Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kolaborasi Antara Aparat, Pemerintah Desa, dan Mahasiswa Merupakan Langkah Konkret Menuju Bali Bebas Sampah

Kolaborasi Antara Aparat, Pemerintah Desa, dan Mahasiswa Merupakan Langkah Konkret Menuju Bali Bebas Sampah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka mendukung program Bali Bebas Sampah sesuai dengan Peraturan Gubernur Bali dan semangat Sad Kerti dalam menjaga keharmonisan alam dan budaya lokal Bali, Babinsa Desa Sukawana bersama Babinsa Desa Serai, KKN Universitas Udayana (UNUD) dan Universitas Hindu Negeri (UHN), serta aparat Desa Sukawana melaksanakan kegiatan pembersihan sampah plastik di sepanjang jalan utama Desa Sukawana, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli.

Kegiatan ini berlangsung pada hari Sabtu, 26 Juli 2025 pukul 09.00 hingga 11.00 WITA dengan titik awal dari depan Kantor Desa Sukawana hingga wilayah Banjar Kuum. Sampah plastik yang selama ini mengganggu kebersihan dan keindahan lingkungan dikumpulkan dan dipilah secara gotong royong.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Perbekel Desa Sukawana, Babinsa Desa Sukawana Serka Dewa Nyoman Alit, Bhabinkamtibmas Desa Sukawana Aipda I Nyoman Warjana, Sekdes dan seluruh Staf Desa Sukawana, Para Kepala Dusun (Kadus) dari 9 banjar se-Desa Sukawana, Mahasiswa KKN dari UNUD dan UHN

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah berbasis sumber dari rumah tangga serta membudayakan perilaku tidak membuang sampah sembarangan.

Babinsa Desa Sukawana Serka Dewa Nyoman Alit Adnyana menyampaikan
“Kami berharap masyarakat dapat semakin sadar untuk mengelola sampah sejak dari rumah. Kegiatan ini bukan hanya tentang bersih-bersih, tetapi juga edukasi lingkungan hidup demi masa depan Bali yang bersih dan sehat.”

Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, mengatakan “Kami mendukung penuh segala bentuk kegiatan yang berorientasi pada pelestarian lingkungan. Kolaborasi antara aparat, pemerintah desa, dan mahasiswa ini merupakan langkah konkret menuju Bali Bebas Sampah. Kodim 1626/Bangli akan terus bersinergi dalam menjaga kebersihan dan keharmonisan wilayah.” Pungkas Dandim

Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan mendapat respon positif dari masyarakat sekitar.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danramil 1624-02/Adonara Hadiri Rapat Lintas Sektoral Bidang Kesehatan Triwulan II

    Danramil 1624-02/Adonara Hadiri Rapat Lintas Sektoral Bidang Kesehatan Triwulan II

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Adonara Tengah, Flotim — Danramil 1624-02/Adonara Kapten Inf Paulus Ibi Weking bersama Babinsa Kecamatan Adonara Tengah, Praka Fransiskus D. Payon dan Pratu Herman Wona, menghadiri Rapat Lintas Sektoral Bidang Kesehatan Triwulan II Tahun 2025 yang digelar di Aula Kantor Desa Lite, Kecamatan Adonara Tengah. Kamis, 21 Agustus 2025 Kegiatan ini dihadiri oleh unsur Forkopimcam dan […]

  • Komsos Babinsa Karombo Fokuskan Pemasangan Water Meter Rumah Warga

    Komsos Babinsa Karombo Fokuskan Pemasangan Water Meter Rumah Warga

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pekat,NTB – Dalam rangka melaksanakan tugas pembinaan teritorial, Koramil 1614-05/Pekat Kodim 1614/Dompu terus aktif menjalin komunikasi sosial dengan masyarakat di wilayah binaannya. Salah satu kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 6 Januari 2026, bertempat di Kantor Desa Karombo, Kecamatan Pekat. Babinsa Desa Karombo, Sertu Irwan, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama aparatur Desa Karombo. Kegiatan ini […]

  • Jalin Silaturahmi Bersama Warga Binaan, Babinsa Koramil 04/Amanatun Utara Laksanakan Komsos

    Jalin Silaturahmi Bersama Warga Binaan, Babinsa Koramil 04/Amanatun Utara Laksanakan Komsos

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    So’e _ Kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) selain silaturahmi untuk mempererat hubungan TNI dan rakyat juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Hal tersebut ditegaskan Babinsa Koramil 04/Amanatun Utara Kodim 1621/TTS Kopda Agustino Maya saat melaksanakan Komsos dengan warga binaannya di Desa Lobus Kec. Toianas, Kab. TTS Senin (29/09/2025). Kopda Agustino Maya Saat di Konfirmasi […]

  • Pemantauan Rutin Babinsa di Pelabuhan Ba’a Pastikan Kegiatan Aman

    Pemantauan Rutin Babinsa di Pelabuhan Ba’a Pastikan Kegiatan Aman

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Serda Delfi Amalo, melaksanakan pemantauan aktivitas di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Senin (11/8/2025). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban di area pelabuhan. Pemantauan dimulai pukul 10.58 WITA saat menunggu kedatangan kapal penumpang Expres Bahari 8E yang sandar di Pelabuhan Ba’a pada […]

  • Babinsa Koramil 1615-11/Aikmel Pastikan Penyaluran Bantuan Sembako Tepat Sasaran di Desa Bandok

    Babinsa Koramil 1615-11/Aikmel Pastikan Penyaluran Bantuan Sembako Tepat Sasaran di Desa Bandok

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Bandok Koramil 1615-11/Aikmel, Sertu Syalahuddin, menghadiri kegiatan penyerahan bantuan sembako secara simbolis oleh Wakil Bupati Lombok Timur kepada masyarakat kategori miskin ekstrem. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Desa Bandok, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur. Kamis 18 Desember 2025 Bantuan sosial ini diberikan kepada 51 orang warga yang tergolong dalam kategori […]

  • Sinergi TNI dan Pemda, Kasdim 1621/TTS Hadir Dukung Pameran HUT ke-67 NTT

    Sinergi TNI dan Pemda, Kasdim 1621/TTS Hadir Dukung Pameran HUT ke-67 NTT

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    SoE, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menggelar pameran pembangunan dan UMKM yang berlangsung meriah di depan Kantor Bupati lama Kabupaten TTS, Jalan Basuki Rahmad, Kelurahan Taubneno, Kecamatan Kota SoE, Selasa (16/12/2025) sore. Kegiatan pameran yang mengusung tema “Cintai Produk NTT, NTT […]

expand_less