Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Kubu, Polres Karangasem Ungkap Sindikat Penggelapan Mobil, 9 Unit Kendaraan Berhasil Diamankan

Polsek Kubu, Polres Karangasem Ungkap Sindikat Penggelapan Mobil, 9 Unit Kendaraan Berhasil Diamankan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., memimpin konferensi pers terkait pengungkapan kasus dugaan tindak pidana penipuan dan/atau penggelapan pada Sabtu (26/7/2025) bertempat di Mako Polsek Kubu, Kabupaten Karangasem.

Kasus ini dilaporkan melalui Laporan Polisi tanggal 21 Juli 2025, dengan pelapor atas nama Ni Nengah Wisni.

Dalam konferensi pers tersebut, Kapolres Karangasem menjelaskan bahwa tersangka kasus ini berinisial NNK (29), warga Banjar Dinas Munti Desa, Desa Tianyar Tengah, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Tersangka diduga telah melakukan tindak pidana penggelapan dan/atau penipuan terhadap korban Ni Nengah Wisni (51), warga Banjar Munti Gunung Kauh, Desa Tianyar Barat, Kecamatan Kubu.

“Modus operandi yang dilakukan tersangka adalah dengan meminjam mobil milik korban, kemudian mobil tersebut dipindahtangankan dengan cara digadaikan tanpa sepengetahuan pemiliknya,” jelas AKBP Joseph.

Dari hasil pengembangan kasus, Unit Reskrim Polsek Kubu berhasil mengamankan delapan unit kendaraan mobil yang diduga terkait dengan kasus ini, antara lain satu unit Mitsubishi Colt 120 SS warna hitam, satu unit Daihatsu Terios warna putih, satu unit Suzuki Pick Up warna hitam, satu unit Toyota Avanza warna silver, satu unit Suzuki Futura warna hitam, satu unit Toyota KF 80 Super Long, satu unit Daihatsu Grandmax, dan satu unit Suzuki ST 150 Pick Up.

Tersangka dijerat dengan Pasal 372 dan/atau 378 KUHP tentang Penggelapan dan/atau Penipuan dengan ancaman hukuman penjara paling lama 4 (empat) tahun.

“Saat ini kasus sedang dalam proses penyidikan dan tersangka telah ditahan di Polsek Kubu,” tambah Kapolres.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Karangasem juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam meminjamkan kendaraan atau barang berharga lainnya kepada orang lain, meskipun yang bersangkutan adalah orang yang dikenal.

“Kami mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dan tidak mudah percaya kepada orang lain dalam hal peminjaman kendaraan. Pastikan selalu ada bukti tertulis dan jelas mengenai perjanjian peminjaman untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkas AKBP Joseph.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Warga Desa Sini: Pengecoran Dasar Bak Resofer Segera Dilaksanakan

    Sinergi TNI dan Warga Desa Sini: Pengecoran Dasar Bak Resofer Segera Dilaksanakan

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    TTS – Pada hari Rabu, 26 November 2025 pukul 09.00 WITA bertempat di RT/RW 01/001 Dusun 01 Desa Sini, Kecamatan Amanuban Timur, Babinsa Koramil 1621-02/Amanuban Tengah bersama masyarakat melaksanakan kegiatan pembongkaran bagesting pada Bak Resofer untuk persiapan pengecoran dasar bak sebagai lanjutan pembangunan fasilitas air bersih bantuan Kodam IX/Udayana. Adapun personel yang terlibat dalam kegiatan […]

  • Ende: Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Aktif Pantau Wilayah dan Bangun Hubungan dengan Warga

    Ende: Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Aktif Pantau Wilayah dan Bangun Hubungan dengan Warga

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Haris Liga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengawasan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Desa Detuena, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Senin (1/12/2025) pukul 09.00 WITA hingga selesai pukul 10.41 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Wilayah (Satkowil) TNI AD, yang bertujuan untuk menjaga keamanan wilayah, […]

  • Satgas Pos Damar Peduli Generasi Muda Eengan Berikan Penyuluhan Bahaya Judi Online di SMA Perbatasan

    Satgas Pos Damar Peduli Generasi Muda Eengan Berikan Penyuluhan Bahaya Judi Online di SMA Perbatasan

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Belu – Pos Damar berikan sosialisasi tentang bahaya judi online di SMKN 2 Belu, di Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Jumat (25/07/2025). Guna mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa, Pos Damar berikan sosialisasi tentang bahaya Judol (Judi Online) kepada siswa SMKN 2 Belu langsung oleh Danpos Damar Serma Wira Aditya bersama anggotanya. […]

  • Babinsa Kodim 1628/KSB Kawal Ketat Distribusi Air Bersih, Warga Sampaikan Terima Kasih

    Babinsa Kodim 1628/KSB Kawal Ketat Distribusi Air Bersih, Warga Sampaikan Terima Kasih

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat kembali terlihat di wilayah Kodim 1628/KSB. Pada Kamis (04/12/2025) pukul 09.00 WITA, Babinsa Desa Labuhan Kertasari, Serda Mursaha, dari Koramil 1628-01/Taliwang turun langsung mendampingi pendistribusian air bersih kepada warga Dusun Kertasari, Desa Labuhan Kertasari, Kecamatan Taliwang. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai respons cepat atas terhentinya aliran air […]

  • Danrem Brigjen TNI Hendro Cahyono Hadiri Diskusi Terbuka Forkopimda di Kupang

    Danrem Brigjen TNI Hendro Cahyono Hadiri Diskusi Terbuka Forkopimda di Kupang

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono hadir dalam Rapat Koordinasi (Rakor) membangun sinergi demi terciptanya Nusa Tenggara Timur (NTT) yang tetap kondusif. Rakor terbuka ini berlangsung dengan suasana santai menggunakan pakaian bebas rapi, bertempat di Rumah Jabatan Gubernur NTT, Jl. El Tari, Kota Kupang, pada Sabtu (13/9/2025). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur […]

  • Muspika Sawan Bersinergi Jaga Kamtibmas Melalui Sambang dan Koordinasi di Desa Sudaji

    Muspika Sawan Bersinergi Jaga Kamtibmas Melalui Sambang dan Koordinasi di Desa Sudaji

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sawan, – Pada hari Rabu, 7 Januari 2026, pukul 09.20 Wita, bertempat di Dadia Jro Pasek Gelgel, Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Muspika Sawan melaksanakan kegiatan sambang dan koordinasi dalam rangka menyikapi situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Desa Sudaji. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk sinergitas dan kepedulian unsur Muspika terhadap dinamika serta […]

expand_less