610-02/Banjarangkan Kapten Cba Nyoman Suryatha dengan menerjunkan […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Pastikan Bantuan Beras CBP Tersalurkan Tepat Waktu dan Aman

    Babinsa Kodim 1602/Ende Pastikan Bantuan Beras CBP Tersalurkan Tepat Waktu dan Aman

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melakukan pengawasan dan pengamanan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang berlangsung di pelabuhan Bita Beach, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.00 Wita ini melibatkan pengawasan penyerahan beras kepada kepala desa dari tiga desa di wilayah Kecamatan Ndona, yaitu Desa Wolokota, Desa Kekasewa, […]

  • Semangat Pancasila, Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2025

    Semangat Pancasila, Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2025

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 pada Rabu (1/10/2025), bertempat di halaman Mako Polres. Upacara dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos. selaku inspektur upacara. Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2025 kali ini mengambil tema “Pancasila Perekat […]

expand_less