Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polda Bali » Polsek Klungkung dan Dishub Gelar Rapat Terbatas Bahas Solusi Pelanggaran Rambu di Jalan Diponogoro.

Polsek Klungkung dan Dishub Gelar Rapat Terbatas Bahas Solusi Pelanggaran Rambu di Jalan Diponogoro.

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

Polres Klungkung – Kapolsek Klungkung Kompol I Wayan Sujana, S.H., M.M., memimpin rapat terbatas antara Polsek Klungkung dan Dinas Perhubungan Kabupaten Klungkung untuk membahas solusi penanganan pelanggaran rambu lalu lintas di depan pertokoan Jalan Diponogoro, Semarapura, (24/11).

Rapat dilaksanakan di Kantor Kasubsektor Semarapura, Jl. Watu Karu, Kelurahan Semarapura Kangin.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabid Lalu Lintas Dishub Klungkung IB Putra Adnyana, Waka Polsek Klungkung AKP I Gede Artana, S.H., Kanit Intelkam Polsek Klungkung, perwakilan Unit Lantas, serta Kasi Dalwas Dishub Klungkung IGN Candra bersama satu orang anggota.

Dalam pembukaannya, Kapolsek Klungkung menyampaikan terima kasih atas kehadiran pihak Dishub dan menegaskan bahwa persoalan parkir sembarangan di sepanjang pertokoan Jl. Diponogoro sudah menimbulkan banyak keluhan dari masyarakat. Kondisi tersebut, bila terus dibiarkan, dikhawatirkan memunculkan kebiasaan negatif masyarakat untuk melanggar aturan.

Kapolsek menekankan bahwa penegakan hukum harus dilakukan dengan tepat dan mempertimbangkan sensitivitas masyarakat agar tidak muncul persepsi ketertindasan. Saat ini pendekatan persuasif lebih diutamakan, termasuk imbauan kepada pemilik toko agar turut membantu menjaga ketertiban sebelum tindakan hukum diberlakukan. Ia juga menambahkan bahwa proses penilangan harus dilakukan oleh Perwira, sehingga koordinasi lintas instansi menjadi penting.

Kabid Lalu Lintas Dishub Klungkung, IB Putra Adnyana, menyampaikan apresiasi atas sinergi dengan Kepolisian dalam sejumlah kegiatan sebelumnya, termasuk penataan di Jl. Mahoni. Dishub siap mendampingi proses penanganan pelanggaran rambu di Jl. Diponogoro dan mengusulkan pemanggilan pemilik toko untuk diberikan sosialisasi agar ikut mengawasi area parkir di depan pertokoan masing-masing.

Waka Polsek Klungkung AKP I Gede Artana menambahkan bahwa rapat terbatas ini dapat menjadi langkah awal sebelum melibatkan Forum Lalu Lintas pada kegiatan berikutnya. Ia berharap seluruh unsur forum dapat turut memberikan sosialisasi secara masif sebelum tindakan tegas diterapkan.

Sementara itu, Kanit Intelkam Polsek Klungkung menegaskan bahwa apabila setelah sosialisasi pelanggaran tetap terjadi, penindakan perlu dilakukan demi memberikan efek jera. Selain penilangan, opsi sanksi berupa penggembosan ban kendaraan yang parkir tidak sesuai rambu juga dapat dipertimbangkan.

Dari pihak Dishub, Kasi Dalwas IGN Candra menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan sejumlah langkah sebelumnya, termasuk sosialisasi kepada pemilik toko dan imbauan keliling menggunakan pengeras suara kepada masyarakat.

Rapat ditutup dengan komitmen bersama untuk meningkatkan koordinasi lintas instansi guna menciptakan ketertiban dan keselamatan berlalu lintas di wilayah Semarapura, khususnya sepanjang Jl. Diponogoro yang menjadi salah satu pusat aktivitas masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Bersama Tim MBG Sukseskan Pendistribusian Makanan Sehat Bergizi di Pantai Baru

    Babinsa Bersama Tim MBG Sukseskan Pendistribusian Makanan Sehat Bergizi di Pantai Baru

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mesak Foeh, melaksanakan kegiatan pendampingan pemberian makanan sehat bergizi bagi siswa/i TK, Paud, SD, SMP, dan SMA di Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (30/09/2025). Kegiatan yang berlangsung di Yayasan Sasando Abadi Desa Ofalangga ini merupakan bagian dari program nasional yang dilaksanakan oleh pihak ketiga bekerja […]

  • Babinsa Desa Seminar Salit Dampingi PKM Pembangunan dan Reviu Desain Embung

    Babinsa Desa Seminar Salit Dampingi PKM Pembangunan dan Reviu Desain Embung

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Seminar Salit Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Adriansyah, menghadiri Pertemuan Konsultasi Masyarakat (PKM) terkait pekerjaan Detail Engineering Design (DED) Pembangunan Embung Seminar Salit serta reviu desain Embung Omal Sapa, Selasa (23/12/2025). Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Seminar Salit, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat tersebut dimulai pada pukul 14.30 […]

  • Kasdim 1603/Sikka Tegaskan Komitmen TNI Dukung Swasembada Pangan pada Panen Raya Jagung

    Kasdim 1603/Sikka Tegaskan Komitmen TNI Dukung Swasembada Pangan pada Panen Raya Jagung

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Kasdim 1603/Sikka Mayor Cba Dominggus M. Atamani menghadiri Kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal IV Tahun 2025 yang dilaksanakan di Dusun Lodong, Desa Runut, Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka, Kamis (8/1/2026). Kegiatan tersebut terhubung secara virtual melalui Zoom Meeting bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. Panen raya jagung ini merupakan bagian dari […]

  • Perbaikan Jembatan Sarita Desa Punti, Babinsa dan Tim PUPR Bersinergi Layani Masyarakat

    Perbaikan Jembatan Sarita Desa Punti, Babinsa dan Tim PUPR Bersinergi Layani Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    SOROMANDI – Babinsa Koramil 1608-05/Donggo, Serka Munir, menunjukkan dedikasinya dalam pembinaan teritorial dengan mendampingi tim dari Dinas PUPR Provinsi dalam perbaikan jembatan rusak di Dusun Sarita, Desa Punti, Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima, Selasa (23/09/2025). Kehadiran Babinsa ini menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat melalui pengawasan langsung terhadap proses perbaikan fasilitas vital di wilayah binaan. […]

  • Satgas Pamtas Hadir Membantu Masyarakat dalam Pembangunan Rumah Adat di Perbatasan

    Satgas Pamtas Hadir Membantu Masyarakat dalam Pembangunan Rumah Adat di Perbatasan

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad Pos Haslot membantu masyarakat dalam kegiatan persiapan material pembangunan rumah adat di Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Satgas terhadap kebutuhan sosial dan budaya masyarakat perbatasan. Dalam pelaksanaannya, masyarakat setempat secara mandiri melaksanakan penebangan pohon yang […]

  • Kodim 1606 Mataram Dampingi Tim Itjenad Cek Pompa Hidram Narmada

    Kodim 1606 Mataram Dampingi Tim Itjenad Cek Pompa Hidram Narmada

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Dalam upaya memastikan keberlanjutan fasilitas air bersih bagi masyarakat, Tim Inspeksi Operasional (Irops) ITUM Inspektorat Jenderal Angkatan Darat (Itjenad) melakukan kunjungan ke lokasi Pompa Hidram di wilayah Dusun Presak Selatan, Desa Presak, Kecamatan Narmada, Lombok Barat, Kamis sore (23/10/2025). Kunjungan tersebut menjadi bentuk perhatian dan pengawasan TNI Angkatan Darat terhadap program […]

expand_less