Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Kintamani Hadiri Kegiatan Peningkatan Kapasitas Perajuru Adat di Desa Bantang

Polsek Kintamani Hadiri Kegiatan Peningkatan Kapasitas Perajuru Adat di Desa Bantang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Polres Bangli – Polsek Kintamani. Dalam semangat memperkuat sinergi antara kepolisian dan kelembagaan adat, Kanit Binmas Polsek Kintamani Iptu I Made Wartika menghadiri kegiatan Peningkatan Kapasitas Perajuru Desa Adat Sabda Desa dan Kerti Desa yang berlangsung di Desa Adat Panti, Desa Bantang, Kecamatan Kintamani. Kehadiran Iptu Wartika turut didampingi Bhabinkamtibmas Desa Bantang Aipda I Nyoman Suparianto. (24/11/2025)

Kegiatan ini menjadi wadah strategis untuk memperkuat kompetensi perajuru adat dalam menjalankan fungsi kelembagaan, menjaga harmonisasi sosial, serta mengoptimalkan peran adat dalam mendukung keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dalam sambutannya, Iptu Wartika menyampaikan apresiasi kepada Desa Adat Panti yang telah memprakarsai program peningkatan kapasitas tersebut. Ia menegaskan bahwa penguatan SDM di tingkat adat merupakan bagian penting dari sinergi bersama dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Kintamani.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Aipda Suparianto juga menekankan pentingnya komunikasi aktif, kolaborasi, dan deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan sebagai langkah pencegahan untuk menciptakan lingkungan yang aman, rukun, dan kondusif bagi masyarakat Desa Bantang.

Kapolsek Kintamani Kompol Made Dwi Puja R., S.H., M.H., turut memberikan apresiasi atas terjalinnya kerja sama yang solid antara kepolisian dan perajuru adat.
Beliau menyampaikan:
“Desa adat memiliki peran sentral dalam menjaga tradisi sekaligus stabilitas sosial di masyarakat. Melalui kegiatan peningkatan kapasitas ini, kami berharap sinergi antara perajuru adat dan Polsek Kintamani semakin kuat, sehingga upaya menjaga kamtibmas dapat berjalan lebih optimal dan berkelanjutan.”

Kegiatan berlangsung dengan tertib, hangat, dan penuh antusias. Para peserta juga menyampaikan harapan agar kemitraan antara Polsek Kintamani dan lembaga adat terus ditingkatkan guna memperkuat ketahanan sosial budaya serta menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis di wilayah adat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pratu Haris Liga Awasi Kondisi Desa Koanara Usai Longsor, Pastikan Keamanan Warga

    Pratu Haris Liga Awasi Kondisi Desa Koanara Usai Longsor, Pastikan Keamanan Warga

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa 1602-02/Wolowaru, Pratu Haris Liga, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Kamis pagi. Kegiatan ini merupakan upaya TNI AD dalam memantau kondisi keamanan dan sosial pasca terjadinya longsor di wilayah tersebutRabu 28-08-2025. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa aktif berdialog dengan masyarakat setempat untuk mendengarkan […]

  • Melalui Komsos dan Pamwil, Babinsa Ende Timur Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    Melalui Komsos dan Pamwil, Babinsa Ende Timur Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Ramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, pada Senin (05/01/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai tersebut dilaksanakan di Jalan Samratulangi, Kelurahan Rewarangga […]

  • Dekat dengan Warga, Babinsa Woha Laksanakan Patroli dan Komunikasi Sosial di Empat Desa

    Dekat dengan Warga, Babinsa Woha Laksanakan Patroli dan Komunikasi Sosial di Empat Desa

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bima — Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial serta memastikan situasi keamanan di wilayah tetap kondusif, para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1608-04/Woha melaksanakan kegiatan Wira Bhakti berupa patroli malam dan kongkow bersama masyarakat di desa binaan. Kegiatan yang digelar pada Sabtu malam, 29 November 2025, ini berlangsung serentak di empat desa dan berjalan aman, tertib, […]

  • Babinsa 1602-01/Ende Ajak Warga Ratesuba Jaga Kamtibmas Lewat Komsos Humanis

    Babinsa 1602-01/Ende Ajak Warga Ratesuba Jaga Kamtibmas Lewat Komsos Humanis

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjaga situasi wilayah tetap kondusif, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma Bambang Sutrisno, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama warga Dusun Ratesuba, Desa Kebirangga Tengah, Kecamatan Ende Maukaro, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada pukul 11.14 WITA hingga selesai, dan dihadiri oleh 7 warga setempat […]

  • TNI Dukung Penguatan Ekonomi Desa Melalui Pendirian Koperasi Merah Putih di Meoain

    TNI Dukung Penguatan Ekonomi Desa Melalui Pendirian Koperasi Merah Putih di Meoain

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 November 2025 – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Petrus Gudu, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan koordinasi bersama Ketua Koperasi Merah Putih Desa Meoain, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (10/11/2025) pukul 10.30 WITA. Kegiatan yang berlangsung di rumah Ibu Dorlince Pandie, selaku Ketua Koperasi Merah Putih, membahas rencana penyiapan […]

  • Aman dan Lancar, Babinsa Kedis Amankan Perayaan Natal 2025 di GKPB Jemaat Bukit Zaitun

    Aman dan Lancar, Babinsa Kedis Amankan Perayaan Natal 2025 di GKPB Jemaat Bukit Zaitun

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Busungbiu, Buleleng – Dalam rangka memberikan rasa aman dan menjamin kelancaran ibadah bagi umat Kristiani, Babinsa Desa Kedis, Serda I Wayan Artawan Darminta Putra, melaksanakan pengamanan terpadu Perayaan Ibadah Natal Tahun 2025 di Gereja GKPB Jemaat Bukit Zaitun, Banjar Dinas Kaja, Desa Kedis, Kecamatan Busungbiu, Kamis (25/12/2025). Kegiatan pengamanan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini […]

expand_less