Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Polda Bali » Patroli Pesisir Polres Gianyar Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat di Pantai Masceti

Patroli Pesisir Polres Gianyar Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat di Pantai Masceti

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

Gianyar – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Gianyar terus meningkatkan intensitas kegiatan patroli sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah pesisir. Di bawah kendali Kasat Polairud Polres Gianyar AKP I Ketut Nariawan, S.H., M.H., personel Polairud rutin melaksanakan patroli untuk meminimalisir potensi gangguan Kamtibmas sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat pesisir.

Pada Senin, 24 November 2025 pukul 10.00 Wita, personel Sat Polairud melaksanakan patroli rutin di Pantai Masceti, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini dipimpin Pawas Aipda I Komang Ade Nuak Caputra, bersama personel pos pantau Masceti, yaitu Aipda I Komang Suantara dan Aipda I Made Suardiatna.

Dalam pelaksanaan patroli, situasi pantai terpantau relatif sepi, dengan kunjungan masyarakat masih tipis. Beberapa pedagang sudah mulai menggelar dagangannya, sementara kondisi cuaca dilaporkan cerah, air laut pasang, dan ombak dalam keadaan landai. Tidak ditemukan hal menonjol selama kegiatan berlangsung.

Personel juga memberikan imbauan Kamtibmas dan pesan keselamatan kepada warga yang berkunjung, menghimbau agar selalu berhati-hati dan memperhatikan faktor keselamatan saat beraktivitas di wilayah pantai.

Kasat Polairud Polres Gianyar AKP I Ketut Nariawan, S.H., M.H. menegaskan komitmen pihaknya dalam menjaga keamanan wilayah pesisir.

“Patroli rutin di kawasan pesisir merupakan langkah wajib yang terus kami tingkatkan. Tujuannya tidak hanya mencegah terjadinya tindak kriminal, tetapi juga memberikan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas di pantai. Kami mengimbau warga dan wisatawan agar selalu memperhatikan keselamatan diri mengingat kondisi laut yang dapat berubah sewaktu-waktu,” ujarnya.

Kegiatan patroli berjalan aman dan lancar, serta menjadi wujud nyata kehadiran Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di wilayah pesisir Kabupaten Gianyar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Laksanakan Pengawasan dan Evaluasi, Tim Wasev TMMD Tinjau Lokasi TMMD 125 Kodim Belu

    Laksanakan Pengawasan dan Evaluasi, Tim Wasev TMMD Tinjau Lokasi TMMD 125 Kodim Belu

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke 125 tahun 2025 yang dipimpin oleh Irsus Itjenad Brigjend TNI Yudi Pranoto,S.H.,M.M dan Kapten Kav Bil Klinton Manurung Kaurmin Itter Itum Itjenad meninjau lokasi TMMD ke 125 tahun 2025 Kodim 1605/Belu di Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu NTT, Rabu (6/8/2025). Pengawasan dan evaluasi TMMD […]

  • Gatur Sore Polsek Abiansemal Pastikan Aktivitas Masyarakat Tetap Lancar & Aman

    Gatur Sore Polsek Abiansemal Pastikan Aktivitas Masyarakat Tetap Lancar & Aman

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Personel Polsek Abiansemal kembali melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur) sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan, Senin (8/12/2025) sore. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar di jam pulang kerja serta memberikan rasa aman kepada pengguna jalan. Pengaturan difokuskan pada jalur utama Abiansemal, termasuk simpang-simpang yang kerap mengalami peningkatan volume […]

  • Bantuan Pangan Kemensos Tersalurkan di Kambatatana, Babinsa Hadir Pastikan Tepat Sasaran

    Bantuan Pangan Kemensos Tersalurkan di Kambatatana, Babinsa Hadir Pastikan Tepat Sasaran

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Antonius K., melaksanakan pendampingan dalam kegiatan pembagian bantuan pangan dari Kementerian Sosial berupa beras sebanyak 8.140 kg dan minyak goreng sebanyak 1.628 liter kepada warga Desa Kambatatana. Kegiatan berlangsung di Kantor Desa Kambatatana, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (10/12/2025). Sebanyak 407 Kepala Keluarga […]

  • Dedikasi Tanpa Kenal Cuaca, Personel Polsek Abiansemal Gelar Gatur Lalu Lintas Sore

    Dedikasi Tanpa Kenal Cuaca, Personel Polsek Abiansemal Gelar Gatur Lalu Lintas Sore

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Abiansemal tidak menyurutkan semangat personel Polsek Abiansemal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Terbukti, pada Selasa sore (9/9/2025), personel tetap melaksanakan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) di sejumlah titik rawan kemacetan demi kelancaran arus kendaraan. Kegiatan gatur lalin sore hari difokuskan pada simpang padat kendaraan, kawasan pasar, serta titik-titik […]

  • Gelar Upacara, Dandim Klungkung Ajak Refleksi Diri Di Hari Juang TNI-AD

    Gelar Upacara, Dandim Klungkung Ajak Refleksi Diri Di Hari Juang TNI-AD

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung,- Kodim 1610/Klungkung menggelar upacara memperingati Hari Juang ke-80 TNI Angkatan Darat 2025 di lapangan Makodim 1610/Klungkung, Senin ( 15/12/25 ). Dipimpin langsung Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han, kegiatan yang berlangsung dengan khidmat tersebut diikuti oleh seluruh personel militer dan PNS Makodim 1610/Klungkung. Kepala Staf Angkatan Darat Jendral Maruli Simanjuntak dalam […]

  • SAMBANG PROYEK UTILITAS TERPADU, POLSEK DENPASAR SELATAN TEKAN POTENSI GANGGUAN KAMTIBMAS

    SAMBANG PROYEK UTILITAS TERPADU, POLSEK DENPASAR SELATAN TEKAN POTENSI GANGGUAN KAMTIBMAS

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Denpasar – Bhabinkamtibmas Kelurahan Sanur, Aiptu I Nyoman Suwasama, melakukan kegiatan sambang pada proyek pembangunan dan operasional sarana jaringan utilitas terpadu yang berlokasi di depan Hotel Hyatt, Jalan Danau Tamblingan, Lingkungan Batu Jimbar, Sanur, Rabu (26/11) pukul 11.30 Wita. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Denpasar Selatan dalam mendukung penataan ruang kota sekaligus memastikan […]

expand_less