Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kembali ke TKP Pakai Helm Curian, Pemuda 19 Tahun Diamankan Satpolairud Polres Badung

Kembali ke TKP Pakai Helm Curian, Pemuda 19 Tahun Diamankan Satpolairud Polres Badung

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Mangupura – Satpolairud Polres Badung mengamankan seorang pemuda berusia 19 tahun berinisial F.F., yang diduga melakukan pencurian helm di area parkir Beach House Villa, Petitenget, Kecamatan Kuta Utara. Aksi pencurian terjadi pada Jumat (20/11) sekitar pukul 21.37 WITA namun Pelaku berhasil diamankan pada Minggu (23/11) sekitar pukul 11.00 WITA setelah kembali mendatangi lokasi sambil mengenakan helm yang sebelumnya dilaporkan hilang. Aksi pencurian tersebut telah terekam CCTV dan menjadi dasar identifikasi petugas serta saksi di lapangan.

Kasat Polairud Polres Badung AKP I Nyoman Sutanaya menjelaskan bahwa kejadian terungkap ketika saksi yang menerima foto pelaku melihat pemuda tersebut kembali ke lokasi pada Minggu (23/11) sekitar pukul 11.00 WITA. “Pelaku datang lagi ke area parkir sambil mengenakan helm yang identik dengan helm yang dilaporkan hilang. Saksi segera mencocokkan ciri-cirinya dengan rekaman CCTV dan menanyai pelaku secara langsung. Pelaku mengakui bahwa dirinya adalah orang yang ada dalam rekaman,” ungkapnya seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr. Opsla.

Saksi kemudian menghubungi personel Satpolairud, Aipda I Ketut Sudiarasa, yang langsung menuju lokasi untuk melakukan pengamanan. “Setelah dipastikan sesuai dengan rekaman dan keterangan saksi, anggota kami mengamankan pelaku berikut barang bukti helm yang digunakan. Proses berlangsung cepat dan tanpa perlawanan,” tambah AKP Sutanaya. Setelah diamankan, pelaku dan barang bukti diserahkan ke Polsek Kuta Utara untuk diproses lebih lanjut.

AKP Sutanaya berharap masyarakat semakin waspada dan tidak segan melaporkan tindakan mencurigakan. “Kami mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati menjaga barang bawaan dan segera melapor bila menemukan potensi tindak kriminal. Kerja sama antara warga dan kepolisian seperti dalam kasus ini sangat membantu menjaga keamanan lingkungan,” tutupnya. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa dan Karang Taruna Wawonduru Ajak Warga Jaga Ketertiban

    Babinsa dan Karang Taruna Wawonduru Ajak Warga Jaga Ketertiban

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Selasa (28/10/2025) Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Sertu Anwar, bersama karang taruna Desa Wawonduru melaksanakan kegiatan ronda malam dan silaturahmi dengan warga di Dusun Ratobaka. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan lingkungan serta mempererat hubungan antara aparat teritorial dan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Sertu Anwar menyampaikan kepada warga pentingnya mengawasi anak-anak dan remaja agar […]

  • Bhabinkamtibmas Polsek Blahbatuh Tanamkan Nilai Disiplin dan Cinta Tanah Air di Sekolah Dasar

    Bhabinkamtibmas Polsek Blahbatuh Tanamkan Nilai Disiplin dan Cinta Tanah Air di Sekolah Dasar

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Blahbatuh, 4 Agustus 2025 – Komitmen Polri dalam membentuk karakter generasi muda kembali diwujudkan oleh jajaran Polsek Blahbatuh melalui kegiatan pembinaan di lingkungan sekolah. Bhabinkamtibmas Desa Keramas, Aiptu I Made Artika, hadir sebagai Pembina Upacara Bendera di SD Negeri 5 Keramas, Banjar Maspait, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh. Dalam momen tersebut, disampaikan sejumlah materi pembinaan, seperti […]

  • Polsek Selemadeg gencarkan Patroli Blue Light & Sosialisasi 110 Jaga Harkamtibmas

    Polsek Selemadeg gencarkan Patroli Blue Light & Sosialisasi 110 Jaga Harkamtibmas

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg gencarkan Patroli Preventif Malam Hari dengan pendekatan Dialogis Humanis sebagai upaya terpadu untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) yang berfokus pada pencegahan. Kegiatan yang berlangsung pada Minggu (7/12/2025) pukul 23.30 Wita hingga Senin (8/12/2025) dini hari ini bertujuan menekan angka kriminalitas dan memastikan lingkungan tetap kondusif. Dipimpin Pawas Aiptu […]

  • CAPAS Kabupaten Sumbawa Barat Jalani Pelatihan Intensif di Lapangan Graha Fitrah

    CAPAS Kabupaten Sumbawa Barat Jalani Pelatihan Intensif di Lapangan Graha Fitrah

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-delapan puluh, para calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten Sumbawa Barat menjalani pelatihan intensif yang digelar di Lapangan Graha Fitrah. Kegiatan ini dimulai sejak hari Senin, awal pekan ini, dan melibatkan sinergi lintas instansi, termasuk unsur TNI, Polri, Brimob, serta […]

  • SatBinmas laksanakan Strong Point Pagi sebagai salah satu bentuk pelayanan polri terhadap masyarakat

    SatBinmas laksanakan Strong Point Pagi sebagai salah satu bentuk pelayanan polri terhadap masyarakat

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Personil Sat Binmas Polres Karangasem melaksanakan Strong Point Pagi arus lalu lintas di Simpang Tiga Pesagi dan Depan SMA PGRI AMLAPURA. Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan Polri terhadap masyarakat dalam menciptakan rasa aman dalam berlalu lintas, Selasa [12/8] Kegiatan Strong Point Pagi yang di mulai dari pukul 06.30 Wita sampai pukul 07.30 Wita bertujuan untuk […]

  • Satpolairud Polres Bangli Laksanakan Pengawalan dan Pengamanan Rombongan Siswa Asal Papua di Perairan Danau Batur

    Satpolairud Polres Bangli Laksanakan Pengawalan dan Pengamanan Rombongan Siswa Asal Papua di Perairan Danau Batur

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Bangli, Sabtu (6/12/2025) — Dalam rangka memberikan rasa aman dan memastikan keselamatan aktivitas masyarakat di wilayah perairan, Satpolairud Polres Bangli melaksanakan pengamanan dan pengawalan terhadap rombongan siswa-siswi asal Papua yang sedang mengikuti kegiatan wisata edukatif di Danau Batur. Kegiatan pengamanan dimulai pada pukul 08.40 WITA oleh Personil Satpolairud Polres Bangli. Rombongan siswa-siswi yang didampingi para […]

expand_less