Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polda Bali » Cegah Pencurian Pratima Polsek Mengwi Bersinergi Dengan Linmas, Pecalang dan Bakamda Lakukan Patroli Atensi Kawasan Pura

Cegah Pencurian Pratima Polsek Mengwi Bersinergi Dengan Linmas, Pecalang dan Bakamda Lakukan Patroli Atensi Kawasan Pura

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Mengwi – Dalam rangka mencegah potensi terjadinya pencurian pratima serta memastikan keamanan kawasan pura, Polsek Mengwi melaksanakan patroli atensi wilayah yang bersinergi dengan Linmas, Pecalang, dan Bakamda Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Rabu (26/11/2025) malam

Kegiatan patroli dipimpin oleh Kanit Samapta Polsek Mengwi Iptu I Made Gede Artawan bersama unsur pengamanan desa adat, dengan menyasar sejumlah pura yang dinilai memiliki potensi kerawanan gangguan kamtibmas.

Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., menjelaskan bahwa patroli terpadu ini merupakan upaya preventif guna memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mencegah aksi kriminalitas di lingkungan pura.

“Sinergi antara Polri, Linmas, Pecalang, dan Bakamda sangat penting untuk memastikan keamanan area tempat suci (pura-red). Kami berkomitmen hadir di tengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, terutama terhadap benda-benda sakral seperti pratima,” ujar Kapolsek.

Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemantauan area pura, pengecekan pintu pelinggih, serta memberikan imbauan kepada penjaga pura dan masyarakat sekitar agar tetap waspada dan segera melaporkan jika melihat hal mencurigakan melalui layanan hotline 110 Polri.

Patroli gabungan berjalan dengan aman dan lancar. Polsek Mengwi menegaskan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan secara berkelanjutan guna menjaga kondusifitas wilayah serta keamanan sarana prasarana keagamaan di Kecamatan Mengwi. (27/11).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1604 Kupang Siap Dukung Kunjungan KASAD

    Kodim 1604 Kupang Siap Dukung Kunjungan KASAD

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam rangka mempersiapkan kunjungan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) ke wilayah Kupang agar berjalan maksimal dan matang, Dandim 1604/Kupang menggelar rapat internal Kodim. Rapat tersebut dihadiri oleh Pgs. Kasdim 1604/Kupang Mayor Caj Oktavian Histianton, para Perwira Staf, serta Bintara Tinggi Staf Kodim 1604/Kupang. Jumat (02/01/2026). Rapat internal ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan […]

  • Koramil 1618-02/Miobar dan Peternakan Miobar Sinergi Cegah Rabies di Desa Fatutasu

    Koramil 1618-02/Miobar dan Peternakan Miobar Sinergi Cegah Rabies di Desa Fatutasu

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-KEFAMENANU, Selasa, 21 Oktober 2025-Babinsa Koramil 1618-02/Miobar, Serda Seldis Nautani, bersama Koordinator Peternakan Miobar melaksanakan kegiatan vaksinasi rabies pada hewan piaraan, khususnya anjing, di wilayah Desa Fatutasu, Kecamatan Miobar. Kegiatan yang sedang berlangsung merupakan bagian dari upaya preventif untuk mencegah penyebaran penyakit rabies yang berbahaya bagi manusia dan hewan. Dalam pelaksanaan vaksinasi, Serda Seldis Nautani […]

  • Danramil Woha Tegaskan Sinergi Kuat dalam Pelaksanaan Karya Bhakti di Pasar Tente

    Danramil Woha Tegaskan Sinergi Kuat dalam Pelaksanaan Karya Bhakti di Pasar Tente

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Woha,Bima _ Selasa, 09 September 2025, Kapten Cba Iwan Susanto SH, Danramil 1608-04/Woha, menggelar rapat koordinasi bersama Muspika Kecamatan Woha di Aula Kantor Koramil 1608-04/Woha. Rapat ini membahas rencana pelaksanaan kegiatan Karya Bhakti yang akan berlangsung di Pasar Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima sebagai bagian dari rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun TNI ke-80 tahun 2025. […]

  • Nasi Kuning dan Telur Orak-arik Jadi Menu Makan Bergizi Gratis di Wera

    Nasi Kuning dan Telur Orak-arik Jadi Menu Makan Bergizi Gratis di Wera

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Wera, 09 Oktober 2025 – Serda Dian dari Posramil Wera Koramil 1608-06/Wawo turut mendampingi pelaksanaan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) SPPG yang diselenggarakan pada Kamis pagi di wilayah Desa Pai, Kalajena, Oitui, dan Tawali, Kecamatan Wera. Sebanyak 2.700 paket makanan bergizi dibagikan kepada siswa dari PAUD hingga SMA/SMK dalam rangka mendukung kesehatan dan gizi para […]

  • Personil Lantas Langsung Arahkan Dan Awasi Pelaksanaan Praktek Uji Kemahiran Mengemudi Bagi Pemohon SIM Baru

    Personil Lantas Langsung Arahkan Dan Awasi Pelaksanaan Praktek Uji Kemahiran Mengemudi Bagi Pemohon SIM Baru

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polda Bali-Polres Karangasem-Satuan Lalu Lintas Polres Karangasem Pada hari ini Jumat, 12 September 2025 personil Unit Regident Satuan Lalu Lintas Polres Karangasem melaksanakan pelayan dengan senyum sapa dan salam kepada masyarakat khususnya masyarakat yang akan memperpanjang SIM atau mengajukan Permohonan SIM Baru. Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., selalu mengingatkan seluruh personilnya […]

  • Sinergi TNI dan Pemda: Kodim 1613 dan Pemkab Sumba Tengah Bahas Pembangunan Satuan Baru

    Sinergi TNI dan Pemda: Kodim 1613 dan Pemkab Sumba Tengah Bahas Pembangunan Satuan Baru

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., bersama Wakil Bupati Sumba Tengah Marthinus Umbu Djoka, S.Hut., M.Si., mengikuti video conference (vidcon) bersama Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto, bertempat di Kantor Bupati Sumba Tengah, Kamis (17/7/2025). Kegiatan ini digelar dalam rangka membahas rencana pembangunan satuan baru TNI AD […]

expand_less