Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Mantun Sukseskan Distribusi Bantuan Pangan 2025

Sinergi Babinsa dan Pemerintah Desa Mantun Sukseskan Distribusi Bantuan Pangan 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memastikan penyaluran bantuan pangan berjalan aman, tepat sasaran, dan lancar, Babinsa Desa Mantun, Sertu Ahmad Yani dari Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan pendampingan penyerahan bantuan beras dan minyak goreng kepada warga Desa Mantun, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Rabu (26/11/2025) pukul 09.00 Wita.

Kegiatan penyaluran bantuan ini merupakan alokasi bulan Oktober–November 2025 yang bersumber dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sumbawa Barat dan disalurkan melalui Bulog. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini menjadi bentuk nyata dukungan TNI AD dalam membantu pemerintah daerah menjaga ketahanan pangan dan memastikan distribusi bantuan tepat sasaran kepada masyarakat yang berhak menerima manfaat.

Babinsa Desa Mantun Sertu Ahmad Yani menyampaikan terkait adanya bantuan pangan Bulog kepada warga Desa Mantun.

“Kami dari Babinsa Desa Mantun mengharapkan kegiatan ini berjalan  tertib, aman dan lancar sesuai dengan harapan kita bersama. Dan semoga bantuan tersebut bisa bermanfaat untuk masyarakat penerima,”ujarnya.

Di tempat yang sama Kepala Desa Mantun Heri Wibowo, SST menghimbau

” Semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk kebutuhan sehari hari bagi bapak bapak dan ibu ibu semua yang menerima manfaat ,dan saya selaku Kades Mantun menghimbau agar bapak dan ibu semua selalu menjaga kebersihan, rajin bergotong royong, minimal di lingkungan rumahnya masing masing,” imbau Kades Heri.

Adapun rincian bantuan yang diterima warga Desa Mantun adalah sebagai berikut:

1. Bantuan Beras Bulog

Total PBP 66 Orang

Total Kuantum Beras 1320 KG

Berat per sak: 10 kg

2. Bantuan Minyak Goreng

Total Kuantum Minyak Goreng 264 Liter

Isi per dus: 12 bungkus

Berat per bungkus: 1 liter

“Karena ini bantuan 2 bulan langsung, jadi masing – masing penerima bantuan mendapatkan 20 kg beras/2 karung, dan 4 liter minyak,” ungkap Kades.

Dengan pendampingan dari Babinsa dan unsur terkait, seluruh rangkaian kegiatan distribusi bantuan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran aparat kewilayahan turut memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat penerima manfaat.

Melalui kegiatan ini, TNI AD khususnya Kodim 1628/Sumbawa Barat menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program-program pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat ketahanan pangan di wilayah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Mantun Heri Wibowo, SST Sekretaris Desa Mantun Desi Windasari, Babinsa Desa Mantun, Sertu Ahmad Yani Bhabinkamtibmas Bripka Ramli dan Koordinator AGR Desa Mantun Nurzanah yang bersama-sama mengawasi jalannya penyaluran ini.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kecelakaan Tunggal di Simpang Sekarsari, Unit Lantas Polsek Dentim Lakukan Penanganan dan Pengaturan Arus Lalu Lintas

    Kecelakaan Tunggal di Simpang Sekarsari, Unit Lantas Polsek Dentim Lakukan Penanganan dan Pengaturan Arus Lalu Lintas

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Sebuah truk bermuatan mengalami kecelakaan tunggal (Out of Control/OC) hingga terguling di Jln. By Pass IB. Mantra, tepatnya di Simpang Sekarsari, Denpasar Timur, pada Selasa (05/08/2025) sekitar pukul 03.00 WITA dini hari. Truk jenis Isuzu Giga warna putih strip biru dengan nomor polisi DK 8876 KP tersebut dikemudikan oleh I Putu Sutrasana (30), warga Banjar […]

  • Sinergitas Terwujud dalam Upacara Penurunan Bendera di Kantor Wali Kota Bima

    Sinergitas Terwujud dalam Upacara Penurunan Bendera di Kantor Wali Kota Bima

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Dandim 1608/Bima Letkol Infanteri Andi Lulianto S.Kom.,M.M., bersama Ketua Persit KCK Cabang XXVII Bima menghadiri upacara penurunan bendera Merah Putih di kantor Walikota Bima pada Minggu sore, 17 Agustus 2025. Upacara dipimpin langsung oleh Wakil Walikota Bima, Bapak Fery Sofyan, SE , dengan Komandan Upacara Lettu Infanteri Bambang Irawan dan Perwira Upacara […]

  • Personel TMMD 125 Alor Bongkar Atap Rumah Tak Layak Huni di Kiraman

    Personel TMMD 125 Alor Bongkar Atap Rumah Tak Layak Huni di Kiraman

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Alor, NTT – Jumat (25/07/2025)
Memasuki hari kedua pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125, personel BKO Satgas TMMD Kodim 1622/Alor terus melanjutkan kegiatan fisik tambahan berupa perehapan rumah warga di Desa Kiraman, Kecamatan Alor Selatan, Kabupaten Alor. Pada Jumat pagi, sejumlah personel Satgas TMMD bersama warga bahu membahu membongkar atap dan kap rumah milik Ibu […]

  • Kebakaran Hutan Lindung di Rote Tengah Berhasil Dipadamkan, Mobil Tanki Tempuh Jarak Belasan Kilometer

    Kebakaran Hutan Lindung di Rote Tengah Berhasil Dipadamkan, Mobil Tanki Tempuh Jarak Belasan Kilometer

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Peristiwa kebakaran kembali terjadi di kawasan hutan lindung jati milik negara yang terletak di Kelurahan Onatali, Kecamatan Rote Tengah, pada Senin, empat Agustus dua ribu dua puluh lima, sekitar pukul tujuh belas tiga puluh WITA. Kebakaran pertama kali diketahui oleh warga setempat, yang kemudian segera melaporkannya ke Polsek Rote Tengah. Mendapat laporan […]

  • Babinsa Serda Didit Sumanto Temui Kades Bonmuti Bahas Renkunker Bupati Kupang

    Babinsa Serda Didit Sumanto Temui Kades Bonmuti Bahas Renkunker Bupati Kupang

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    KUPANG-BONMUTI – Untuk menyiapkan secara baik rencana kunjungan kerja (Renkunker) Bupati Kabupaten Kupang di wilayah Desa Bonmuti, Kecamatan Amfoang Tengah, Kepala Desa (Kades) Bonmuti Daud Neno mengajak Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu membahas bersama, bertempat di Kantor Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang, Selasa (30/09/2025). Menurut Kades Daud Neno, dirinya berterimakasih kepada Babinsa sudah memberikan mendukungnya menghadiri pertemuan […]

  • Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Amankan Aktivitas Bongkar Muat Kapal di Pelabuhan ASDP Pantai Baru

    Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao Amankan Aktivitas Bongkar Muat Kapal di Pelabuhan ASDP Pantai Baru

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    ROTE NDAO — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah pesisir, Babinsa Koramil jajaran Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan aktivitas bongkar muatan kapal di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 23 Desember 2025, mulai pukul 14.18 Wita hingga sore hari. Babinsa […]

expand_less