Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Propam Polda Bali Tingkatkan Pengawasan Disiplin Personel dalam Operasi Zebra Agung 2025

Propam Polda Bali Tingkatkan Pengawasan Disiplin Personel dalam Operasi Zebra Agung 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Denpasar – Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Bali melaksanakan pengecekan penegakan disiplin (Gakdikplin) terhadap personel yang terlibat dalam Operasi Zebra Agung 2025. Kegiatan ini dilakukan sesaat setelah Apel Ops Zebra Agung 2025 yang bertempat di halaman depan Ditlantas Polda Bali, Senin (24/11/2025).

Pengecekan dilakukan untuk memastikan kesiapan, kedisiplinan, dan profesionalisme seluruh anggota yang terlibat dalam operasi. Pemeriksaan meliputi sikap tampang, kelengkapan identitas pribadi, kelengkapan administrasi kendaraan, hingga kepatuhan terhadap ketentuan dan SOP yang berlaku.

Dalam kesempatan tersebut, Kasubbid Propam Polda Bali AKBP I Ketut Dana S.H., memberikan arahan kepada seluruh personel, sekaligus menyerahkan brosur berisi QR Code layanan Yanduan Bid Propam Polri kepada perwakilan anggota yang terlibat operasi. QR Code tersebut merupakan akses langsung bagi masyarakat maupun personel untuk menyampaikan pengaduan terkait pelayanan dan perilaku anggota Polri. Layanan pengaduan ini tersedia 24 jam, sebagai wujud komitmen Polri dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas.

Kasubbid Propam menekankan bahwa setiap personel wajib menjaga integritas serta menjadi teladan dalam pelaksanaan tugas di lapangan. “Ops Zebra Agung merupakan operasi kemanusiaan dan keselamatan berlalu lintas. Oleh karena itu, anggota harus menunjukkan sikap profesional, humanis, dan bebas dari pelanggaran disiplin,” ujar Perwira Melati Dua dipundak.

Bid Propam memastikan pengawasan akan dilakukan secara berkelanjutan selama operasi berlangsung. Pelanggaran akan ditindak sesuai ketentuan, sementara anggota yang menjalankan tugas dengan baik akan diberikan apresiasi.

Melalui kegiatan ini, Polda Bali berharap Operasi Zebra Agung 2025 dapat berjalan dengan tertib, aman, dan memberikan dampak positif bagi peningkatan keselamatan berlalu lintas di wilayah Bali.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Arteri Listrik di Pedalaman: Babinsa Kawal Proyek SUTM, Memastikan Masa Depan Manggarai Lebih Terang

    Arteri Listrik di Pedalaman: Babinsa Kawal Proyek SUTM, Memastikan Masa Depan Manggarai Lebih Terang

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    RUTENG, MANGGARAI – Ruang rapat Kantor Camat Reok pada Rabu, 27 November 2025, menjadi saksi kolaborasi penting demi kemajuan infrastruktur. Peltu Lasiman, Bati Tuud anggota Babinsa Koramil 1612-02/Reok, turut hadir dalam Rapat Koordinasi Permohonan Izin Pekerjaan Penarikan Kabel Listrik SUTM (Saluran Udara Tegangan Menengah). Pertemuan ini adalah jembatan inovatif yang memastikan setiap kabel yang ditarik […]

  • Patroli Malam Babinsa Dompu, Wujud Kepedulian Terhadap Kamtibmas

    Patroli Malam Babinsa Dompu, Wujud Kepedulian Terhadap Kamtibmas

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Monta Baru, Koramil 1614-01/Dompu, Serda Faruk, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam dan kongkow bersama warga pada Senin malam (6/10/2025). Kegiatan patroli yang berlangsung di Lingkungan II Kelurahan Monta Baru ini turut melibatkan unsur karang taruna dan tokoh pemuda setempat […]

  • Kodim 1623/Karangasem beserta Koramil jajaran laksanakan patroli, upaya pelihara kondusifitas wilayah.

    Kodim 1623/Karangasem beserta Koramil jajaran laksanakan patroli, upaya pelihara kondusifitas wilayah.

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan kondusifitas wilayah, Kodim 1623/Karangasem beserta Koramil jajaran yang tersebar di 8 Kecamatan melaksanakan kegiatan patroli. Kegiatan patroli personel TNI Kodim 1623/Karangasem dan Koramil jajaran dilaksanakan di lokasi obyek vital negara serta pusat-pusat keramaian di seluruh wilayah Kabupaten Karangasem, pada Sabtu (30/08/25). Pgs. Pasiops Kodim 1623/Karangasem Kapten Arm. […]

  • Hari Ibu ke-97: Kodim 1607/Sumbawa Perkuat Kolaborasi dengan Organisasi Perempuan Kabupaten Sumbawa

    Hari Ibu ke-97: Kodim 1607/Sumbawa Perkuat Kolaborasi dengan Organisasi Perempuan Kabupaten Sumbawa

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar, Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo S.T., bersama istri tercinta, Ny. Fani Basofi Cahyowibowo, menghadiri Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 tingkat Kabupaten Sumbawa yang berlangsung khidmat di Aula Kantor DPRD Kabupaten Sumbawa, Kamis (04/12/2025). Peringatan Hari Ibu tahun ini mengangkat tema “Perempuan Berdaya dan Berkarya Menuju Indonesia Emas 2045”, […]

  • Babinsa Perempuan Pertama NTB Jalin Komsos di Karang Bayan

    Babinsa Perempuan Pertama NTB Jalin Komsos di Karang Bayan

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Dalam suasana hangat penuh kekeluargaan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Karang Bayan, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-08/Narmada, wilayah teritorial Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram,Pelda (K) Nyoman Dewi Tri Ary Susanti, yang akrab disapa Pelda Dewi melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Ketua LPD sekaligus tokoh agama Hindu, Ketut Andi, serta sejumlah warga di […]

  • Danramil Sape Pimpin Doa dan Apel Sebelum Pengecoran Masjid Nurul Iman

    Danramil Sape Pimpin Doa dan Apel Sebelum Pengecoran Masjid Nurul Iman

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Sape,Bima _ Lettu Inf Ruslin, Danramil 1608-03/Sape, memimpin anggota dan masyarakat melaksanakan gotong royong pengecoran lantai 2 Masjid Nurul Iman di Desa Buncu, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima. Kegiatan ini merupakan bentuk kebersamaan antara TNI dan warga dalam mendukung pembangunan fasilitas ibadah di lingkungan sekitar. Sebelum pengerjaan dilakukan, seluruh peserta melaksanakan apel dan doa bersama sebagai […]

expand_less